KTT G20 Bali, Ini 6 Pintu Masuk untuk Kepala Negara dan Delegasi di Bandara Ngurah Rai

Selasa, 8 November 2022 08:54 WIB

Penumpang pesawat tiba di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Selasa, 5 April 2022. Warga yang akan mudik di masa cuti bersama diminta tetap menjaga protokol kesehatan. ANTARA/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta - PT Angkasa Pura I (Persero) atau AP I melakukan serangkaian persiapan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 pada 15-16 November 2022 di Bali. Direktur Utama AP I Faik Fahmi memberikan gambaran alur kedatangan kepala negara saat tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

“Ada enam pintu masuk dan keluar di Bandara I Gusti Ngurah Rai,” ujar dia dalam acara RUMPI BUMN di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, pada Senin, 7 November 2022.

Dia mengatakan pintu pertama diperuntukkan bagi delegasi atau kepala negara yang turun dari pesawat. Mereka akan dijemput dengan mobil di pintu tersebut.

Kemudian, pintu kedua adalah untuk tamu kelapa negara atau pendampingnya. Para tamu bakal melewati pintu kedua menuju VVIP. AP I juga menyiapkan pintu VIP atau pintu ketiga yang akan dilewati tamu selevel menteri.

Baca juga: KTT G20 di Bali, Ada Kebijakan PPKM dan Penyesuaian Operasional Bandara

Advertising
Advertising

AP I pun, Faik melanjutkan, menyediakan terminal domestik bagi delegasi dengan rute penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng, menuju Bandara Ngurah Rai. Akses ini berada di pintu keempat.

“Jadi dari Cengkareng, menggunakan penerbangan domestik ke Bandara I Gusti Ngurah Rai,” tutur Faik.

Sementara itu, pintu kelima berada di terminal internasional. Terminal ini khusus delegasi diperuntukkan bagi tamu yang menjalani penerbangan langsung dari negaranya menuju ke Pulau Dewata.

“Kemudian satu pintu lagi ialah general aviation. Terminal ini yang dipakai untuk delegasi yang menggunakan private jet. Jadi ada enam pintu masuk dan keluar ke bandara Bali,” kata Faik.

Faik menjelaskan akan ada 20 kepala negara anggota G20 yang hadir. Tamu-tamu tersebut berasal dari Australia, Saudi Arabia, Korea Selatan, Jepang, Turki, Kanada, Afrika Selatan, Prancis, Britania Raya, Jerman, Cina, India, Amerika Serikat, Italia. Selain itu, hadir pula dari Argentia, Rusia, Brasil, dan Uni Eropa, dan Meksiko.

Ada pun sembilan undangan khusus adalah kepala negara bukan anggota G20 ialah Singapura, Kamboja, Spanyol, Uni Emirat Arab, Belanda, Senegal, Finlandia, Suriname dan Fiji. Plus tambahan sepuluh undangan VVIP yang meliputi Presiden Zambia, Presiden Angola, Presiden Sudan Selatan, PM Denmark, Ratu Maxima, Presiden FIFA, Presiden IOC, Atlantik Council, Elon Musk, dan Wolrd Economic Forum.

Dengan banyaknya tamu VVIP tersebut, kata Faik, AP I harus menanganinya dengan baik. Ditambah lagi dengan adanya penerbangan reguler. “Berbeda dengan G20 di Roma, seluruh delegasi kepresidenan landing melaui 3 bandara. Tapi untuk yang sekarang ini, hanya melalui satu bandara yaitu Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali,” ucap Faik.

Selain itu, AP I sudah menyiapkan simulasi pengamanan tidak hanya pada kondisi normal, tapi juga kondisi irregularities. Pengelola bandara itu telah melakukan simulasi apabila terjadi kecelakaan pesawat, pembajakan atau aktivitas terorisme, bencana alam, gempa, tsunami dan lainnya.

“Itu sudah disimulasikan dengan seluruh stakeholder yang ada jadi kesiapan kita tidak hanya dalam kondisi skenario normal tapi juga kondisi irregularities,” kata Faik.

Baca juga: Sandiaga Targetkan KTT G20 di Bali Sumbang Devisa Pariwisata USD 150 Juta

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

2 hari lalu

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

Setelah diperiksa Imigrasi, 15 kru dan artis Korea Selatan, termasuk Hyoyeon SNSD dan Dita Karang sudah kembali ke Korsel pada Jumat lalu.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Bicara Transisi Energi: Butuh Investasi Sangat Besar

9 hari lalu

Sri Mulyani Bicara Transisi Energi: Butuh Investasi Sangat Besar

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut, investasi untuk mewujudkan transisi energi sangatlah besar.

Baca Selengkapnya

Ngambek karena AS Tak Veto Resolusi DK PBB, Netanyahu Batal Kirim Delegasi ke Washington

35 hari lalu

Ngambek karena AS Tak Veto Resolusi DK PBB, Netanyahu Batal Kirim Delegasi ke Washington

PM Israel Benjamin Netanyahu membatalkan kunjungan resmi delegasi tingkat tinggi ke Washington, setelah disahkannya resolusi DK PBB

Baca Selengkapnya

Zelensky Undang Prabowo ke KTT Formula Perdamaian, Ini Alasannya

39 hari lalu

Zelensky Undang Prabowo ke KTT Formula Perdamaian, Ini Alasannya

Prabowo sebagai menteri pertahanan Indonesia pernah mengajukan usulan damai untuk Rusia Ukraina, tetapi pihak Ukraina menolaknya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Ramai-ramai tentang Dana Bos untuk Program Makan Siang Gratis, Harga Bitcoin Tembus Rekor Rp 1 Miliar

55 hari lalu

Terkini: Ramai-ramai tentang Dana Bos untuk Program Makan Siang Gratis, Harga Bitcoin Tembus Rekor Rp 1 Miliar

Ekonom senior UI Faisal Basri menentang rencana penggunaan dana BOS untuk program makan siang gratis Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo: Indonesia Anggota G20 tapi Masih Ada Rakyat Hidup Susah

55 hari lalu

Prabowo: Indonesia Anggota G20 tapi Masih Ada Rakyat Hidup Susah

Prabowo mengatakan, Indonesia yang merupakan anggota G20 negara dengan perekonomian terbesar dunia tidak boleh membiarkan ada rakyat hidup susah

Baca Selengkapnya

Prabowo: Indonesia Anggota G20, Jangan Sampai Rakyatnya Hidup Susah

55 hari lalu

Prabowo: Indonesia Anggota G20, Jangan Sampai Rakyatnya Hidup Susah

Prabowo menilai pemerintah harus menjadi pemimpin yang melindungi rakyatnya.

Baca Selengkapnya

Jumlah Korban Tewas Konflik Israel-Palestina per 4 Maret 2024 Mencapai 31 Ribu Jiwa,

56 hari lalu

Jumlah Korban Tewas Konflik Israel-Palestina per 4 Maret 2024 Mencapai 31 Ribu Jiwa,

Jumlah korban tewas akibat konflik Israel-Palestina melonjak tajam dalam kurun tiga bulan terakhir.

Baca Selengkapnya

Setelah Bertemu Para Menkeu, Sri Mulyani Berkunjung ke Pasar dan Museum di Brasil

58 hari lalu

Setelah Bertemu Para Menkeu, Sri Mulyani Berkunjung ke Pasar dan Museum di Brasil

Menteri Keuangan Sri Mulyani menghabiskan sisa waktunya di So Paulo Brasil dengan mengunjungi museum dan pasar. Begini cerita perjalanannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken Pemecatan Arya Wedakarna sebagai Anggota DPD Bali, Apa Kasusnya? Begini Perlawanannya

58 hari lalu

Jokowi Teken Pemecatan Arya Wedakarna sebagai Anggota DPD Bali, Apa Kasusnya? Begini Perlawanannya

Anggota DPD Bali Arya Wedakarna resmi dipecat Presiden Jokowi. Apa musababnya dan bagaimana perlawanannya?

Baca Selengkapnya