Lahan Pengganti Lanud Soewondo Medan Masih Berstatus HGU, Ditanami Tebu dan Sawit

Jumat, 22 Juli 2022 05:17 WIB

Bandara Polonia di Medan . ANTARA/M Syafii

TEMPO.CO, Medan - Menteri Agraria Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Hadi Tjahjanto meninjau lahan pengganti Lapangan Udara Soewondo seluas 1.170 hektare di Kecamatan Hamparan Perak, Sumatera Utara. Lahan yang lebih dikenal dengan sebutan Bandara Polonia itu masih berstatus hak guna usaha atau HGU aktif milik PT Perkebunan Nusantara II atau PTPN II.

"Setelah saya lihat tadi di sana, lahannya bagus untuk pangkalan udara. Lahan tersebut masih berstatus HGU aktif milik PTPN II dan masih ditanami kelapa sawit dan tebu,” kata Hadi, Kamis, 21 Juli 2022.

Hadi melanjutkan pengembangan bandara di lahan pengganti akan dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama, lahan seluas 600 hektare rencananya akan digunakan untuk pembangunan Lanud. Sedangkan sisanya, 570 haktare, bakal dipakai sebagai cadangan jika Lanud memerlukan perluasan.

Pembangunan Lanud pengganti Soewondo, ujar Hadi, masih dalam proses pengundangan. Sembari menunggu undang-undang, pengadaan lahan dan penghapusbukuan dari aset PTPN II mulai dilakukan agar pembangunannya berjalan dengan baik.

"Saat ini masih fokus penyediaan lahan terlebih dulu. Kita tempatkan Detasemen dari Angkatan Udara untuk menjaga lahan dan mensosialisasikan kepada warga sekitar bahwa diatas lahan tersebut akan dibangun Pangkalan Udara,” ucap Hadi .

Advertising
Advertising

Hadi mengimbuhkan alasan memindahkan Lanud Soewondo ke Kecamatan Hamparan Perak. Menurut dia, Lanud Soewondo sudah tidak memenuhi standar operasi penerbangan dan keselamatan karena gedung-gedung tinggi di sekitarnya. Selain itu, landasan udara tersebut dekat dengan permukiman penduduk.

Adapun TNI AU belum memutuskan pemanfaatan lahan setelah Lanud Soewondo dipindahkan ke Hamparan Perak. Kendati begitu, menurut pantauan Tempo, sekitar 500 meter dari Hanggar Lanud Soewondo telah berdiri sejumlah rumah dan bangunan mewah.

Lahan perumahan mewah tersebut, ujar Kepala Bidang Penetapan Hak dan Pendaftaran Kantor Wilayah BPN Sumut Indra Imanuddin, adalah hasil ruislag atau tukar guling." Rumah di kawasan Lanud Soewondo legal. Namun kami belum tahu lahan eks Lanud Soewondo akan dipakai untuk apa setelah pindah ke Hamparan Perak," kata Indra.

SAHAT SIMATUPANG (Medan)

Baca juga: Terkini Bisnis: 27 Perusahaan di Kasus Minyak Goreng, BI Tahan Suku Bunga

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Mengintip Penerbangan Komersial Termahal di Dunia Rute Abu Dhabi - New York

8 jam lalu

Mengintip Penerbangan Komersial Termahal di Dunia Rute Abu Dhabi - New York

The Residence terdiri dari tiga ruangan, ruang tamu, kamar tidur, dan kamar mandi pribadi. Penumpang dimanjakan selama 13 jam penerbangan.

Baca Selengkapnya

6 Tips Memilih Kursi Pesawat yang Paling Nyaman untuk Perjalanan

10 jam lalu

6 Tips Memilih Kursi Pesawat yang Paling Nyaman untuk Perjalanan

Memilih kursi terbaik di pesawat dapat memberikan kenyamanan dalam perjalanan. Berikut terdapat tips memilih kursi pesawat paling nyaman.

Baca Selengkapnya

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

12 jam lalu

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh BPJS Kesehatan mulai tahun depan menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Perubahan Keempat UU MK

12 jam lalu

Beda Sikap Soal Perubahan Keempat UU MK

Revisi UU MK menjadi ancaman sangat serius bagi Indonesia sebagai negara hukum.

Baca Selengkapnya

Terkendala Gangguan Mesin, Garuda Indonesia Ganti Pesawat Calon Jemaah Haji

21 jam lalu

Terkendala Gangguan Mesin, Garuda Indonesia Ganti Pesawat Calon Jemaah Haji

Maskapai Garuda Indonesia mengganti pesawat calon jemaah haji Makassar karena ada gangguan pada mesin pesawat.

Baca Selengkapnya

Dulu Ditolak Mahfud MD, Kini Pemerintah dan DPR Setuju RUU MK Dibawa ke Paripurna

2 hari lalu

Dulu Ditolak Mahfud MD, Kini Pemerintah dan DPR Setuju RUU MK Dibawa ke Paripurna

RUU MK disetujui dibawa ke paripurna DPR. Padahal beleid ini pernah ditolak di era Menkopolhukam Mahfud Md.

Baca Selengkapnya

RUU MK Bakal Dibawa ke Paripurna, Hadi Tjahjanto: Pemerintah Sudah Sepakat

3 hari lalu

RUU MK Bakal Dibawa ke Paripurna, Hadi Tjahjanto: Pemerintah Sudah Sepakat

Menurut Hadi Tjahjanto, berbagai poin penting RUU MK telah dibahas bersama oleh DPR dan pemerintah.

Baca Selengkapnya

9 Museum Penerbangan Internasional yang Menarik untuk Dikunjungi

4 hari lalu

9 Museum Penerbangan Internasional yang Menarik untuk Dikunjungi

Terdapat sembilan museum penerbangan internasional yang menawarkan pengalaman yang unik dan menarik bagi pengunjung dari seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Kirim Kloter Pertama Jemaah Haji, 4.232 Orang Akan Diterbangkan ke Tanah Suci

4 hari lalu

Garuda Indonesia Kirim Kloter Pertama Jemaah Haji, 4.232 Orang Akan Diterbangkan ke Tanah Suci

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. memberangkatkan para calon jemaah haji ke Tanah Suci pada hari ini, Ahad, 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Indonesia AirAsia Melonjak jadi Rp 6,62 Triliun, Apa Saja Komponen Pendorongnya?

4 hari lalu

Pendapatan Indonesia AirAsia Melonjak jadi Rp 6,62 Triliun, Apa Saja Komponen Pendorongnya?

Direktur Utama Indonesia AirAsia Veranita Yosephine membeberkan komponen pendorong lonjakan pendapatan perusahaan pada tahun 2023.

Baca Selengkapnya