Bahas Digitalisasi SPBU, Mulan Jameela Soroti PHK Massal di LinkAja

Kamis, 23 Juni 2022 14:18 WIB

Mulan Jameela yang merupakan anggota DPR RI Komisi VII mengikuti Sidang Tahunan MPR 2020 secara virtual dari rumah. Ia tampak mengenakan busana bernuansa hitam dan emas serta hijab hitam. Instagram/@mulanjameelacenter

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR, Raden Terry Tantri Wulansari alias Mulan Jameela, menyoroti keterlibatan PT Fintek Karya Nusantara atau LinkAja dalam modernisasi penjualan bahan bakar minyak (BBM). LinkAja dilibatkan dalam program digitalisasi SPBU sebagai salah satu alternatif pembayaran.

Mulan mempertanyakan kondisi LinkAja yang baru saja melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran. Dia khawatir PHK di LinkAja akan mempengaruhi pelaksanaan digitalisasi SPBU.

"Saya melihat ada program pemasangan EDC LinkAja. Menurut informasi yang kami dapat, startup Fintek Nusantara LinkAj melakukan PHK besar-besaranan. Apakah hal ini bisa mempengaruhi operasional LinkAja dan akan menghambat program digitalisasi SPBU ke depan?" kata Mulan dalam rapat Komisi VI bersama dan BPH Migas di kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis, 23 Juni 2022.

Politikus Partai Gerindra itu melihat program digitalisasi SPBU merupakan langkah positif dan baik. Namun, pelaksanaannya butuh kesiapan di lapangan.

Pelaksanaan ini mencakup kesiapan sumber daya manusia (SDM). "SDM ini apakah sudah teredukasi, apaakh dapat menjalankan program dengan baik," ucapnya.

Advertising
Advertising

Di sisi lain, Mulan juga mempertanyakan sinergi antara digitalisasi SPBU yang didorong oleh BPH Migas dan MyPertamian milik PT Pertamina (Persero). "Apakah MyPertamina bersinergi dengan program yang dibahas?" tuturnya.

Kepala BPH Migas Erika Retnowati melihat digitalisasi SPBU akan mengantisipasi bocornya subsidi dan kompensasi BBM ke penerima yang tidak tepat sasaran. Dari data pembeli yang dihimpun dari aplikasi khusus, BPH Migas dapat melihat adanya kejanggalan-kejanggalan penyaluran BBM.

"Kita melihat ada pengisian berulang nomor polisi nopol yang sama atau pengisian yang melebihi kapasitas. Tentunya itu kami koreksi tidak kita berikan subsidi," ucap dia.

Dari program digitalisasi SPBU, BPH Migas kini dapat memanfaatkan data yang dihimpun dari 2.300-2.400 SPBU yang tersebar di seluruh Indonesia. "Sebelumnya hanya 1.000 SPBU yang bisa dimanfaatkan datanya," kata dia.

Baca juga: Harga TBS Anjlok, Petani Sawit Banyak yang Depresi dan Tebang Pohon Milik Sendiri

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.


Berita terkait

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

2 hari lalu

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Luhut Soal Pertalite dan Bioetanol, Berikut Daftar BBM yang Pernah Dihapus Pemerintah

6 hari lalu

Luhut Soal Pertalite dan Bioetanol, Berikut Daftar BBM yang Pernah Dihapus Pemerintah

Isu penghapusan BBM pertalite dibantah Pertamina. Sebelumnya Luhut sebut penggantian pertalite dengan bioetanol. "Harus ke sana larinya," katanya.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Bukti Implementasi Prinsip ESG

8 hari lalu

Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Bukti Implementasi Prinsip ESG

Telkomsel gelar IndonesiaNEXT Season 8 dengan tema #upskilltoinnovate, lewat program Corporate Social Responsibility (CSR).

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan Masih Salurkan Pertalite Sesuai Penugasan

9 hari lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan Masih Salurkan Pertalite Sesuai Penugasan

PT Pertamina Patra Niaga mmasih menyalurkan BBM jenis Pertalite (RON 90) kepada masyarakat sesuai kuota tahun 2024 yang ditetapkan pemerintah

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

15 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

25 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

25 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

27 hari lalu

10 Negara dengan Harga BBM Paling Murah, Indonesia Termasuk?

Berikut ini daftar negara dengan harga BBM paling murah di dunia, ada yang hanya dijual Rp467 per liter. Apa Indonesia termasuk?

Baca Selengkapnya

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

29 hari lalu

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

APEC Workshop ini diikuti oleh para delegasi negara di kawasan Asia Pacifik.

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

30 hari lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM dan Operasional Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan sarana dan fasilitas pelayanan kepada konsumen pasca erupsi Gunung Ruang aman.

Baca Selengkapnya