Dolar AS Hampir Rp 16 Ribu, Utang Luar Negeri Bisa Membengkak?

Selasa, 24 Oktober 2023 16:00 WIB

Karyawan tengah menghitung uang pecahan 100 dolar Amerika di sebelah uang rupiah di penukaran valuta asing di Jakarta. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah hampir menembus Rp 16.000. Benarkah utang luar negeri bisa membengkak?

"Pasti membengkak," kata ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Rizal Taufikurahman saat dihubungi Tempo pada Selasa, 24 Oktober 2023.

Ihwalnya, lanjut dia, nilai tukar utang pemerintah menggunakan dolar Amerika. Jika dolar AS menguat, maka utang akan membengkak.

"Itu pun kalau diam aja, tidak melakukan aktivitas utang lagi," tutur Rizal. "Apalagi nambah utang lagi, akhirnya kan tambahannya tambah besar."

Rizal menuturkan ini bisa berdampak pada kinerja fiskal yang semakin berat. Sehingga target pertumbuhan dan indikator makro ekonomi akan sulit tercapai.

Advertising
Advertising

Pada perdagangan valuta asing hari ini, mengutip data RTI Business pada pukul 11.33, dolar berada di level Rp 15.884. Ini berarti rupiah melemah 0,41 persen terhadap dolar AS. Dolar Amerika sempat mencapai titik tertinggi di Rp 15.949 dan Rp 15.824.

Bank Indonesia dalam dokumen 'Statistik Utang Luar Negeri Indonesia' mencatat, utang luar negeri pemerintah RI pada Agustus 2023 adalah US$ 191,5 miliar.

Jika asumsi nilai tukar dolar AS adalah Rp 15.000, maka utang luar negeri pemerintah adalah Rp 287,25 triliun. Jika asumsinya Rp 16.000 per dolar AS, utang luar negeri pemerintah mencapai Rp 306,4 triliun.

Sebagai perbandingan utang pemerintah yang dicatat Kementerian Keuangan per Agustus 2023 adalah Rp 7.870,35 triliun. Namun jumlah tersebut bersumber dari surat berharga negara (SBN) sebesar 89 persen atau Rp 6.995,18 triliun, serta pinjaman dalam dan luar negeri sebesar 11 persen atau Rp 875,16 triliun.

Pilihan Editor: Pengamat: Rupiah Diprediksi Melemah di Pekan Ini, Tembus Rp 16.000 per Dolar AS

Berita terkait

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

1 jam lalu

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

Masih sangat berfluktuasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS membuat sejumlah produsen mobil menerapkan strategi khusus dalam menjual produknya.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Rupiah Makin Terpuruk ke Rp 16.100 per Dolar AS, Pedagang Tunggu Rilis Data Inflasi Terbaru

13 jam lalu

Hari Ini Rupiah Makin Terpuruk ke Rp 16.100 per Dolar AS, Pedagang Tunggu Rilis Data Inflasi Terbaru

Kurs rupiah ditutup melemah 20 poin ke level Rp 16.100 per dolar AS. Pada perdagangan kemarin, kurs rupiah per dolar AS ditutup pada level Rp 16.080

Baca Selengkapnya

Wamenkeu Suahasil Nazara Memperkirakan Suku Bunga the Fed Belum akan Turun Dalam Waktu Dekat, Rupiah Tertekan

20 jam lalu

Wamenkeu Suahasil Nazara Memperkirakan Suku Bunga the Fed Belum akan Turun Dalam Waktu Dekat, Rupiah Tertekan

Wamenkeu Suahasil Nazara memperkirakan suku bunga The Fed belum akan turun dalam waktu dekat, sehingga indeks dolar meningkat dan menekan nilai tukar rupiah.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Kembali Melemah

1 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Kembali Melemah

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah dalam penutupan perdagangan hari ini.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diperkirakan Menguat hingga Rp 15.990 Terhadap Dolar AS

1 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diperkirakan Menguat hingga Rp 15.990 Terhadap Dolar AS

Analis Ibrahim Assuaibi, memperkirakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini fluktuatif dan akan ditutup menguat pada rentang Rp 15.990 sampai Rp 16.070

Baca Selengkapnya

Apakah Orang yang Terlilit Pinjol Sulit Mengajukan Pinjaman di Bank?

1 hari lalu

Apakah Orang yang Terlilit Pinjol Sulit Mengajukan Pinjaman di Bank?

OJK melaporkan banyak orang terlilit pinjol dan paylater. Lantas, apakah orang terlilit pinjol masih bisa mengajukan pinjaman di bank?

Baca Selengkapnya

Perkuat Transaksi Mata Uang Lokal, BI dan Bank Sentral UEA Jalin Kerja Sama

2 hari lalu

Perkuat Transaksi Mata Uang Lokal, BI dan Bank Sentral UEA Jalin Kerja Sama

Gubernur BI dan Gubernur Bank Sentral UEA menyepakati kerja sama penggunaan mata uang lokal untuk transaksi bilateral.

Baca Selengkapnya

Apindo Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 5 Persen Tercapai

5 hari lalu

Apindo Optimistis Target Pertumbuhan Ekonomi 5 Persen Tercapai

Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) optimistis target pertumbuhan ekonomi sebesar 5 persen pada tahun ini dapat tercapai.

Baca Selengkapnya

Gubernur BI: Kami Upayakan Nilai Tukar Rupiah Turun di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

6 hari lalu

Gubernur BI: Kami Upayakan Nilai Tukar Rupiah Turun di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

BI optimistis rupiah akan terus menguat sesuai fundamental.

Baca Selengkapnya

Cadangan Devisa RI Akhir April 2024 Anjlok Menjadi USD 136,2 Miliar

6 hari lalu

Cadangan Devisa RI Akhir April 2024 Anjlok Menjadi USD 136,2 Miliar

Posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 6,1 bulan impor atau 6,0 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah.

Baca Selengkapnya