Menperin: Belum Ada Produsen Bus Listrik yang Memenuhi 40 Persen TKDN

Jumat, 10 Maret 2023 15:21 WIB

Bus listrik untuk kegiatan pertambangan. (Foto: ANTARA/HO-PTBA)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengungkapkan belum ada produsen bus listrik yang telah memenuhi persyaratan pemberian insentif kendaraan listrik, yakni 40 persen dari Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).

"Kami sudah rapat, Bapak Presiden (Joko Widodo atau Jokowi) juga sudah memutuskan mobil, motor, dan bus akan dapat bantuan. Tapi sejauh ini, bus listrik belum ada yang 40 persen TKDN-nya," ungkap Agus pada pembukaan Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 di JCC Senayan, Jumat 10 Februari 2023.

Sebelumnya, Agus mengusulkan sekitar 138 unit bus listrik hingga Desember 2023 untuk diberikan insentif. Untuk produsen bus listrik tersebut sudah ada empat nama yang digadang-gadang akan mendapatkan insentif.

"Kalau produsen bus listrik ada 4, yaitu Kendaraan Listrik Indonesia, Mobil Anak Bangsa (MAB), Bakrie, dan INKA," kata Agus.

Untuk jumlah insentif per unitnya, Agus mengatakan masih dalam proses penghitungan karena akan menggunakan skema yang berbeda dengan sepeda motor listrik.

Advertising
Advertising

Agus juga menjelaskan produsen sepeda motor listrik yang akan mendapatkan insentif sejauh ini sudah ada tiga merek, yakni Volta, Gesits, dan Selis, "Tapi sudah ada beberapa produsen baru yang menyampaikan kepada kami bahwa mereka akan mengejar ke 40 persen, jadi nanti tidak hanya tiga produsen," jelasnya.

Sedangkan untuk produsen mobil listrik, Agus menambahkan, yang TKDN-nya di atas 40 persen itu hanya dua produsen, "Sebenarnya ada tiga, tapi karena ada satu calon produsen mobil, saya kira gak akan ngejar 40 persen. Jadi, kami tidak melihat bahwa akan ada penambahan," tambahnya.

Pemerintah telah mengumumkan kebijakan insentif kendaraan listrik untuk sepeda motor listrik. Nominalnya sebesar Rp 7 juta per unit untuk pembelian sepeda motor listrik baru maupun sepeda motor listrik konversi.

“Ini (insentif kendaraan listrik) untuk mengejar investasi produsen EV (electric vehicle) di Indonesia,” kata Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam konferensi pers di Kantor Kemenko Maritim dan Investasi, Senin, 6 Maret 2023.

Untuk program di 2023 ini, Agus Gumiwang telah mengirim formulasi kebijakan ke Kementerian Keuangan. Dengan melihat penyerapan pasar dan kapasitas produksi nasional, dia mengusulkan bantuan pemerintah pembelian sepeda motor listrik baru sebanyak 200 ribu unit dan 50 ribu unit sepeda motor konversi hingga Desember mendatang.

Kemudian mobil listrik, kementeriannya mengusulkan sebayak 35.900 unit. Sedangkan untuk bus listrik diusulkan sebanyak 138 unit. Keduanya sama-sama ditargetkan hingga Desember 2023.

HANIFAH DWIJAYANTI | RIRI RAHAYU

Pilihan Editor: Bayan Resources Cetak Laba Bersih Rp 33,7 Triliun pada 2022

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

2 hari lalu

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

4 hari lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

Indonesia Bahas Pengurangan Emisi Karbon di Hannover Messe 2024

8 hari lalu

Indonesia Bahas Pengurangan Emisi Karbon di Hannover Messe 2024

Pemerintah RI membahas langkah strategis mengurangi emisi karbon sektor industri di ajang pameran global Hannover Messe 2024 Jerman.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

8 hari lalu

Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

Berita terpopuler bisnis pada 24 April 2024, dimulai rencana Cina memberikan teknologi padi untuk sejuta hektare lahan sawah di Kalimantan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

8 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

8 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

9 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

15 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Pengacara Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Buka Kemungkinan Pengajuan Praperadilan

16 hari lalu

Pengacara Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Buka Kemungkinan Pengajuan Praperadilan

Sebelum menetapkan Gus Muhdlor sebagai tersangka, KPK telah lebih dulu menetapkan dua pejabat Pemkab Sidoarjo sebagai tersangka kasus korupsi.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Budi Arie Pastikan Pemberian Insentif 5G untuk Operator: Tunggu Mei

16 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Pastikan Pemberian Insentif 5G untuk Operator: Tunggu Mei

Menteri Komunikasi dan Informatika atau Menkominfo Budi Arie Setiadi memastikan kementeriannya bakal memberikan insentif 5G untuk operator seluler.

Baca Selengkapnya