Konsumsi Perikanan Ditargetkan 38 Kg Per Kapita

Selasa, 21 Mei 2013 18:34 WIB

TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Surabaya - Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan, Sjarief Widjaja, menargetkan tingkat konsumsi produk perikanan dan kelautan di Indonesia pada 2014, mencapai 38 kilogram per kapita. Sebagai salah satu penghasil udang terbesar dunia yang mencapai 400 ribu ton per tahun, Syarief terus mendorong pengembangan indutri hulu dan hilirnya.

Saat ini, daya serap konsumen terhadap makanan produk kelautan sebesar 33,8 kilogram per kapita. Angka ini naik cukup tajam ketimbang daya serap pada tahun 2001 sebesar 19 kilogram per kapita. "Konsumen harus diajak mencintai produk makanan laut. Karena berdampak pada volume produksi dan konsumsinya," ujar Sjarief kepada wartawan di Surabaya, Selasa 21 Mei 2013.

Ia yakin, potensi menaikkan daya serap produk kelautan sangat terbuka lebar, karena harganya lebih murah daripada komoditas daging sapi. Harga udang 1 kilogram Rp 60-70 ribu, sementara daging sapi sudah menembus Rp 90 ribu per kilogram. Dengan begitu, KKP berharap produk kelautan bisa menjadi alternatif sumber pangan di masa mendatang. "Padahal tingkat kosumsi sapi hanya 2,2 kg per kapita, dan hasil laut sudah 33,8 kg," Sjarief membandingkan.

Langkah ini sejalan dengan konsep blue economy berbasis komoditas yang tengah dikembangkan KKP. Sjarief menegaskan, produksi utama kelautan dan perikanan harus mampu membawa dampak positif terhadap industri turunannya. Limbah yang dihasilkan dari proses produksi utama, harus menghasilkan dan menguntungkan bagi alam sekitar serta masyarakat. "Ini bisa membuka lapangan kerja baru. Limbahnya bisa untuk pupuk."

Ia mencontohkan project blue economy di Nusa Penida, Bali yang merupakan integrasi dari berbagai subsektor. Untuk rumput laut, KKP mengembangkan di Nusa Penida yang terpadu dengan industri pengolahannya. Budidaya rumput laut ini bisa membentuk ekowisata.

Selain mencari keindahan alam, pelancong sekaligus belajar budaya masyarakat dan cara mengolah produk laut. Jika konsep ini berhasil, Sjarief telah mengincar Pulau Lombok, Kabupaten Banggai Kepulauan dan Raja Ampat untuk dikembangkan blue economy.

DIANANTA P. SUMEDI


Topik Terhangat:
Kisruh Kartu Jakarta Sehat |
Menkeu Baru | PKS Vs KPK | Vitalia Sesha | Ahmad Fathanah


Berita Terpopuler:
Skenario Tukar Kursi, Lobi Fathanah di Pesawat

Calon KSAD Moeldoko Diingatkan 'Operasi Sajadah'

Diajak Mesum, Gadis Bercadar Nekat Potong 'Burung'

Gadis Bercadar Jadi Tersangka Pemotong 'Burung'

Gadis Bercadar Potong 'Burung', Polisi Terkecoh

Berita terkait

KKP Datangkan Ahli dari Vietnam untuk Latih Besarkan Benih Lobster

10 jam lalu

KKP Datangkan Ahli dari Vietnam untuk Latih Besarkan Benih Lobster

KKP mengklaim kalau pemerintah tidak membuka lebar-lebar keran ekspor benih bening lobster (benur).

Baca Selengkapnya

Jokowi Bilang Sedimen Beda dari Pasir Laut, Susi Sebut Sedimen Apapun Sangat Penting

12 jam lalu

Jokowi Bilang Sedimen Beda dari Pasir Laut, Susi Sebut Sedimen Apapun Sangat Penting

Berikut ini dua ekspresi mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti di medsos atas kebijakan Jokowi buka keran ekspor pasir laut.

Baca Selengkapnya

KKP Kubur Dugong yang Terdampar di Minahasa

12 jam lalu

KKP Kubur Dugong yang Terdampar di Minahasa

Dugong betina ditemukan tewas dengan luka di tubuhnya. Petugas Kementerian Kelautan dan Perikanan mengubur bangkainya di perkebunan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Kementerian Kelautan Dorong Susu Ikan untuk Program Makan Bergizi Gratis

3 hari lalu

Kementerian Kelautan Dorong Susu Ikan untuk Program Makan Bergizi Gratis

Program susu ikan ini diklaim sebagai satu gerakan mengurangi stunting di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Puluhan Perusahaan Daftar Izin Pengerukan Pasir Laut

6 hari lalu

Puluhan Perusahaan Daftar Izin Pengerukan Pasir Laut

Sebanyak 66 perusahaan mendaftar izin pengerukan pasir laut ke Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Baca Selengkapnya

KKP Sebut 46 Ribu Petambak Udang Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

17 hari lalu

KKP Sebut 46 Ribu Petambak Udang Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengatakan sebanyak 46 ribu petambak udang terancam kehilangan pekerjaan karena persoalan antidumping udang.

Baca Selengkapnya

Daftar Formasi CPNS KKP 2024 untuk Lulusan SMA hingga S2 dan Kisaran Gajinya

30 hari lalu

Daftar Formasi CPNS KKP 2024 untuk Lulusan SMA hingga S2 dan Kisaran Gajinya

Berikut daftar lengkap formasi CPNS KKP 2024 untuk lulusan SMA, S1, dan S2 serta kisaran gajinya.

Baca Selengkapnya

Mantan Kapolda Maluku Menjadi Dirjen Perikanan Tangkap, Ini Harapan KKP

41 hari lalu

Mantan Kapolda Maluku Menjadi Dirjen Perikanan Tangkap, Ini Harapan KKP

Mantan Kepala Kepolisian Daerah Maluku Lotharia Latif menjadi Direktur Jenderal Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

Baca Selengkapnya

Kementerian Kelautan dan Perikanan Bantah BRIN Soal Isu Jual Pulau Kecil di Indonesia

47 hari lalu

Kementerian Kelautan dan Perikanan Bantah BRIN Soal Isu Jual Pulau Kecil di Indonesia

BRIN ungkap data soal 200 pulau dijual, Kementerian Kelautan dan Perikanan membantahnya.

Baca Selengkapnya

9 Pulau di Indonesia yang Pernah Dijual di Situs Asing

47 hari lalu

9 Pulau di Indonesia yang Pernah Dijual di Situs Asing

Sejumlah pulau di Indonesia disebut-sebut dijual di situs asing.

Baca Selengkapnya