Heboh Pelaporan Barang Bawaan ke Luar Negeri, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Reporter

Annisa Febiola

Editor

Agung Sedayu

Senin, 25 Maret 2024 04:15 WIB

Juru Bicara Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Yustinus Prastowo, saat ditemui di acara Indonesia Digital Summit 2023 di Hotel Four Season, Jakarta Selatan, pada Selasa, 28 November 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi

TEMPO.CO, Jakarta - Yustinus Prastowo, Staf Khusus Menteri Keuangan bidang Komunikasi Strategis, buka suara mengenai pelaporan barang bawaan penumpang sebelum ke luar negeri yang ramai dibicarakan oleh warganet. Dia meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi di masyarakat.

"Tentu maksud dari video itu baik, memberikan edukasi pada masyarakat menjawab keingintahuan publik. Namun, ada substansi yang kurang pas. Untuk itu, kami luruskan dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi," kata Prastowo dalam keterangannya pada Ahad, 24 Maret 2024.

Staf khusus Menteri Keuangan Sri Mulyani itu menyampaikan, pemerintah atau dalam hal ini Direktorat Jenderal Bea dan Cukai tidak bermaksud mempersulit warga Indonesia yang akan bepergian ke luar negeri. Pasalnya, hal tersebut memang telah diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 203 Tahun 2017.

"Maka, kebijakan yang ada sejak 2017 itu tujuannya baik dan layanan itu sifatnya pilihan, opsional memudahkan yang bepergian membawa barang-barang high value itu aman."

Dia mencontohkan, misalnya warga Indonesia hendak pameran ke luar negeri dan perlu membawa peralatan yang berukuran besar maupun yang mempunyai nilai tinggi atau berharga. Misalnya kebutuhan olahraga, peralatan musik, hingga kebutuhan syuting.

Advertising
Advertising

"Itu dideklarasikan agar kalau pulang nanti, tidak dianggap barang-barang impor atau barang-barang baru yang dibeli di luar negeri," ujarnya.

Mekanisme seperti itu, kata Prastowo telah berjalan selama ini. Artinya, tidak ada perubahan pada kebijakan yang telah ada. "Jadi, kami pastikan sekali lagi, tidak ada perubahan. Praktik tetap seperti ini, risk manajemen berlaku, kita yang berpergian selama ini kan juga tidak pernah diperiksa kalau perlu di luar negeri bawa barang apa dan jarang sekali kita deklarasi," tuturnya.

Dia meminta kepada masyarakat Indonesia untuk mendukung Bea Cukai dalam menerapkan aturan dengan baik, objektif serta bijak. Dengan demikian, masyarakat Indonesia bisa tetap bepergian dengan aman dan nyaman."

Sebelumnya, Direktur Komunikasi dan Bimbingan Pengguna Jasa Bea Cukai, Nirwala Dwi Heryanto, menjelaskan bahwa kebijakan pelaporan barang bawaan bertujuan memudahkan jika akan membawa barang tertentu ke luar negeri dan akan dibawa kembali ke Indonesia.

“Kami tegaskan, kebijakan tersebut adalah fasilitas opsional yang bisa digunakan penumpang, jadi tidak bersifat wajib. Penumpang yang memanfaatkannya pun terhitung sangat minim,” katanya dalam keterangan resmi hari ini.

Dia menambahkan, pendaftaran barang-barang tersebut kepada Bea Cukai di bandara atau pelabuhan akan mempermudah dan mempercepat penyelesaian pelayanan kepabeanan saat kembali ke Indonesia. Skema ekspor sementara menjadikan barang-barang tersebut tidak akan dianggap sebagai barang perolehan luar negeri atau impor.

"Selain itu, barang tersebut juga tidak akan dikenakan bea masuk atau pajak dalam rangka impor,” kata Nirwala.

Pilihan Editor: Jokowi Terbitkan Aturan Pencairan THR dan Gaji Ke-13 untuk PNS, Berikut Regulasi dan Besaran Tiap Golongan



Berita terkait

Viral Wajib Bayar Biaya 30 Persen dari Harga Peti Jenazah di Bandara, Begini Penjelasan Bea Cukai

1 jam lalu

Viral Wajib Bayar Biaya 30 Persen dari Harga Peti Jenazah di Bandara, Begini Penjelasan Bea Cukai

Ramai di media sosial soal peti jenazah dari Penang dikenakan bea masuk sebesar 30 persen dari harga peti. Kemenkeu. Begini penjelasan Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon dari PDIP di Pilkada Jakarta

10 jam lalu

Kata Pakar Soal Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon dari PDIP di Pilkada Jakarta

Pakar menyayangkan apabila Sri Mulyani harus turun untuk mengurus pemerintahan daerah kalau maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

21 jam lalu

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

Pengusaha asal Malaysia bernama Kenneth Koh melaporkan kantor Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Agung

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Deretan Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis hingga Lowongan Kerja BTN

2 hari lalu

Terpopuler: Deretan Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis hingga Lowongan Kerja BTN

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Kamis, 9 Mei 2024, dimulai dari deretan masalah dari Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis atau PPDS.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

3 hari lalu

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

Yustinus Prastowo mengatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memerintahkan Sri Mulyani berkomunikasi dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

3 hari lalu

Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan investasi di bidang pendidikan akan membuka peluang Indonesia menjadi lebih maju.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

3 hari lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilkada DKI Jakarta, Ini Kata Staf Khusus Menteri Keuangan

3 hari lalu

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilkada DKI Jakarta, Ini Kata Staf Khusus Menteri Keuangan

Staf khusus Menteri Keuangan memastikan Sri Mulyani dan Kementerian Keuangan menghormati segala diskusi dan aspirasi yang ada di masyarakat

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

4 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya