Terkini Bisnis: Xi Jinping Minta Kereta Cepat Selesai Tepat Waktu, Harga CPO Turun

Reporter

Jumat, 5 Agustus 2022 18:14 WIB

Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China Dwiyana Slamet Riyadi dan Duta Besar Cina untuk Indonesia Lu Kang dalam penyelesaian penggalian terowongan atau tunnel 2 yang merupakan terowongan terakhir dalam proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung di Purwakarta pada Selasa, 21 Juni 2022. Tempo/Hendartyo Hanggi

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Jumat sore, 5 Agustus 2022 dimulai dengan Perwakilan dari China Railway International Co (CRIC) Gao Feng mengatakan Presiden Cina, Xi Jinping, meminta CRIC menjamin proyek kereta cepat Jakarta Bandung (KCJB) dikerjakan dengan lancar.

Kemudian informasi mengenai Ketua Asosiasi Petani Kelapa Sawit (Apkasindo) Gulat Manurung mengatakan setelah aturan flush out atau FO tidak dilanjutkan, harga crude palm oil (CPO) malah turun berturut-turut selama empat hari.

Selain itu berita tentang Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yakin pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mencapai 5,2 persen hingga akhir 2022. Berikut adalah ringkasan dari ketiga berita tersebut:

1. Presiden Xi Jinping Minta Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rampung Sesuai Rencana

Perwakilan dari China Railway International Co (CRIC) Gao Feng mengatakan Presiden Cina, Xi Jinping, meminta CRIC menjamin proyek kereta cepat Jakarta Bandung (KCJB) dikerjakan dengan lancar. CRIC merupakan salah satu mitra PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) dalam proyek pembanguan KCJB.

Advertising
Advertising

“Selain itu Presiden Xi Jinping meminta agar proyek dikerjakan sesuai dengan yang direncanakan,” ujar dia dalam konferensi pers virtual pada Jumat, 5 Agustus 2022.

Menurut Gao Feng, pembangunan bersama KCJB merupakan kesepakatan penting yang dicapai oleh Indonesia dan Cina. CRIC sebagai pemasok industri kereta cepat, Gao Feng berujar, merasa bangga bisa memproduksi rangkaian KCJB.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

2. Harga CPO Turun 4 Hari Berturut-turut, Petani Sawit: Semua Serasa Tak Berarti

Ketua Asosiasi Petani Kelapa Sawit (Apkasindo) Gulat Manurung mengatakan setelah aturan flush out atau FO tidak dilanjutkan, harga crude palm oil (CPO) malah turun berturut-turut selama empat hari. Ia mengungkapkan penantian para petani sawit yang cukup panjang terasa sia-sia.

Petani, ucap dia, kecewa lantaran harga CPO yang melorot ini berpengaruh terhadap harga tandan buah segar (TBS). "Pemerintah sudah mengulur waktu dengan meniadakan PE (pungutan ekspor) dan tidak memperpanjang flush out, tapi semua serasa tidak berarti," ujarnya saat dihubungi Tempo, Kamis, 4 Juli 2022.

Harga CPO pada 1 Agustus lalu dilego Rp 10.103 per kilogram. Esok harinya, harga CPO melorot menjadi Rp 9.923 per kilogram. Sempat naik sekitar Rp10.165 per kilogram, hari ini harga CPO kembali lesu menjadi Rp 10.100 per kilogram.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

3. Airlangga Yakin Pertumbuhan Ekonomi RI 2022 Tembus 5,2 Persen

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yakin pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mencapai 5,2 persen hingga akhir 2022. Keyakinan itu berangkat dari sejumlah indikator yang membaik.

"Pemerintah optimistis pertumbuhan (ekonomi) tetap di 5,2 persen, bisa dicapai untuk full year year on year," kata Airlangga dalam konferensi pers yang disiarkan virtual pada Jumat, 5 Juli 2022.

Airlangga juga optimistis pertumbuhan ekonomi untuk sisa kuartal tahun ini mampu melaju di atas 5 persen. "Karena kita untuk mendapatkan 5,2 persen, di kuartal III dan IV itu harus di atas 5 persen," ujarnya.

Baca berita selengkapnya di sini.

Baca Juga: Menhub: Bakal Ada 5 Stasiun KCJB dan 68 Perjalanan Jakarta-Bandung per Hari

Berita terkait

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

20 jam lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

GAPKI Sebut Kinerja Ekspor Sawit Turun, Ini Penyebabnya

23 jam lalu

GAPKI Sebut Kinerja Ekspor Sawit Turun, Ini Penyebabnya

Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia mengatakan kinerja ekspor sawit mengalami penurunan. Ini penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Kantong Hitam Berisi Rp 50 Juta Tertinggal di Kereta Cepat Whoosh, KCIC: Kami Kembalikan ke Pemilik

1 hari lalu

Kantong Hitam Berisi Rp 50 Juta Tertinggal di Kereta Cepat Whoosh, KCIC: Kami Kembalikan ke Pemilik

KCIC mengembalikan kantong hitam berisi uang Rp 50 juta yang tertinggal di Kereta Cepat Whoosh ke pemiliknya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Waktu Tempuh Kereta Cepat Jakata-Surabaya, Bea Cukai Tukang Palak Berseragam

2 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Waktu Tempuh Kereta Cepat Jakata-Surabaya, Bea Cukai Tukang Palak Berseragam

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Senin, 29 April 2024, dimulai dari waktu tempuh perjalanan kereta cepat Jakarta - Surabaya.

Baca Selengkapnya

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Lebih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

2 hari lalu

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Lebih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

Untuk warga di timur Jakarta, seperti Bekasi dan Depok, naik kereta cepat ke Surabaya bisa jadi lebih menghemat waktu daripada naik pesawat dari Soeta

Baca Selengkapnya

Hadiri WEF, Airlangga Beberkan Tantangan RI Ciptakan Lapangan Kerja

2 hari lalu

Hadiri WEF, Airlangga Beberkan Tantangan RI Ciptakan Lapangan Kerja

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara besarnya tantangan Indonesia di bidang tenaga kerja, khususnya dalam hal penciptaan lapangan kerja.

Baca Selengkapnya

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

3 hari lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

4 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

6 hari lalu

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

Cuaca buruk membuat perjalanan kereta cepat Whoosh mengalami keterlambatan. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memberi kompensasi makanan dan minuman untuk penumpang.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

6 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya