Bos BTN Cerita yang Keluar dari Restrukturisasi KPR Covid-19 Mencapai Rp 1,7 T Sebulan, Apa Artinya?

Kamis, 12 Januari 2023 10:00 WIB

Pengunjung melihat maket rumah dalam pameran Indonesia Property Expo di Jakarta Convention Centre, Jakarta, Selasa, 17 Mei 2022. Bank BTN menggandeng PT Adhouse Clarion Events serta didukung oleh Kementerian BUMN, Kementerian PUPR, dan Real Estate Indonesia (REI) DKI Jakarta menggelar pameran rumah murah, Indonesia Property Expo (IPEX) ke-39. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Direktur PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) Nixon L. P. Napitupulu menilai kondisi restrukturisasi Kredit Pemilikan Rumah (KPR) semakin membaik. Hal ini terlihat dari jumlah nasabah dan nilai restrukturisasi KPR Covid-19 terus berkurang.

“Kalau kita lihat data di Desember saja sebagai contoh, yang keluar dari restrukturisasi KPR Covid-19 itu satu bulan saja Rp 1,7 triliun,” ujar Nixon dalam konferensi pers virtual pada Rabu, 11 Januari 2023.

Baca: Strategi Bisnis BTN Hadapi Ketidakpastian Ekonomi Global 2023: Tetap Main di KPR Subsidi

Dengan tren dari restrukturisasi yang membaik itu, Nixon yakin kinerja BTN ke depannya akan lagi baik lagi. Adapun program restrukturisasi kredit adalah program yang dikeluarkan bank untuk membantu para debitur dengan cicilan ringan di masa pandemi.

Ditambah dengan adanya kebijakan relaksasi, Nixon optimistis banyak debitur yang sebelumnya ambil program restrukturisasi, akan dapat keluar dari program itu pada tahun ini. "Kita masih yakin itu masih bisa tercapai,” ucap dia.

Advertising
Advertising

Pada situasi seperti sekarang ini, menurut Nixon, orang-orang akan tetap menjaga pembayaran cicilan rumahnya, agar tidak menjadi bermasalah di bank. Hal tersebut yang menjadi pendorong BTN untuk tetap optimistis di tahun 2023.

“Itu yang menjadi motivasi besar, angka restrukturiasasi KPR Covid policy mereka banyak keluar. Sehingga kembali ke angka kredit yang kita sebut kredit lancar. Kami yakin itu akan terus membaik,” kata Nixon.

Secara umum, kata Nixon, pertumbuhan bisnis kredit BTN tahun lalu cukup baik. Dari data unaudited, pertumbuhan bisnis kredit BTN mencapai 8,5 persen. "Terbesar masih berasal dari KPR subsidi, bahkan mendekati double digit,” tutur dia.

Hal tersebut tak lepas dari sejarah bahwa bisnis utama BTN adalah KPR. Dengan KPR di segmen bawah yang tumbuh masih lebih tinggi dibandingkan dengan kelas yang menengah ke atas, Nixon yakin, BTN akan tetap tumbuh pada tahun 2023 ini meskipun ada bayang-bayang ancaman resesi global.

Baca juga: Bos BTN Yakin Bisnis Kredit Tumbuh 11 Persen di Tengah Ketidakpastian Global 2023

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

1 jam lalu

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

BI mempersiapkan perluasan cakupan sektor prioritas Kebijakan Insentif Likuiditas Makroprudensial (KLM).

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

2 hari lalu

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

2 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

2 hari lalu

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

3 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

3 hari lalu

Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

BI mengungkapkan uang beredar dalam arti luas pada Maret 2024 tumbuh 7,2 persen yoy hingga mencapai Rp 8.888,4 triliun.

Baca Selengkapnya

Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

5 hari lalu

Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

PT Bank KB Bukopin menurunkan rasio kredit berisiko hingga di bawah 35 persen.

Baca Selengkapnya