Terpopuler: Kronologi Recall Obat Sirop yang Sebabkan Gagal Ginjal Akut, 515 Ton Minyakita Ditimbun

Kamis, 9 Februari 2023 05:38 WIB

Apoteker melayani pembeli obat di salah satu apotek di Kudus, Jawa Tengah, Jumat 21 Oktober 2022. Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Kudus menghentikan sementara penjualan semua obat sirop untuk terapi pada anak di 115 apotek wilayah itu sebagai bentuk kewaspadaan terhadap kasus gangguan ginjal akut misterius yang menyerang anak di Indonesia. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler Ekonomi dan Bisnis pada Rabu, 8 Februari 2023 dimulai dari kronologi tiga penarikan obat sirop dari pasar usai kembali munculnya kasus gagal ginjal akut.

Berikutnya ada berita tentang penimbunan 515 ton Minyakita dan Stafsus Erick Thohir yang menyebutkan F1 Powerboat adalah event tontonan rakyat. Lalu ada berita Susi Pudjiastuti minta warganet doakan pilot dan penumpang Susi Air serta Jokowi memanggil Teten usai kasus KSP Indosurya mencuat.

Kelima berita itu terpantau paling banyak diakses oleh para pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan lima berita trending tersebut.

1. 3 Obat Sirop Ditarik Usai Kasus Gagal Ginjal Akut Kembali Muncul, Begini Kronologinya

Kasus obat sirop yang menyebabkan insiden pasien anak mengalami gagal ginjal akut progresif atipikal (GGAPA) kembali mencuat. Dua kasus baru ditemukan di wilayah DKI Jakarta pada akhir Januari 2023 lalu. Kasus baru ini muncul kembali setelah tidak diketemukannya kasus baru sejak November tahun 2022.

Advertising
Advertising

Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Mohammad Syahril mengonfirmasi adanya penambahan kasus baru gagal ginjal. Satu kasus konfirmasi dan satu kasus suspek, seperti dikutip Tempo, Senin, 6 Februari 2023.

Syahril menyatakan, satu kasus terkonfirmasi mengakibatkan satu korban meninggal anak berusia 1 tahun. Anak tersebut sempat mengalami demam dan diberi obat sirop merek Praxion yang dibeli orang tuanya di apotek.

Simak lebih jauh tentang gagal ginjal akut di sini.

<!--more-->

2. Stafsus Erick Thohir: F1 Powerboat Event Tontonan Rakyat, Nonton Bisa Bareng Kerbau dan Sapi

Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Arya Sinulingga, menyebut event F1 Powerboat di Danau Toba, Sumatera Utara, akan menjadi tontotan rakyat. Ajang kejuaraan dunia balap perahu motor Formula 1 tersebut digelar pada 24 hingga 26 Februari mendatang.

“Saya dapat kabar dari InJourney, tempat-tempat untuk nontonnya, rakyat bisa nonton di atas sama kerbau dan sapi. Nanti ini juga bakal menjadi event yang di luar negeri jadi tontonan orang kaya, di Indonesia jadi tontonan rakyat,” kata Arya dalam acara Ngopi BUMN F1 Powerboat Lake Toba di Kementeriann BUMN, Rabu, 8 februari 2023.

Selain menjadi ajang olahraga, Arya mengatakan even F1 Powerboat akann menjadi pendapatan usaha mikro, kecil, menengah (UMKM). Sebab, penyelenggara menyediakan tempat bagi UMKM untuk bisa menjual produknya. “Jadi, ini kami yakini akan menggerakan ekonomi rakyat,” kata Arya.

Simak lebih jauh tentang Erick Thohir di sini.

3. Zulhas Temukan 515 Ton Minyakita Ditimbun, ID FOOD: Hari Ini Rapat, Kami Panggil Pelaku Usaha

Direktur Utama Holding Pangan ID FOOD Frans Marganda Tambunan buka suara soal temuan indikasi penimbunan 515 ton stok Minyakita oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dan Satgas Pangan. Penimbunan tersebut diduga menjadi salah satu penyebab kelangkaan minyak goreng kemasan sederhana bersubsidi itu.

Sebagai BUMN yang juga bertugas mendistribusikan Minyakita, ID Food mengatakan akan menemui para pelaku usaha bersama Badan Pangan Nasional atau Bapanas.

"Ini ada meeting sebentar lagi dengan Badan Pangan berbicara tentang Minyakita. Jam 10 nanti kami memanggil pelaku usaha," ujarnya saat ditemui Tempo di kawasan Puri Permai, Jakarta Barat pada Rabu, 8 Januari 2023.

Simak lebih jauh tentang Minyakita di sini.

<!--more-->

4. Pilot dan Penumpang Susi Air Masih Disandera KKB, Susi Pudjiastuti: Mohon Doakan

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menanggapi pesawat Susi Air yang hilang kontak di Nduga, Papua, dan belakangan diketahui dibakar oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). Pilot dan penumpang pesawat perintis itu kini masih disandera oleh KKB.

"Mohon doakan dan dukungannya. Dengan segala kerendahan hati dan atas nama kemanusiaan ..Kami mohon keselamatan pilot & penumpang PK BVY. ," cuit Susi lewat akun Twitter-nya @susipudjiastuti, Selasa, 7 Februari 2023.

Sejak diunggah pada Selasa siang hingga kini, cuitan tersebut disukai oleh 5.811 orang dan di-retweet hingga 1.257 kali.

Simak lebih jauh tentang Susi Air di sini.

5. Jokowi Panggil Teten Buntut Kasus Indosurya cs, OJK dan LPS Khusus Koperasi Akan Dibentuk

Presiden Joko Widodo atau Jokowi siang ini memanggil Menteri Koperasi Teten Masduki untuk membicarakan tindak lanjut atas berbagai kasus koperasi bermasalah, salah satunya soal rencana Revisi Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian.

Lewat revisi aturan ini, pemerintah mengusulkan pembentukan Otoritas Pengawas Koperasi, yang jadi pengawas koperasi layaknya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mengawasi perbankan hingga asuransi.

"(Langsung) di bawah Undang-Undang, kalau pemerintah kan Kementerian Koperasi enggak punya struktur ke bawah," kata Teten yang datang seorang diri menemui Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 8 Februari 2022.

Simak lebih jauh tentang Jokowi di sini.

Berita terkait

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

20 menit lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

Didampingi Prabowo, Jokowi Terima Kunjungan PM Singapura di Istana Bogor

27 menit lalu

Didampingi Prabowo, Jokowi Terima Kunjungan PM Singapura di Istana Bogor

Pertemuan Jokowi dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Long merupakan yang terakhir sebelum keduanya memasuki masa purna tugas.

Baca Selengkapnya

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

1 jam lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

3 jam lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

4 jam lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

13 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

15 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

17 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

1 hari lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya