Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana Ungkap Empat Strategi Utama untuk Perkuat Potensi Wisata

Reporter

Hanin Marwah

Editor

Aisha Shaidra

Selasa, 22 Oktober 2024 07:49 WIB

Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana saat serah terima jabatan (Sertijab) di Kantor Kementerian Pariwisata, Gambir, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024.Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) yang sebelumnya dipimpin oleh Sandiaga Uno dipecah menjadi Kementerian Pariwisata dan Kementerian Ekonomi Kreatif. TEMPO/Ilham Balindra

TEMPO.CO, Jakarta - Widiyanti Putri Wardhana resmi dilantik sebagai Menteri Pariwisata di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Mengemban amanah baru, mantan Komisaris Teladan Prima Agro tersebut menyatakan tugas barunya ini sebagai sebuah tanggung jawab besar. “Ini merupakan tanggung jawab yang besar, tetapi saya sangat antusias untuk bekerja keras bersama seluruh jajaran Kementerian Pariwisata,” tutur Widiyanti.

Widiyanti menyampaikan hal tersebut saat serah terima jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif kepada Menteri Pariwisata dan Menteri Ekonomi Kreatif periode 2024-2029. Acara ini digelar di balairung kantor Kemenparekraf, Jakarta Pusat pada Senin, 21 Oktober 2024.

Dalam sambutannya, Widiyanti menegaskan dirinya telah berkecimpung di dunia usaha selama lebih dari 30 tahun. Pengalamannya tersebut melahirkan kesadaran pentingnya strategi yang matang, cara kerja yang efisien, dan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk mencapai tujuan bersama.

Lebih lanjut, putri dari konglomerat Wiwoho Basuki itu menyebutkan empat strategi utama yang dapat dilakukan demi memperkuat potensi pariwisata sebagai salah satu tantangan yang dihadapi Indonesia. Yakni, melalui strategi transformasi pariwisata menuju Indonesia Emas 2045, di antaranya terkait infrastruktur, investasi, sumber daya manusia (SDM), dan produksi.

Widiyanti mengungkapkan, salah satu inisiatif yang akan menjadi fokus di 6 bulan pertama masa jabatannya adalah dengan mendengarkan aspirasi dari pihak-pihak terkait ihwal transformasi pariwisata. "Kita pertama-tama ingin mendengar dulu ya dari semua stakeholder, kementerian, dan ekspert turisme yang ada untuk mendesain transformasi pariwisata kita," ujarnya.

Advertising
Advertising

Beberapa inisiatif lain yang ia sebutkan adalah penerapan tourism 5.0 contohnya dengan pemasaran berbasis digital. Kemudian, ada pula rumusan grand strategy, penggunaan Indonesia Quality Tourism Fund untuk diversifikasi atraksi nusantara dan event berskala internasional, serta merancang kerja sama untuk transfer pengetahuan menggunakan sekolah unggulan pariwisata kelas dunia.

Saat ini, ia melanjutkan, sektor pariwisata Indonesia telah berhasil meraih peringkat ke-22 dari 119 negara dalam Travel & Tourism Development Index 2024. Lulusan Administrasi Bisnis dari Pepperdine University, Malibu, California, Amerika Serikat itu berkomitmen melanjutkan momentum tersebut demi memajukan sektor pariwisata guna meraih pencapaian yang lebih besar.

Pilihan editor: OJK Cabut Izin Usaha Pinjol Investree karena Tak Penuhi Aturan Modal Minimum

Berita terkait

Profil Widiyanti Putri Wardhana, Pengusaha yang Ditunjuk jadi Menteri Pariwisata Kabinet Merah Putih

6 jam lalu

Profil Widiyanti Putri Wardhana, Pengusaha yang Ditunjuk jadi Menteri Pariwisata Kabinet Merah Putih

Widiyanti Putri Wardhana merupakan salah satu pendiri PT Teladan Resources, perusahaan di sektor agribisnis, energi, industri, properti, dan media.

Baca Selengkapnya

Diangkat Jadi Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Mundur Dari Posisi Komisaris Teladan Prima Agro

1 hari lalu

Diangkat Jadi Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Mundur Dari Posisi Komisaris Teladan Prima Agro

Widiyanti Putri Wardhana, resmi mengundurkan diri sebagai Komisaris Teladan Prima Agro setelah resmi menjadi Menteri Pariwisata di Kabinet Merah Putih.

Baca Selengkapnya

Empat Calon Menteri Perempuan yang Dipanggil Prabowo dari Sri Mulyani hingga Veronica Tan

6 hari lalu

Empat Calon Menteri Perempuan yang Dipanggil Prabowo dari Sri Mulyani hingga Veronica Tan

Di antara 49 tokoh menteri dan calon menteri yang hadir ke kediaman Prabowo, terdapat beberapa tokoh perempuan, dari Sri Mulyani hingga Veronica Tan.

Baca Selengkapnya

Mantan Bupati Batang Juga Dipanggil Prabowo, Ini Sosok Wihaji

6 hari lalu

Mantan Bupati Batang Juga Dipanggil Prabowo, Ini Sosok Wihaji

Mantan Bupati Batang, Wihaji ikuti pertemuan di rumah Prabowo dan digadang-gadang bakal jadi bagian dari Kabinet Prabowo masa mendatang.

Baca Selengkapnya

Profil Widiyanti Putri Wardhana, Pendiri Teladan Group yang Dipanggil Prabowo

7 hari lalu

Profil Widiyanti Putri Wardhana, Pendiri Teladan Group yang Dipanggil Prabowo

Prabowo mengundang beberapa tokoh sebagai calon menteri, salah satunya adalah Widiyanti Putri Wardhana, pendiri Teladan Group.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Sebut Belum Ditawari Posisi Menteri di Kabinet Prabowo

6 Agustus 2024

Sandiaga Uno Sebut Belum Ditawari Posisi Menteri di Kabinet Prabowo

Sandiaga Uno mengaku belum ditawari Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk masuk dalam kabinet yang akan datang.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno: Target Perputaran Uang WIES 2025 Rp 500 Miliar

7 Juli 2024

Sandiaga Uno: Target Perputaran Uang WIES 2025 Rp 500 Miliar

Menteri Sandiaga Uno menargetkan perputaran uang pada World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) 2025 bisa mencapai Rp 500 miliar.

Baca Selengkapnya

5 Polemik Larangan Study Tour Setelah Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok

21 Mei 2024

5 Polemik Larangan Study Tour Setelah Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok

Beberapa daerah telah melarang sekolah mengadakan kegiatan study tour ke luar kota

Baca Selengkapnya

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

13 Mei 2024

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

Masa jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno tersisa lima bulan lagi. Ini rencana dia.

Baca Selengkapnya

Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

14 April 2024

Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

Warga Kepulauan Canary, Spanyol melakukan mogok makan justru saat terjadi lonjakan wisatawan. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya