Bansos Beras Diperpanjang, Kini Dibagikan ke 20,6 Juta Keluarga Penerima Manfaat

Sabtu, 28 Oktober 2023 15:05 WIB

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tengah mengantri bantuan sosial (bansos) pangan di Kantor Pos Tanjung Priok, Jakarta, Selasa 19 September 2023. Sebanyak 1415 bantuan sosial (bansos) pangan berupa beras 10 kg disalurkan untuk kelurahan Tanjung Priok. Penyaluran bansos beras itu dilakukan selama tiga bulan berturut-turut dan setiap KPM akan menerima 30 kg beras. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah memutuskan memperpanjang bantuan pangan atau bansos beras bagi masyarakat berpendapatan rendah. Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi mengatakan bansos ini akan diberikan ke 20,622 juta keluarga penerima manfaat (KPM) di seluruh Indonesia.

"Masyarakat tersebut tentunya sangat membutuhkan adanya bantuan ini, karena sangat membantu meringankan beban dan memenuhi kebutuhan pokok yaitu beras," kata Arief dalam keterangannya, Jumat, 27 Oktober 2023.

Bantuan beras tersebut disalurkan dari stok Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang dikelola oleh Perum Bulog sesuai penugasan dari Bapanas. Arief berujar pihaknya bersama Bulog memastikan stok CBP dalam kondisi yang cukup dan aman.

Adapun perpanjangan pemberian bansos beras sampai Desember 2023 merupakan perintah Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Pemerintah berharap keputusan ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dan menjaga daya beli masyarakat. Sehingga, berdampak juga pada pengendalian inflasi.

Per 23 Oktober 2023, pemerintah mencatat stok beras Bulog sebesar 1,5 juta ton. Sementara bantuan pangan beras ini telah digelontorkan kepada masyarakat sebanyak 640 ribu ton pada periode April sampai Juni 2023. Sedangkan pada tahap kedua September sampai November 2023 tengah berproses dengan besaran yang sama yaitu setiap KPM menerima 10 kg beras selama tiga bulan.

Advertising
Advertising

Realisasi hingga saat ini, ujar Arief, telah mencapai 400 ribu ton atau 65 persen dari total target sebesar 640 ribu ton. Khusus untuk Sumatera Selatan, realisasi bantuan pangan pada tahap kedua mencapai 11.345 ton telah tersalurkan atau 69,07 persen dari total alokasi Sumsel sebesar 16.426 ton. Adapun jumlah stok beras yg tersimpan di gudang BULOG Kanwil Sumsel & Babel keseluruhan mencapai 23.200 ton.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam konferensi pers APBNKita pada Rabu, 25 Oktober 2023 mengatakan, pemerintah telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 2,67 triliun untuk perpanjangan bantuan pangan beras pada Desember 2023 mendatang. Adapun sebelumnya, pemerintah mengeluarkan hingga Rp 8 triliun untuk bantuan pangan beras tahap II September hingga November 2023.

Pilihan Editor: Pemerintah Perpanjang Bansos Beras, Sri Mulyani: Kami Nambah Lagi Rp 2,67 Triliun

Berita terkait

Pemerintah Belum Bahas Kelanjutan Program Bansos Beras 10 Kg, Airlangga: Harga Beras Mulai Turun

1 hari lalu

Pemerintah Belum Bahas Kelanjutan Program Bansos Beras 10 Kg, Airlangga: Harga Beras Mulai Turun

Jokowi memberi sinyal bahwa bansos beras akan dilanjutkan hingga akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

Pos Indonesia Bagikan Bansos Sembako dan PKH Tahap 2 di Bali

2 hari lalu

Pos Indonesia Bagikan Bansos Sembako dan PKH Tahap 2 di Bali

Sebanyak 44.400 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dijadwalkan menerima bansos sembako dan PKH di Bali.

Baca Selengkapnya

Bahas Tugas KPK di Depan Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah, Nawawi Pomolango Singgung Program Makan Siang Gratis

2 hari lalu

Bahas Tugas KPK di Depan Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah, Nawawi Pomolango Singgung Program Makan Siang Gratis

Pimpinan KPK Nawawi Pomolango menyinggung program makan siang gratis yang digadang-gadang presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Harga Gula Pasir Kembali Naik, Capai Rp 19 Ribu per Kilogram

3 hari lalu

Harga Gula Pasir Kembali Naik, Capai Rp 19 Ribu per Kilogram

Harga gula pasir terus mengalami kenaikan, hari ini mencapai Rp 19 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Hari Ketiga di Sultra, Jokowi akan Resmikan Bendungan hingga Bagikan Bansos

3 hari lalu

Hari Ketiga di Sultra, Jokowi akan Resmikan Bendungan hingga Bagikan Bansos

Ini agenda kunjungan kerja hari terakhir Jokowi di Provinsi Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Sinyal Bansos Beras Dilanjutkan sampai Desember 2024

3 hari lalu

Jokowi Beri Sinyal Bansos Beras Dilanjutkan sampai Desember 2024

Dalam Pilpres 2024, pemberian bansos beras oleh Jokowi dikritik lawan politik hingga kelompok sipil sebagai upaya cawe-cawe.

Baca Selengkapnya

Bapanas Siapkan Revisi Aturan Cadangan Pangan untuk Atasi Kemiskinan Ekstrem

5 hari lalu

Bapanas Siapkan Revisi Aturan Cadangan Pangan untuk Atasi Kemiskinan Ekstrem

Bapanas siapkan revisi Perpres mengenai Penyelenggaraan Cadangan Pangan Pemerintah untuk atasi kemiskinan ekstrem.

Baca Selengkapnya

Bapanas Akan Tingkatkan Masa Simpan Pangan

7 hari lalu

Bapanas Akan Tingkatkan Masa Simpan Pangan

Kepala Badan Pangan Nasional atau Bapanas Arief Prasetyo Adi mengatakan akan perbaiki masa simpan pangan.

Baca Selengkapnya

Mensos Risma Sebut Pengusulan Data Penerima Bansos Kini Harus Melalui Musyawarah Desa

8 hari lalu

Mensos Risma Sebut Pengusulan Data Penerima Bansos Kini Harus Melalui Musyawarah Desa

Risma mengaku usulan mekanisme bansos ini usai mendengar kabar pengusulan bantuan sosial diputuskan oleh satu orang

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

8 hari lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya