Kisah Perseteruan Rosan Roeslani Vs Rothschild dalam Polemik Pembelian Inter Milan

Rabu, 1 November 2023 17:54 WIB

Rosan Roeslani (tengah) bersama Handy Soetedjo (kanan), dan Erick Thohir di Inter Milan beberapa tahun silam. Foto: X/Nerazzuri_Ale

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Rosan Roeslani kembali ramai diperbincangkan usai resmi diumumkan sebagai Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Maju oleh bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto. Mantan Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut diperkenalkan dalam acara deklarasi pasangan capres cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo – Gibran) pada, Rabu pekan lalu, 25 Oktober 2023 di Indonesia Arena, Senayan.

Rosan Roeslani dikenal sebagai seorang pengusaha Indonesia yang pernah merangkap jabatan sebagai Wakil Komisaris Utama PT Pertamina (Persero). Dia juga adalah Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat dan mantan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) periode 2015-2021.

Lulusan European University Belgia ini juga merupakan mitra Erick Thohir saat membeli klub sepak bola raksasa asal Italia, Inter Milan. Kala itu, Erick menggandeng dua partnernya, yakni Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo, untuk mengakuisisi saham Inter Milan.

Handy Soetedjo adalah bos perusahaan investasi PT Midasia Capital. Sedangkan, Rosan adalah salah satu direktur PT Berau Coal Energy, anak usaha dari Bumi Plc.

Sayangnya, peran Rosan dalam pembelian salah satu klub elite Eropa tersebut disoroti secara negatif oleh Nathaniel Rothschild, seorang miliarder asal Inggris. Saat itu, Rothschild menganggap ada keterkaitan Rosan dengan sengketa yang terjadi di tubuh Bumi Plc, yang juga melibatkan grup Bakrie.

Advertising
Advertising

Lantas, seperti apa kisah Rosan Roeslani versus Rothschild yang berpolemik dalam pembelian Inter Milan? Simak rangkumannya berikut ini.

Kisah Rosan vs Rothschild

Erick Thohir bersama Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo resmi membeli klub Inter Milan pada 15 Oktober 2013 silam. Pembelian itu ditandai dengan penandatanganan antara pemegang saham mayoritas Inter, yakni Massimo Moratti selaku pemegang Internazionale Holding S.r.l.

Dalam rilisan resminya, Massimo Moratti mengungkapkan bahwa sebesar 70 persen saham Inter akan dimiliki oleh perusahaan International Sports Capital yang dimiliki oleh ketiga pengusaha Indonesia tersebut. “Mereka akan menjadi pemegang saham pengendali melalui peningkatan modal khusus,” kata Moratti.

Seperti dikutip dari Reuters, Erick Thohir dan mitra bersedia membayar sekitar US$ 476 juta untuk 75 persen kepemilikan saham Inter. Klub ini sendiri memiliki utang sekitar 300 juta Euro.

Selanjutnya: Pembelian Inter Milan oleh Erick, Rosan, dan ...

Berita terkait

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

14 menit lalu

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

PM Lawrence Wong pada Kamis mulai bekerja, sehari setelah dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura.

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

1 jam lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Kementerian Negara, Baleg DPR Singgung Soal Efektivitas Pemerintahan

13 jam lalu

Revisi UU Kementerian Negara, Baleg DPR Singgung Soal Efektivitas Pemerintahan

Fraksi PDIP mengusulkan agar diksi efisien dijabarkan dalam perubahan UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

17 jam lalu

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh BPJS Kesehatan mulai tahun depan menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Baca Selengkapnya

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

17 jam lalu

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

Momen itu terjadi saat Gibran bertemu Mohammed bin Abdulrahman mendampingi Presiden terpilih Prabowo Subianto di Istana Amiri Diwan, Doha, pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

18 jam lalu

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

Ketua DPD Gerindra Jateng memastikan mereka telah mengantongi nama calon untuk ikut Pilkada 2024 di 25 kabupaten/kota dari internal partai.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

21 jam lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

21 jam lalu

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

Prabowo mengatakan, pengalamannya di militer tak akan memengaruhi kebijakan di pemerintahan yang bakal dia pimpin.

Baca Selengkapnya

Baleg Sepakati Revisi UU Kementerian Negara Jadi Usul Inisiatif DPR

22 jam lalu

Baleg Sepakati Revisi UU Kementerian Negara Jadi Usul Inisiatif DPR

Awiek mengatakan seluruh perubahan yang terdapat dalam draft RUU Kementerian Negara telah diputuskan melalui musyawarah mufakat.

Baca Selengkapnya

Soal Dana Makan Siang Gratis, Prabowo Bicara Pengurangan Anggaran Program Tak Penting

1 hari lalu

Soal Dana Makan Siang Gratis, Prabowo Bicara Pengurangan Anggaran Program Tak Penting

Refocusing anggaran, kata Prabowo, merupakan salah satu strategi yang akan dilakukan agar dapat merealisasikan programnya.

Baca Selengkapnya