Terpopuler Bisnis: Batik Air Minta Maaf Koper Kaesang Nyasar, Prabowo Bicara Ketahanan Pangan di G20

Reporter

Selasa, 15 November 2022 06:00 WIB

Pesawat maskapai Batik Air terparkir di apron Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 8 Agustus 2022. Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan mengizinkan maskapai untuk menaikkan harga tiket pesawat yang berkisar 15 persen hingga 25 persen tergantung jenis pesawat karena adanya fluktuasi harga bahan bakar pesawat (Avtur). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Senin kemarin, 14 November 2022, dimulai dari permintaan maaf Batik Air atas koper Kaesang Pangarep yang nyasar dan Menteri Prabowo bicara isu ketahanan pangan di KTT G20.

Selanjutnya kehadiran bos Tesla Inc. Elon Musk dalam B20 Summit dengan mengenakan kemeja batik Bomba asal Sulawesi Tengah atau Sulteng. Berikutnya berita tentang lima negara ASEAN yang meluncurkan sistem pembayaran digital dan komentar Presiden AS Joe Biden ketika mendarat di Bali pada Ahad malam.

Kelima berita itu terpantau paling banyak diakses oleh para pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan lima berita terpopuler tersebut:

1. Batik Air Minta Maaf Soal Koper Kaesang Pangarep yang Nyasar ke Kualanamu

Maskapai penerbangan Batik Air memberikan klarifikasi soal layanan berjadwal internasional terhadap penanganan bagasi nomor penerbangan ID-7130 yang sebelumnya dikeluhkan oleh putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep.

Advertising
Advertising

Penerbangan dengan rute Bandar Udara Internasional Changi, Singapura tujuan Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur (SIN) pada Ahad, 13 November 2022.

“Menanggapi keluhan tentang bagasi yang tidak diterima di bandar udara tujuan dari salah satu tamu atas nama Kaesang Pangarep, Batik Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul,” ujar Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro lewat keterangan tertulis pada Senin, 14 November 2022.

Simak lebih jauh tentang Batik Air di sini.

<!--more-->

2. Prabowo Bicara Ketahanan Pangan di KTT G20, Ini Nasib Proyek Lumbung Pangannya di Kalimantan

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengajak segenap pemimpin dunia bersatu dan bekerja sama dalam mengatasi krisis global yaitu krisis pangan yang melanda berbagai negara. Ajakan tersebut disampaikannya saat memberikan sambutan dalam kegiatan Global Food Security Forum atau Forum Ketahanan Pangan Global di Bali.

Krisis pangan, kata Prabowo, disebabkan salah satunya konflik antarnegara yang terjadi pada saat ini. "Apakah kita ingin menyelesaikan konflik atau tidak? Jika kita tidak menyelesaikan konflik, kita memasuki wilayah yang sangat berbahaya dan zona waktu yang berbahaya," ujar dia pada Ahad, 13 November 2022.

Prabowo berharap penyelenggaraan Global Food Security Forum dapat memberikan pemahaman mengenai ketahanan pangan dari sudut pandang Indonesia dan dunia. Tujuannya menyediakan pangan bagi delapan miliar orang di dunia.

Simak lebih jauh tentang Prabowo di sini.

3. Elon Musk Hadir Virtual di B20 Pakai Batik Bomba, Anindya Bakrie: Asal Sulteng, Banyak Nikel

CEO Tesla Inc. Elon Musk hadir dalam acara B20 Summit Indonesia 2022 secara virtual dan diwawacarai oleh CEO Bakrie & Brothers Anindya Bakrie. Menariknya, pemilik baru Twitter itu mengenakan Batik Bomba dan sempat dikenalkan oleh Anindya bahwa batik tersebut berasal dari Sulawesi Tengah.

Anindya mengatakan bahwa batik yang dipakai Elon Musk berasal dari daerah kecil di Sulawesi Tengah. “Ini adalah tempat di mana banyak nikel yang Anda miliki sekarang, sehingga Anda mungkin ingin berkunjung ke sana,” kata Anindya pada Senin, 14 Nivember 2022.

Dia pun mengatakan bahwa masyarakat di Sulawesi Tengah memiliki ambisi untuk membuat kawasan industri net zero dengan energi bersih. Sehingga, kata Anindya, Batik Bomba ini sangat spesial. “Saya harap Anda menyukainya,” ujar Anindya.

Simak lebih jauh tentang B20 Summit di sini.

<!--more-->

4. Lima Negara Luncurkan Sistem Pembayaran Digital, Jokowi: ASEAN Selangkah Lebih Maju

Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengapresiasi diluncurkannya sistem pembayaran digital yang terintegrasi antar-lima negara di ASEAN. Jokowi mengatakan ini adalah salah satu kunci memperkuat ekonomi yang berkelanjutan di level regional.

"ASEAN selangkah lebih maju dibadingkan negara lain untuk implementasi interkoneksi pemabayaran lintas batas," kata Jokowi yang hadir secara virtual dalam acara yang digelar Bank Indonesia di Grand Hyatt, Nusa Dua, Bali, Senin, 14 November 2022.

Jokowi menuturkan interkoneksi pembayaran antar-negara sejalan dengan salah satu isu prioritas KTT G20. Konferensi para pemimpin 20 negara itu mengupayakan terbitnya kebijakan yang di dalamnya bertujuan mendorong persepatan transformasi digital.

Simak lebih jauh tentang pembayaran digital di sini.

5. Tiba di Bali, Joe Biden: Amazing, Splendid, Wonderful

Presiden Amerika Serikat Joe Biden mendarat di Bali pada Ahad malam, 13 November 2022, pukul 21.45 WITA. Joe Biden disambut oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Joe Biden langsung disuguhi pertunjukan tari Bali dari komunitas sanggar lokal. Sandiaga pun bercerita tentang kesan pertama Biden ketika menginjakkan kaki di Tanah Air.

"Dia (Biden) sangat kagum dan mengucapkan: amazing, splendid, wonderful," ujar Sandiaga dalam pesan yang diterima Tempo, Ahad malam.

Simak lebih jauh tentang Joe Biden di sini.

Berita terkait

Ucapkan Hari Buruh, Prabowo Harap Kaum Pekerja Semakin Maju dan Sejahtera

18 menit lalu

Ucapkan Hari Buruh, Prabowo Harap Kaum Pekerja Semakin Maju dan Sejahtera

Prabowo mengajak seluruh rakyat, termasuk seluruh kaum buruh, untuk turut serta membangun masa depan gemilang.

Baca Selengkapnya

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

3 jam lalu

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Zulhas mengatakan masyarakat tak perlu mengkhawatirkan soal jatah menteri dari partai koalisi dalam kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

4 jam lalu

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

Kabar PKS gabung koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran membuat Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah keluarkan pernyataan pedas.

Baca Selengkapnya

PAN Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

6 jam lalu

PAN Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

Partai Nasdem dan PKB menyatakan akan mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Prabowo Dikenalkan Ke PM Singapura Terpilih Lawrence Wong

12 jam lalu

5 Fakta Prabowo Dikenalkan Ke PM Singapura Terpilih Lawrence Wong

Wakil Perdana Menteri sekaligus pengganti PM Singapura Lawrence Wong mengajak Prabowo Subianto untuk foto bersama di Istana Bogor, Senin.

Baca Selengkapnya

Kata Gibran Soal Persentase Komposisi Susunan Menteri di Kabinet Prabowo

14 jam lalu

Kata Gibran Soal Persentase Komposisi Susunan Menteri di Kabinet Prabowo

Sejumlah partai di luar koalisi pengusung Prabowo-Gibran telah menyatakan akan bergabung dengan pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Kata Presiden PKS Saal Penolakan dari Partai Gelora untuk Masuk Koalisi Prabowo

17 jam lalu

Kata Presiden PKS Saal Penolakan dari Partai Gelora untuk Masuk Koalisi Prabowo

Presiden PKS Ahmad Syaikhu menanggapi penolakan dari Partai Gelora untuk bergabung ke koalisi Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

21 jam lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Begini Respons Gibran soal Peluang PKS Gabung ke Koalisi Prabowo

21 jam lalu

Begini Respons Gibran soal Peluang PKS Gabung ke Koalisi Prabowo

Gibran Rakabuming Raka memberikan respons soal peluang bergabungnya Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan koalisi pemerintahan

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Bilang Begini soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo

23 jam lalu

NasDem dan PKB Bilang Begini soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo

NasDem dan PKB angkat bicara soal jatah kursi menteri jika kelak jadi bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Apa kata mereka?

Baca Selengkapnya