PUPR Bakal Gelar Konstruksi Indonesia 2023, Targetkan 200 Peserta Pameran dan 10 Ribu Pengunjung

Jumat, 16 Juni 2023 10:31 WIB

Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Rachman Arief Dienaputra (tengah), dalam konferensi pers Kontruksi Indonesia 2023 di Jakarta, Kamis, 15 Juni 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari.

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan menyelenggarakan event Konstruksi Indonesia (KI) 2023 pada 1-3 November 2023 di JIExpo, Jakarta. PUPR menargetkan 200 exhibitor atau peserta pameran dari dalam dan luar negeri, serta 10 ribu pengunjung.

"Konstruksi Indonesia ini sudah berlangsung selama 20 tahun," kata Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Rachman Arief Dienaputra, dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Kamis, 15 Juni 2023.

Rachman menuturkan ajang tersebut telah diselenggarakan sejak 2003. Jadi, kata dia, merupakan proses yang panjang. Dia berharap, pelaksanaan Konstruksi Indonesia semakin membaik dari waktu ke waktu.

Lebih lanjut, dia memaparkan Konstruksi Indonesia 2023 digelar untuk mengapresiasi seluruh masyarakat jasa konstruksi yang telah memberikan kontribusi besar dalam infrastruktur nasional.

"Selain itu, Konstruksi Indonesia 2023 bertujuan menciptakan media pertukaran informasi supply and demand dan komunikasi stakeholder jasa konstruksi, baik nasional dan internasional, sekaligus menjadi ajang promosi dan mendorong investasi, kreativitas, teknologi konstruksi, dan kegiatan konstruksi nasional," beber Rachman.

Advertising
Advertising

Sekretaris Jenderal Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Dewi Chomistriana menjelaskan ada lima agenda dalam Konstruksi Indonesia 2023, yaitu national call for paper dan konferensi, pameran dan penghargaan Konstruksi Indonesia, kompetisi konstruksi, penyusunan buku Konstruksi Indonesia 2023, dan ASEAN Chartered Professional Engineer (ACPE) forum.

"Ditargetkan pesertanya adalah tidak kurang dari KI-KI sebelumnya, yaitu 10 ribu pengunjung selama penyelenggaraan. Kemudian targetnya ada 200 exhibitor yang nanti akan berpartisipasi," kata Dewi dalam kesempatan yang sama.

Dia menjelaskan, 200 exhibitor itu terdiri dari perusahaan nasional maupun internasional. Ada 20 persen slot untuk perusahaan asing yang diharapkan bisa melakukan transfer of knowledge kepada perusahaan dalam negeri.

"Tetap prioritas utama 80 persen adalah produk-produk lokal yang kami tampilkan," tutur Dewi.

Pilihan Editor: Luhut Minta Pakai Mandor Asing di IKN, Kementerian PUPR: Tenaga Kerja Kita Qualified

Berita terkait

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

52 menit lalu

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

Industri ruang angkasa atau antariksa kembali menunjukkan diadakannya Space Tech Expo USA 2024 di Long Beach Convention Center, California

Baca Selengkapnya

PUPR Sebut Bendungan Ameroro Tingkatkan Suplai Air untuk Irigasi Pertanian

1 hari lalu

PUPR Sebut Bendungan Ameroro Tingkatkan Suplai Air untuk Irigasi Pertanian

Menurut Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bendungan Ameroro di SUlawesi Utara tingkatkan suplai air lahan pertanian

Baca Selengkapnya

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

2 hari lalu

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung politik seni saat meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali karya Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Intip Bendungan Ameroro di Sultra yang Akan Diresmikan Jokowi Hari Ini

2 hari lalu

Intip Bendungan Ameroro di Sultra yang Akan Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi akan meresmikan Bendungan Ameroro di Kabupaten Konawe, Sultra. Berikut profil bendungan tersebut.

Baca Selengkapnya

Wamen BUMN Ungkap Kemungkinan Prabowo Bentuk Kementerian Perumahan dan Tata Kota

2 hari lalu

Wamen BUMN Ungkap Kemungkinan Prabowo Bentuk Kementerian Perumahan dan Tata Kota

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo ungkap kemungkinan Prabowo bentuk Kementerian Perumahan dan Tata Kota.

Baca Selengkapnya

Indonesia Bakal Pamer Proyek Citarum Harum dalam World Water Forum ke-10

2 hari lalu

Indonesia Bakal Pamer Proyek Citarum Harum dalam World Water Forum ke-10

Salah satu hasil kerja sumber daya air yang akan dibahas Pemerintah Indonesia dalam World Water Forum ke-10 adalah program Citarum Harum.

Baca Selengkapnya

Apindo Usul Bentuk Kementerian Perumahan Rakyat dan Perkotaan, Pengamat: Bikin Birokrasi Panjang, Bebani APBN

3 hari lalu

Apindo Usul Bentuk Kementerian Perumahan Rakyat dan Perkotaan, Pengamat: Bikin Birokrasi Panjang, Bebani APBN

Pengamat kebijakan publik Univesitas Trisakti Trubus Rahadiansyah mengatakan tidak ada urgensi pembentukan Kementerian Perumahan Rakyat dan Perkotaan dalam pemerintah Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR Resmikan Stasiun Lapangan Geologi UGM

5 hari lalu

Menteri PUPR Resmikan Stasiun Lapangan Geologi UGM

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meresmikan Stasiun Lapangan Geologi Prof R Soeroso Notohadiprawiro Universitas Gadjah Mada (UGM.

Baca Selengkapnya

Indonesia Akan Perkenalkan Program Pamsimas di World Water Forum ke-10

6 hari lalu

Indonesia Akan Perkenalkan Program Pamsimas di World Water Forum ke-10

Pamsimas dinyatakan sebagai salah satu bentuk praktik baik pada World Water Forum ke-10 yang digelar di Nusa Dua, Bali pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

7 hari lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya