Pelindo Sebut Pelabuhan Makassar Tetap Beroperasi Setelah Kebakaran KM Umsini

Reporter

Editor

Grace gandhi

Minggu, 9 Juni 2024 15:13 WIB

Petugas turun dari KM Umsini usai mengikuti penutupan program isolasi apung di Terminal Peti Kemas Makassar di Sulawesi Selatan, Senin, 20 September 2021. ANTARA/Arnas Padda

TEMPO.CO, Makassar - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 menyatakan kejadian kebakaran yang menimpa KM Umsini yang tiba di Pelabuhan Makassar pukul 01.30 Wita dari Baubau dan akan melanjutkan pelayarannya ke Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, tidak mengganggu operasional di Pelabuhan Makassar.

"Operasional Pelabuhan Makassar tetap normal. Kami turut membantu penanganan atas insiden kebakaran yang menimpa KM Umsini," kata Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis di Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu.

Penanganan atas insiden kebakaran yang menimpa KM Umsini dilakukan pada Minggu, 9 Juni 2024 pukul 05.45 Wita di kawasan Pelabuhan Makassar.

Mencermati hal itu, lanjut dia, Pelindo menyiapkan ruang tunggu di Terminal Penumpang Anging Mammiri yang dapat menampung sebanyak kurang lebih 3.000 orang penumpang.

"Alhamdulillah seluruh penumpang dari atas kapal sudah berhasil turun dengan selamat dan sekarang seluruh calon penumpang itu sedang berada di terminal penumpang," ujarnya.

Advertising
Advertising

Adapun kapasitas terminal penumpang di Pelabuhan Makassar sangat siap sekali dengan kapasitas total kurang lebih 3.000 orang. Dan saat ini kondisi sekarang ada sekitar 1.500 orang.

Selanjutnya: Abdul Azis menambahkan, pada prinsipnya Pelindo tetap berupaya....

<!--more-->

Abdul Azis menambahkan, pada prinsipnya Pelindo tetap berupaya memberikan rasa nyaman, tertib dan aman kepada para penumpang yang akan tetap melanjutkan perjalanannya ke Surabaya dan ke Jakarta.

Pelindo sebagai pengelola terminal penumpang Pelabuhan Makassar memberikan jaminan kebersihan dan ketersediaan kebutuhan para penumpang seperti ruang untuk ibu menyusui, musholah, toliet yang bersih, dan pendingan ruangan atau AC, untuk memberikan rasa nyaman kepada para penumpang.

"Semoga ini bisa tertangani dengan baik sehingga meskipun tertunda keberangkatannya, mereka tetap bisa tiba di tempat tujuan dengan selamat," tukas Abdul Azis.

General Manager Pelindo Regional 4 Makassar, Iwan Sjarifuddin menambahkan insiden kebakaran KM Umsini yang terjadi tadi pagi juga tidak mengganggu aktivitas keluar masuk kapal di Pelabuhan Makassar.

"Saat ini info dari Pelni, ada penumpang kurang lebih 400 orang yang akan menuju Surabaya dan sisanya sekitar 1.000 orang masih menunggu karena mereka akan lanjut ke Jakarta dan ke Kijang," jelasnya.

ANTARA

Pilihan Editor: Profil Pt Indofarma Tbk, Perusahaan BUMN Diduga Terjerat Pinjol

Berita terkait

Meriahnya HUT ke-79 KAI, Penumpang di Stasiun Tugu Kebanjiran Hadiah

8 jam lalu

Meriahnya HUT ke-79 KAI, Penumpang di Stasiun Tugu Kebanjiran Hadiah

Perayaan HUT ke-79 KAI berlangsung meriah di Stasiun Tugu Yogyakarta

Baca Selengkapnya

KSAL Ungkap Pesan Jokowi agar Utamakan Pembuatan Kapal Dalam Negeri

14 jam lalu

KSAL Ungkap Pesan Jokowi agar Utamakan Pembuatan Kapal Dalam Negeri

Presiden Joko Widodo menekankan pentingnya pembangunan alat utama sistem senjata (alutsista), khususnya armada kapal selam, di dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Kebiasaan Penumpang Pesawat Kelas Ekonomi yang Paling Dibenci Pramugari

1 hari lalu

Kebiasaan Penumpang Pesawat Kelas Ekonomi yang Paling Dibenci Pramugari

Bagi penumpang pesawat kelas ekonomi sebaiknya hindari melakukan kebiasaan yang dianggap tidak higienis ini

Baca Selengkapnya

Ditjen Perhubungan Laut Klaim Telah Bangun Infrastruktur Pelabuhan Baru hingga Tol Laut

1 hari lalu

Ditjen Perhubungan Laut Klaim Telah Bangun Infrastruktur Pelabuhan Baru hingga Tol Laut

Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Antoni Arif Priadi, mengklaim telah membangun pelabuhan baru dan tol laut di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Dua Kapal di Muara Baru, Ini Kesaksian Warga Sekitar

3 hari lalu

Kebakaran Dua Kapal di Muara Baru, Ini Kesaksian Warga Sekitar

Kapal pengumpul ikan dan kapal tongkang yang bersandar di Muara Baru mengalami kebakaran. Sebanyak 140 anggota pemadam kebakaran diterjunkan

Baca Selengkapnya

Maskapai Ini Tolak Pasangan Pelancong Seumur Hidup karena Hina Penumpang Lain

3 hari lalu

Maskapai Ini Tolak Pasangan Pelancong Seumur Hidup karena Hina Penumpang Lain

Maskapai itu tidak menoleransi perilaku apa pun yang melanggar peraturan keselamatan penerbangan atau tidak menghormati hak-hak penumpang pesawat lain

Baca Selengkapnya

Kebakaran Pabrik di Bekasi, Satu Petugas Pemadam Dievakuasi

3 hari lalu

Kebakaran Pabrik di Bekasi, Satu Petugas Pemadam Dievakuasi

Sebuah pabrik yang berlokasi di Jalan Cempaka, Jatimulya, Kabupaten Bekasi, dilanda kebakaran sore ini

Baca Selengkapnya

Maskapai Penerbangan Ini Berhenti Beri Makanan Gratis ke Penumpang

3 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Berhenti Beri Makanan Gratis ke Penumpang

Penumpang kelas bisnis pada semua penerbangan akan tetap menerima layanan penuh dalam penerbangan, lengkap dengan anggur dan sampanye.

Baca Selengkapnya

Kronologi Kecelakaan Kereta Taksaka dan Truk di Perlintasan Sentolo-Rewulu

3 hari lalu

Kronologi Kecelakaan Kereta Taksaka dan Truk di Perlintasan Sentolo-Rewulu

Sebuah kecelakaan terjadi melibatkan truk dengan Nomor Polisi (Nopol) B 9240 UIQ dan Kereta Api (KA) 70 (KA Taksaka relasi Stasiun Gambir - Yogyakarta) di Perlintasan Sebidang (JPL 714) antara Stasiun Sentolo dan Stasiun Rewulu pada pukul 03.52 WIB hari ini. PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyayangkan terjadinya insiden tersebut.

Baca Selengkapnya

Promosikan Destinasi Wisata di 19 Titik di Indonesia, Pelindo akan Datangkan 50 Yacht di Bali

5 hari lalu

Promosikan Destinasi Wisata di 19 Titik di Indonesia, Pelindo akan Datangkan 50 Yacht di Bali

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo akan mengadakan acara bertajuk Sail to Indonesia Goes to BMTH (Bali Maritime Tourism Hub)

Baca Selengkapnya