Pemerintah-Importir Bantah Lakukan Kartel Bawang

Reporter

Minggu, 24 Maret 2013 04:46 WIB

Pedagang bawang merah. AP/Tatan Syuflana

TEMPO.CO , Jakarta:Pemerintah dan importir sama-sama membantah tudingan indikasi mereka melakukan kartel harga bawang putih. Tudingan itu muncul menyusul pemerintah menetapkan harga bawang putih dari importir ke distributor sebesar Rp 15 ribu per kilogram.

Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan, Bachrul Chairi, mengatakan penetapan harga dilakukan agar importir berpartisipasi menurunkan harga jual bawang putih di pasaran. “Harga Rp 15 ribu per kilogram menurut kami hanya untuk balik modal (break event point),” ujarnya ketika dihubungi Tempo, Sabtu, 23 Maret 2013.

Menurut dia, para importir memiliki hak untuk menjual barang yang sudah dilepas dari pelabuhan, termasuk bawang putih. Penjualan dilakukan sesuai dengan hukum penawaran dan permintaan. Namun kini para pengusaha sudah bersedia membantu menurunkan harga. “Apakah itu namanya kartel? Bagi kami yang terpenting bawang putih tersedia di pasaran,” kata Bachrul.

Dia menambahkan jika praktek kartel terjadi maka harga di pasaran bisa di atas Rp 15 ribu per kilogram. Selain itu jika pemerintah tidak melakukan intervensi maka akan butuh waktu lama hingga harga bawang putih bisa turun. (Baca Bawang Turun, Cabe Naik)

Para importir mengaku tidak banyak meraup untung terkait adanya penetapan harga jual bawang putih sebesar Rp 15 ribu per kilogram. Sebab dalam melakukan impor, mereka juga harus mengeluarkan banyak biaya.

“Ada yang balik modal dan mungkin ada yang untung. Tapi keuntungannya tipis,” ujar sumber dari kalangan importir kepada Tempo. Dia mencontohkan, untuk biaya sewa instalasi listrik di pelabuhan mencapai Rp 1,2 juta per hari per kontainer. Biaya itu masih ditambah biaya penyimpanan, bea masuk, hingga biaya distribusi. “Penetapan harga itu adalah semacam operasi pasar untuk menstabilkan harga," katanya.

Pelaksana Harian Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian Kementerian Pertanian, Yasid Taufik, menyatakan penetapan harga diperlukan karena harga sudah terlanjur melonjak. Sebab ada kekhawatiran meskipun barang tersedia namun harga masih akan tetap tinggi. “Harga itu ditetapkan sesuai dengan harga pada kondisi normal,” ujarnya.

Menurut dia, pada kondisi normal harga bawang putih berkisar Rp 15 - 20 ribu per kilogram. Dengan penetapan ini, saat ini harga jual bawang sudah mulai bergerak turun. “Menurut pantauan kami tanggal 22 Maret 2013, harga eceran sudah mulai turun menjadi sekitar Rp 35.000 per kilogram. Di Kabupaten Indragiri Hilir misalnya Rp 20.000 per kilogram, di Kabupaten Empat Lawang Rp 45.000 per kilogram," kata Yasid.

Data di situs Kementerian Pertanian, Jumat 22 Maret 2013, harga grosir bawang putih di beberapa provinsi berkisar Rp 19 - 50 ribu per kilogram. Pada 15 Maret 2013, Kementerian Pertanian mencatat harga bawang putih Rp 25 - 83 ribu per kilogram. Padahal pada periode yang sama tahun lalu, harga bawang putih impor berkisar Rp 7-16 ribu per kilogram.

Pekan lalu, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan menyatakan telah berkoordinasi dengan para importir pemilik bawang putih untuk menjual ke distributor di harga Rp 15 ribu per kilogram.

Anggota Komisi Pertanian dari Fraksi Partai Golkar, Firman Soebagyo, sebelumnya menilai kebijakan Menteri Gita menetapkan harga bawang putih terindikasi kartel. Sebab, penetapan harga tidak diserahkan kepada mekanisme hukum permintaan dan penawaran di pasar. "Karena belum ada bukti, menurut saya ini tetap menunjukkan adanya indikasi kartel," ujar Firman.

MARIA YUNIAR | ANANDA PUTRI | BERNADETTE CHRISTINA
Berita terpopuler:
Kronologi Serangan ke Penjara Sleman

Serangan Jantung, Ricky Jo Meninggal Dunia

Korban Penembakan Terduga Kopassus Terkapar di Sel

Anggota Kopassus Diduga Serbu Penjara di Sleman

Kondisi Korban Tembak Terduga Kopassus Mengerikan

Terduga Kopassus Penyerang LP Sleman Rebut CCTV

Adi Bing Slamet 'Diserbu' Pengikut Eyang Subur

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

2 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

2 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

Menteri Perdagangan melantik pejabat eselon I dan II. Dia berpesan agar siap menghadapi keadaan geopolitik Timur Tengah saat ini.

Baca Selengkapnya

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

3 hari lalu

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

Kementerian Perindustrian atau Kemenperin menyatakan impor untuk komoditas bahan baku plastik kini tidak memerlukan pertimbangan teknis lagi.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

4 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

8 hari lalu

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

Kementerian Perdagangan atau Kemendag menggelar festival untuk memperingati Hari Konsumen Nasional (Harkonas).

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

8 hari lalu

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.

Baca Selengkapnya

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

10 hari lalu

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

Tahu petis adalah kudapan asli dari Jawa Tengah, paduan antara tahu goreng dengan sambal petis

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

10 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

12 hari lalu

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

Zulhas mengatakan pembatasan barang impor bawaan penumpang nantinya akan diatur lewat Peraturan Menteri Keuangan.

Baca Selengkapnya