Tol Nirsentuh Siap Diuji Coba di Bali pada Pekan Kedua Desember

Selasa, 14 November 2023 14:55 WIB

Presiden Joko Widodo berbincang bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau proyek Tol IKN seksi 3A di Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu, 1 November 2023. Tol IKN yang menghubungkan Balikpapan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan jarak 57 kilometer itu telah mencapai progres 55 persen. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono memastikan uji coba sistem transaksi tol non tunai nirsentuh atau tol nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF) di Bali pada pekan kedua Desember 2023.

“Iya jadwalnya kan, minggu kedua Desember,” kata Basuki saat ditemui di The Westin Jakarta, Selasa, 14 November 2023.

Nantinya, uji coba akan dilakukan sekitar dua minggu sebelum akhirnya dilakukan evaluasi pada akhir Desember. “Akhir Desember akan kita evaluasi kalau itu bagus, berhasill, kita expand,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia juga mengingatkan bahwa transisi dari pembayaran non tunai melalui tapping kartu e-toll ke MLFF memiliki tantangan tersendiri sebagaimana pembayaran tunai ke non tunai.

“Jadi nanti dari tapping ke MLFF juga ada perubahan sikap dan disiplin dari pengguna tol,” kata dia.

Advertising
Advertising

Setelah uji coba di tol Bali berhasil, selanjutnya uji coba akan dilanjutkan di tol lainnya yang ada di Jawa, terutama di Jakarta.

“Di Jakarta, dari Bali kalau berhasil. Kalau Bali kan terbatas. Jadi kalau ada apa apa nggak terlalu chaos. Nanti dievaluasi baru ke Jakarta, di perkotaan dulu,” ujar Basuki.

Sementara itu, Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian menjelaskan, selama masa uji coba dan transisi tersebut Kementerian PUPR masih akan memasang palang atau barrier di gerbang tol. Hal ini dilakukan demi menghindari terjadinya kerugian.

“Jadi kita pakai barrier dulu ya, nanti kalau sudah data registrasinya membaik kita baru copot. Karena untuk mengurangi loss. Jadi kita ukur dulu lost-nya seperti apa sih,” kata Hedy.

Sebagai informasi, dengan diberlakukannya sistem transaksi berbasis MLFF ini maka ruas tol sepenuhnya menjadi jalan bebas hambatan atau tidak ada lagi pembatas gerbang tol.

Pilihan Editor: Telan Biaya Rp 4,5 Triliun, RITS Berharap Proyek Tol Nirsentuh Berjalan Sesuai Rencana

Berita terkait

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

1 jam lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Jelang KTT World Water Forum ke-10 di Bali, Garuda Wisnu Kencana Tutup hingga Polri Lakukan Ini

3 jam lalu

Jelang KTT World Water Forum ke-10 di Bali, Garuda Wisnu Kencana Tutup hingga Polri Lakukan Ini

KTT World Water Forum di Bali digelar mulai Sabtu besok. Sebanyak 8 kepala negara dan 105 menteri dijadwalkan hadir.

Baca Selengkapnya

Riset: Sektor Pariwisata Global Berkembang Pesat Meski Nilai Tukar Uang Fluktuatif

6 jam lalu

Riset: Sektor Pariwisata Global Berkembang Pesat Meski Nilai Tukar Uang Fluktuatif

Mastercard Economics Institute mendalami sejumlah industri pariwisata di 74 negara.

Baca Selengkapnya

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

10 jam lalu

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

Pembangunan jalur Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1 mencapai 35,84 persen hingga April 2024. Kejar tayang agar rampung sebelum ujung tahun.

Baca Selengkapnya

Pengamanan World Water Forum di Bali, Polri Aktifkan Commad Center 91

16 jam lalu

Pengamanan World Water Forum di Bali, Polri Aktifkan Commad Center 91

Ada lima klaster yang menjadi objek pengamanan selama KTT World Water Forum, yaitu Nusa Dua Utara, Nusa Dua Selatan, Jimbaran, Kuta, dan Sanur.

Baca Selengkapnya

Polri Turunkan Pasukan Berkuda Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

1 hari lalu

Polri Turunkan Pasukan Berkuda Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

Polri menurunkan Detasemen Turangga atau kavaleri berkuda untuk mengamankan KTT World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kepolisian Ungkap Jaringan Narkoba Hydra, Berikut Informasi Jaringan Ini dan Kode Pemasarannya

1 hari lalu

Kepolisian Ungkap Jaringan Narkoba Hydra, Berikut Informasi Jaringan Ini dan Kode Pemasarannya

Polisi berhasil mengungkap jaringan narkoba Hydra di Bali. Berikut informasi tentang jaringan tersebut, dan bagaimana cara mereka memasarkannya.

Baca Selengkapnya

Kasus Pabrik Narkoba di Bali, Polisi Buru 2 WNA asal Ukraina

1 hari lalu

Kasus Pabrik Narkoba di Bali, Polisi Buru 2 WNA asal Ukraina

Bareskrim Polri mengungkap pabrik narkoba yang berada di kompleks vila Sunny Village, Desa Tibubeneng, Kuta Utara, Badung, Bali

Baca Selengkapnya

Detasemen K-9 Polri Turut Amankan KTT World Water Forum ke-10 di Bali, 34 Anjing Terlatih Diturunkan

1 hari lalu

Detasemen K-9 Polri Turut Amankan KTT World Water Forum ke-10 di Bali, 34 Anjing Terlatih Diturunkan

Detasemen K-9 Polri dikerahkan turut mengamankan gelaran KTT World Water Forum di Bali. Sebanyak 34 anjing terlatih diterjunkan.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

1 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya