Profil Pandu Sjahrir, Keponakan Luhut Pandjaitan yang Jadi Wakil Bendahara TKN Prabowo - Gibran

Rabu, 8 November 2023 14:47 WIB

Wakil Direktur Utama PT TBS Energi Utama Tbk, Pandu Patria Sjahrir, dalam acara penandatanganan perusahaan patungan bernama Electrum bersama PT Aplikasi Karya Anak Bangsa (Gojek) di Jakarta, Kamis, 18 November 2021. Sumber: istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo - Gibran telah mengumumkan susunan pengurus dan anggota tim suksesnya pada Senin, 6 November 2023. Dari total 272 nama yang bergabung di tim pemenangan itu, sejumlah pengusaha memberikan dukungannya kepada capres-cawapres dari Koalisi Indonesia Maju tersebut. Salah satunya adalah Pandu Patria Sjahrir atau Pandu Sjahrir.

Pandu Sjahrir adalah keponakan dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan. CEO Electrum tersebut dipercaya untuk menjadi Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran. Dia akan bekerja sama dengan Thomas Djiwandono sebagai Ketua Bendahara Umum dan 16 orang wakil lainnya.

Lantas, seperti apa profil Pandu Patria Sjahrir, keponakan Luhut Binsar Pandjaitan yang jadi Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran?

Profil Pandu Sjahrir

Pandu Patria Sjahrir atau yang dikenal sebagai Pandu Sjahrir adalah seorang pengusaha batu bara dan profesional investor Indonesia yang lahir di Boston, Amerika Serikat pada 17 Mei 1979. Pandu merupakan anak dari pasangan ekonom Sjahrir dan Nurmala Kartini Sjahrir.

Advertising
Advertising

Dia memiliki seorang adik yang bernama Gita Rusmida Sjahrir. Keponakan Luhut Binsar Pandjaitan ini kemudian menikah dengan Ratna Marie Kartadjoemena pada 28 Juni 2008 di Washington, D.C., Amerika Serikat.

Melansir laman pandusjahrir.com, Pandu Sjahrir mengenyam pendidikan sekolah menengah atasnya di Phillips Academy pada 1994-1997. Dia kemudian melanjutkan pendidikan tingginya di University of Chicago, Amerika Serikat untuk bidang Ekonomi. Dia pun memperoleh gelar Bachelor of Arts pada 2001.

Pandu kembali melanjutkan pendidikan magisternya dengan mengambil program Master of Business Administration dari Stanford Graduate School of Business dan lulus pada 2007. Kemudian pada 2017-2020, dia mengambil MBA Eksekutif, Program “One Belt One Road” di Universitas Tsinghua, Cina.

Rekam Jejak Pandu Sjahrir di Dunia Bisnis

Pandu Sjahrir dikenal sebagai seorang pengusaha batu bara dan investor profesional yang menduduki sejumlah posisi penting di berbagai perusahaan. Saat ini, dia menjabat sebagai Ketua Pengembangan Keuangan Digital Kamar Dagang dan industri (Kadin) Indonesia. CEO Electrum ini juga tercatat sebagai Anggota Dewan Bursa Efek Indonesia dan Ketua Asosiasi Fintech Indonesia.

Tak hanya itu, Pandu juga memiliki jabatan di bidang bisnis energi sebagai Wakil Presiden Direktur PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA), salah satu perusahaan energi terintegrasi terkemuka di Indonesia. Bahkan, dia terpilih sebagai Ketua Asosiasi Pertambangan Batu Bara Indonesia (APBI-ICMA).

Melansir dari laman TBS Energi, Pandu Sjahrir pernah bekerja sebagai Analyst di Lehman Brothers pada 2001-2002. Dia kemudian menjadi Principal di Byun & Co, Alternative Energy Fund Asia dari 2002 hingga 2005. Selain itu, dia juga tercatat sebagai Senior Analyst di Matlin & Patterson pada 2007-2010, yang mencakup sektor energi dan pertambangan.

Pada 2013, Pandu terpilih sebagai Asia 21 Young Leader oleh Asia Society. Ini adalah penghargaan yang diberikan kepada para pemimpin di bawah 40 tahun yang telah membuat perbedaan signifikan di bidangnya. Dia kemudian terpilih sebagai Ketua Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia (ICMA) pada tahun 2015, kemudian terpilih kembali untuk masa jabatan periode 2021 - 2024.

Saat ini, Pandu menduduki sejumlah posisi penting di beberapa perusahaan. Mulai dari Ketua Dewan Pengurus Harian di Asosiasi Fintech Indonesia (sejak 2021), Komisaris Utama di GoTo Financials (sejak 2021), dan Komisaris di PT Bursa Efek Indonesia (sejak 2020).

Dia merupakan Komisaris Independen di PT Elang Mahkota Teknologi (sejak 2020), Komisaris di PT Karya Baru TBS (sebelumnya PT Batu Hitam Perkasa) (sejak 2018), Komisaris Utama di PT Perkebunan Kaltim Utama I (sejak 2018).

Selain itu, Pandu juga menjabat sebagai Komisaris di PT Adimitra Baratama Niaga (sejak 2017), dan Komisaris Utama di PT Adimitra Baratama Nusantara (sejak 2013). Tak berhenti sampai disitu, Pandu juga merupakan Komisaris Utama di PT Seagroup Indonesia dan PT Shopee Indonesia sejak 2017.

RADEN PUTRI | SULTAN ABDURRAHMAN | MUHAMMAD BAQIR | ANTARA

Pilihan Editor: Electrum Bangun Pabrik Motor Listrik di Cikarang, Bisa Produksi 250 Ribu Unit per Tahun

Berita terkait

Revisi UU Kementerian Negara, Baleg DPR Singgung Soal Efektivitas Pemerintahan

3 jam lalu

Revisi UU Kementerian Negara, Baleg DPR Singgung Soal Efektivitas Pemerintahan

Fraksi PDIP mengusulkan agar diksi efisien dijabarkan dalam perubahan UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

6 jam lalu

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh BPJS Kesehatan mulai tahun depan menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Baca Selengkapnya

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

7 jam lalu

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

Momen itu terjadi saat Gibran bertemu Mohammed bin Abdulrahman mendampingi Presiden terpilih Prabowo Subianto di Istana Amiri Diwan, Doha, pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

7 jam lalu

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

Ketua DPD Gerindra Jateng memastikan mereka telah mengantongi nama calon untuk ikut Pilkada 2024 di 25 kabupaten/kota dari internal partai.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

10 jam lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

11 jam lalu

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

Prabowo mengatakan, pengalamannya di militer tak akan memengaruhi kebijakan di pemerintahan yang bakal dia pimpin.

Baca Selengkapnya

Baleg Sepakati Revisi UU Kementerian Negara Jadi Usul Inisiatif DPR

11 jam lalu

Baleg Sepakati Revisi UU Kementerian Negara Jadi Usul Inisiatif DPR

Awiek mengatakan seluruh perubahan yang terdapat dalam draft RUU Kementerian Negara telah diputuskan melalui musyawarah mufakat.

Baca Selengkapnya

Soal Dana Makan Siang Gratis, Prabowo Bicara Pengurangan Anggaran Program Tak Penting

14 jam lalu

Soal Dana Makan Siang Gratis, Prabowo Bicara Pengurangan Anggaran Program Tak Penting

Refocusing anggaran, kata Prabowo, merupakan salah satu strategi yang akan dilakukan agar dapat merealisasikan programnya.

Baca Selengkapnya

Setelah Sebut Orang Toxic, Luhut Kini Sarankan Prabowo Pilih Menteri dengan Rekam Jejak Bagus

15 jam lalu

Setelah Sebut Orang Toxic, Luhut Kini Sarankan Prabowo Pilih Menteri dengan Rekam Jejak Bagus

Setelah minta Prabowo tidak membawa orang 'toxic' atau bermasalah ke dalam kabinetnya, Luhut menyinggung soal track record calon anggota kabinet.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Modal Utama Membangun IKN dari Dalam Negeri, Beda Strategi dengan Jokowi?

16 jam lalu

Prabowo Sebut Modal Utama Membangun IKN dari Dalam Negeri, Beda Strategi dengan Jokowi?

Presiden terpilih Prabowo menilai modal utama untuk memindahkan dan membangun IKN harus dari sumber daya yang ada di dalam negeri.

Baca Selengkapnya