Posisi Tawar Rendah, Petani Sering Dipermainkan Pedagang

Reporter

Editor

Jumat, 10 Desember 2010 19:43 WIB

Petani kentang di dataran tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah (22/9). ANTARA/Anis Efizudin
TEMPO Interaktif, Jakarta - Ketua Dewan Hortikultura Indonesia Benny Kusbini mengatakan saat ini pasar hortikultura sedang tidak sehat. Dengan sifat produk hortikultura yang mudah rusak membuat petani memiliki posisi tawar rendah sehingga kerap dipermainkan pedagang dengan menekan harga.

Sebab itu, ia mendesak pemerintah mengembangkan cluster pengembangan komoditas hortikultura, yang nantinya memiliki gudang penyimpanan hasil panen. Apalagi untuk bersaing di pasar internasional produk Indonesia masih menghadapi kendala kualitas dan kontinuitas.

Padahal peluang masuk pasar internasional cukup besar. Misalnya di Singapura, justru yang banyak masuk bukan produk hortikultura Indonesia, tapi negara lain yang lokasinya jauh dari Singapura. Kendala lain, harga produk hortikultura dari Indonesia lebih mahal.

"Ini karena produktivitas tanaman sangat rendah akibat kualitas benih yang juga rendah," ujar Benny di Gedung Arsip Kementerian Pertanian, Jakarta, Jumat (10/12). Sementara untuk pengembangan benih justru pemerintah menghambat dengan melarang impor benih. Contohnya, kata dia, untuk komoditas kentang.

Ketika swasta ingin mengimpor benih kentang dari Belanda, pemerintah melarang dengan alasan ada penyakit. Sedangkan kualitas benih kentang dalam negeri masih rendah. Produktivitas tanaman kentang hanya hanya 15 ton per hektare, jauh di bawah Pakistan
dan Belanda yang mencapai 50 ton per hektare.

Persoalan lain yang perlu mendapat perhatian dalam mendorong peningkatan produksi hortikultura adalah modal untuk petani. Meski pemerintah menyiapkan skim kredit seperti kredit usaha rakyat dan kredit ketahanan pangan dan energi, tapi petani tetap kesulitan mengakses kredit. "Padahal dalam skim pembiayaan itu pemerintah memberikan subsidi bunga kredit," kata Benny.

ROSALINA

Berita terkait

MenKopUKM Apresiasi Rabo Foundation Dukung UMKM Pertanian di Indonesia

2 hari lalu

MenKopUKM Apresiasi Rabo Foundation Dukung UMKM Pertanian di Indonesia

Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyampaikan apresiasi mendalam terhadap kontribusi dan komitmen Rabo Foundation dalam mendukung perkembangan UMKM pertanian di Indonesia

Baca Selengkapnya

Kementan Bersama Gempita Libatkan Anak Muda Pada Hilirisasi Pertanian

4 hari lalu

Kementan Bersama Gempita Libatkan Anak Muda Pada Hilirisasi Pertanian

Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) mendorong keterlibatan anak muda dalam proses hilirisasi pertanian.

Baca Selengkapnya

Dirjen PSP Kementan Tinjau Optimasi Lahan di OKI

8 hari lalu

Dirjen PSP Kementan Tinjau Optimasi Lahan di OKI

Manajemen air ditingkatkan di program Opla, memungkinkan pertanaman pada musim hujan, yang sebelumnya sulit karena risiko banjir

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Temukan Cara Perpanjang Masa Simpan Produk Pertanian

11 hari lalu

Peneliti BRIN Temukan Cara Perpanjang Masa Simpan Produk Pertanian

Peneliti BRIN mengembangkan perpaduan ozon dan nanobubble untuk mengurangi potensi mikroba pada bahan olahan pertanian.

Baca Selengkapnya

Indonesia dan Vietnam Perkuat Kerjasama Teknologi Pertanian Lahan Rawa

13 hari lalu

Indonesia dan Vietnam Perkuat Kerjasama Teknologi Pertanian Lahan Rawa

Pertemuan ini bertujuan memperkuat kerjasama di sektor pertanian antara Indonesia dan Vietnam, terutama dalam pengembangan teknologi lahan rawa.

Baca Selengkapnya

Mitigasi Dampak El Nino, Mentan Lepas Brigade Alsintan Ke Merauke

18 hari lalu

Mitigasi Dampak El Nino, Mentan Lepas Brigade Alsintan Ke Merauke

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman melepas satuan brigade alat dan mesin pertanian (brigade alsintan) menuju Kabupaten Merauke.

Baca Selengkapnya

Sulawesi Barat Siap Suplai Pangan Penduduk IKN

19 hari lalu

Sulawesi Barat Siap Suplai Pangan Penduduk IKN

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, memberikan bantuan untuk meningkatkan produksi sektor pertanian dan perkebunan di Sulawesi Barat (Sulbar).

Baca Selengkapnya

Mentan Bangun Klaster Pertanian Modern

25 hari lalu

Mentan Bangun Klaster Pertanian Modern

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, akan membangun klaster pertanian modern seluas 10.000 hektare di Kabupaten Bandung.

Baca Selengkapnya

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

27 hari lalu

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timnas Guinea U-23 jika ingin lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

30 hari lalu

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

Kekeringan El Nino sudah overlap dan harus waspada.

Baca Selengkapnya