Samuel Sekuritas: IHSG Hari Ini Masih dalam Pola Konsolidasi, 4 Saham Menjadi Sorotan

Jumat, 5 Mei 2023 10:21 WIB

Pekerja memotret layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu, 26 April 2023. Usai cuti bersama Lebaran 2023, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (26/4) dibuka menguat 60 poin (0,88 persen) ke 6.877. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Samuel Sekuritas Indonesia menyebut Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam perdagangan Jumat, 5 Mei 2023, masih dalam pola konsolidasi, dengan sejenak lonjakan ke level 6.970. Dalam pola konsolidasi ini, indeks masih akan bergerak volatile dalam kisaran bawah di level 6.760 dan kisaran atas pada level 6.870 hingga 6.900.

"Pergerakan di luar area ini harus menjadi perhatian kemungkinan perubahan arah market," kata Vice President sekaligus Senior Analis Teknikal PT Samuel Sekuritas Indonesia Muhammad Alfatih dalam keterangannya pada Jumat pagi.

Dalam analisisnya, Alfatih menyoroti empat saham. Keempat saham tersebut, yakni ADRO, BBCA, ICBP, dan GOTO.

Pertama, saham ADRO yang ditutup di level 2.920 dalam perdagangan kemarin. Menurut Alfatih, harga ADRO kemarin gagal menguat. Bahkan menutup sesi di bawah pembukaan, setelah tembus support trendline pola upchannel.

Alfatih memprediksi harga ADRO melemah ke level 2.850. Bahkan jika tidak ada momentum pembalikan, dapat mendekati level 2.770. "Kenaikan di atas 2.980 dapat mengubah skenario bearish ini," ujar dia.

Advertising
Advertising

Kedua, BBCA yang ditutup di level 9.000. Alfatih berujar, harga kemarin rebound dari area demand 8.875. "Sehingga, upchannel sejak awal April 2023 berlanjut dengan potensi kenaikan ke 9.200 sampai 9.400. Batas risikonya 8.875," kata Alfatih.

Selanjutnya, ICBP yang ditutup di level 10.800. Menurut Alfatih, harga kemarin melanjutkan kenaikan setelah tembus tertinggi sejak Desember 2022 di angka 10.500, yang juga menjadi batas risiko. Dia memprediksi kenaikan saham ini bisa mendekati level 11.100 hingga 11.250, lalu berlanjut ke 11.650.

Terakhir, saham GOTO. Saham emiten Gojek-Tokopedia ini kemarin ditutup di level 109. Alfatih mengatakan, harga GOTO kemarin menguat mendekati area supply di angka 112 hingga 114, sehingga ada kemungkinan terkoreksi. Area demand pun di bawah 100.

"Namun jika akhirnya mampu melanjutkan kenaikan di atas 112, maka tren naik sejak pertengahan April berlanjut mendekati 120 hingga 125," kata Alfatih.

Pilihan Editor: IHSG Anjlok ke Level 6.831,7 di Sesi Pertama Hari Ini, Saham GOTO Paling Banyak Diperdagangkan

Disclaimer: Berita ini merupakan hasil kerja sama dengan PT Samuel Sekuritas Indonesia. Berita ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya berada di tangan pembaca.

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

PLN Gandeng GoTo Fasilitasi Transportasi Dinas Karyawan

16 jam lalu

PLN Gandeng GoTo Fasilitasi Transportasi Dinas Karyawan

PT PLN (Persero) dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk bekerja sama menyediakan transportasi dinas di lingkungan PLN Group

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Kembali Melemah Hari Ini, Saham-saham Penopang Kompak Jatuh

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Kembali Melemah Hari Ini, Saham-saham Penopang Kompak Jatuh

IHSG menutup sesi di level 7,046.2 atau -1.31 persen. Saham seperti BREN, AMMN, BYAN, BBCA, dan GOTO yang kompak jatuh juga turut menekan IHSG.

Baca Selengkapnya

Profil Para Petinggi Gojek dan Tokopedia yang Kompak Tinggalkan GoTo

3 hari lalu

Profil Para Petinggi Gojek dan Tokopedia yang Kompak Tinggalkan GoTo

Profil William Tanuwijaya, Melissa Siska Juminto, dan Andre Soelistyo, yang tinggalkan GoTo

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Ditutup di Level 7,257,7, Saham GoTo Paling Banyak Diperdagangkan

4 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Ditutup di Level 7,257,7, Saham GoTo Paling Banyak Diperdagangkan

IHSG berhasil naik cukup tinggi di sesi pertama pada Selasa, 28 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ajaib Sekuritas Tawarkan Tambahan Bonus untuk Investor

5 hari lalu

Ajaib Sekuritas Tawarkan Tambahan Bonus untuk Investor

Platform investasi saham Ajaib Sekuritas meluncurkan fitur pemindahan saham dengan bonus tambahan 1 persen.

Baca Selengkapnya

3 Sentimen Bakal Pengaruhi Pergerakan IHSG Pekan Ini, Saham Apa Saja yang Direkomendasikan?

5 hari lalu

3 Sentimen Bakal Pengaruhi Pergerakan IHSG Pekan Ini, Saham Apa Saja yang Direkomendasikan?

Analis IPOT Angga Septianus memperkirakan IHSG pekan ini akan dipengaruhi oleh tiga sentimen. Mulai dari aliran dana asing ke IHSG, pengumuman rebalancing indeks dan core PCE AS bulan April.

Baca Selengkapnya

Komisaris GoTo Andre Soelistyo Mundur, Ini Perjalanan Perusahaan gabungan Gojek dan Tokopedia

10 hari lalu

Komisaris GoTo Andre Soelistyo Mundur, Ini Perjalanan Perusahaan gabungan Gojek dan Tokopedia

Co-Founder dan Komisaris PT GoTo Tbk, Andre Soelistyo akan mengundurkan diri, ini kilas balik perusahaan gabungan Gojek dan Tokopedia.

Baca Selengkapnya

Co-Founder dan Komisaris PT GoTo Tbk, Andre Soelistyo Mengundurkan Diri, Berikut Kiprahnya

10 hari lalu

Co-Founder dan Komisaris PT GoTo Tbk, Andre Soelistyo Mengundurkan Diri, Berikut Kiprahnya

Manajemen GoTo menyatakan menerima surat pengunduran diri Andre Soelistyo sebagai Komisaris Perseroan. Akankah berdampak bagi perusahaan?

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Turun 0,53 Persen, Saham Grup Prajogo Pangestu Paling Aktif Diperdagangkan

11 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Turun 0,53 Persen, Saham Grup Prajogo Pangestu Paling Aktif Diperdagangkan

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia menyebut IHSG sesi I hari ini tercatat melemah 38,77 poin ke level 7,227,9 atau turun 0,53 persen.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Melemah pada Sesi Pertama Perdagangan Hari Ini, Indeks Sektor Keuangan Turun Paling Dalam

12 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Melemah pada Sesi Pertama Perdagangan Hari Ini, Indeks Sektor Keuangan Turun Paling Dalam

Samuel Sekuritas Indonesia menyebut IHSG masih kembali melemah pada sesi pertama hari ini. Sempat naik cukup tinggi di awal sesi, tapi ditutup melemah

Baca Selengkapnya