Budi Waseso Ditunjuk Jadi Komut Semen Indonesia, Rangkap Jabatan?

Jumat, 1 Desember 2023 20:18 WIB

Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso melakukan pengecekan pembongkaran kapal impor beras di Pelabuhan Tanjung Priok, Kamis, 12 Oktober 2023. TEMPO/Ami Heppy

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama atau Dirut Perum Bulog Budi Waseso telah ditunjuk sebagai Komisaris Utama (Komut) dari badan usaha milik negara yang bergerak di bidang produksi bahan bangunan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. Apakah Buwas, sapaan akrabnya, bakal rangkap jabatan?

Staf Khusus Menteri BUMN Erick Thohir, Arya Sinulingga, menanggapi pertanyaan ini. Arya menyebut, Budi Waseso tidak bisa merangkap sebagai Dirut Bulog ketika sudah diangkat menjadi Komut Semen Indonesia.

"Maka ketika SK SIG (Surat Keputusan dari Semen Indonesia)-nya sudah keluar, otomatis beliau juga nantinya tidak lagi menjadi Dirut di Bulog," kata Arya melalui pesan WhatsApp kepada Tempo, Jumat malam, 1 Desember 2023.

Lebih lanjut, Arya tak menjawab soal siapa pengganti Buwas sebagai Dirut Bulog. "Tunggu aja," ucap dia.

Sebelumnya diberitakan, Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa atau RUPSLB Semen Indonesia pada hari ini telah menunjuk Budi Waseso sebagai Komisaris Utama Perseroan. Buwas menggantikan mantan Menteri Komunikasi dan Informatika atau Menkominfo Rudiantara.

Advertising
Advertising

Selain itu, pemegang saham juga memberhentikan dengan hormat Arief Prasetyo Adi dari posisi Komisaris. Arief diketahui tengah menjabat sebagai Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas).

"Selanjutnya, Rapat mengangkat Bapak Budi Waseso sebagai Komisaris Utama dan Komisaris Independen dan Ibu Ratna Irsana sebagai Komisaris Independen," kata Corporate Secretary SIG, Vita Mahreyni, dalam keterangan resminya pada Jumat.

Dewan Komisaris Semen Indonesia

Berita terkait

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

8 hari lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Beras SPHP Naik, Pengamat: Perlu Penyesuaian Agar Disparitas Harga Tak Jauh

10 hari lalu

Beras SPHP Naik, Pengamat: Perlu Penyesuaian Agar Disparitas Harga Tak Jauh

Pemerintah melalui Perum Bulog menaikkan harga eceran tertinggi atau HET untuk beras SPHP, dari Rp10.900 menjadi Rp12.500 per kilogram sejak 1 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Harga Beras SPHP Naik jadi Rp 12.500 per Kilogram, Bapanas Beberkan Alasannya

11 hari lalu

Harga Beras SPHP Naik jadi Rp 12.500 per Kilogram, Bapanas Beberkan Alasannya

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo buka suara soal naiknya harga beras merek SPHP.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

12 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Bulog Beberkan Alasan Penyerapan Jagung Belum Maksimal

13 hari lalu

Bulog Beberkan Alasan Penyerapan Jagung Belum Maksimal

Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi membeberkan alasan penyerapan jagung dari petani hingga kini masih terkendala.

Baca Selengkapnya

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

13 hari lalu

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

Diretur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi menjelaskan penyebab masih tingginya harga beras meskipun harga gabah di petani murah.

Baca Selengkapnya

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

13 hari lalu

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

Perum Bulog menyalurkan Bantuan Pangan Tahap II berupa beras kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Harga Gabah Anjlok, Kemendag: Gara-gara Panen Raya

22 hari lalu

Harga Gabah Anjlok, Kemendag: Gara-gara Panen Raya

Harga gabah anjlok menjadi Rp 4.500 per kilogram. Kemendag sebut gara-gara panen raya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

23 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

23 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya