Texas Chicken Potong Gaji Karyawan hingga 50 Persen, Ini Sebabnya

Minggu, 17 April 2022 09:31 WIB

Gerai Texas Chicken yang baru diresmikan di Pasar Festival, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 28 November 2018. TEMPO | Rini K

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen induk restoran Texas Chicken, PT Cipta Selera Murni Tbk., memotong gaji karyawan di kantor pusat serta kantor cabang hingga 50 persen. Tak hanya itu, perusahaan juga menutup gerai di Jakarta karena terimbas pandemi Covid-19.

Selain memangkas gaji, perusahaan juga memutus kontrak karyawan yang telah habis masa kontraknya. Jika restoran tutup atau tak memerlukan tenaga, emiten berkode saham CSMI itu merumahkan karyawan tanpa gaji (unpaid leave).

Dalam penjelasannya ke Bursa Efek Indonesia atau BEI per 14 April 2022, Direktur Utama CSMI, Arriola Arthur Raphael, menjelaskan, jumlah total restoran Texas Chicken kini hanya tersisa 22 gerai.

Adapun mayoritas gerai tersebut berada di Sumatera Utara seperti Medan dan Binjai. Perseroan sebelumnya telah menutup semua gerai di Jakarta.

Pada Agustus tahun 2021 lalu, nilai penjualan yang dibukukan Texas Chicken mencapai Rp 2,24 miliar. Angka tersebut jeblok dibandingkan pada Januari 2021 yang sebesar Rp 6,52 miliar.

Advertising
Advertising

Namun per Januari tahun 2022 ini, restoran ayam goreng tersebut berhasil mencetak kenaikan penjualan menjadi Rp 5,88 miliar. Walhasil, kas perseroan tertekan menjadi Rp 8,4 miliar atau hanya sebesar 7,43 persen dari total asset.

Soal kecilnya kas ini, manajemen menyebutkan penyebabnya adalah pembelian persediaan dan pembayaran operasional. Di sisi lain, perseroan juga membukukan peningkatan rugi bersih menjadi Rp 45,8 miliar per September 2021.

Sebelumnya, perusahaan sempat memproyeksikan laba bersih sebesar Rp 10,7 miliar pada 2021. “Pengelola mal tidak bisa negosiasi kembali atau tidak memberi diskon karena pengunjung sepi," kata manajemen perusahaan.

Selain itu, beban penjualan dan administrasi umum pengelola restoran Texas Chicken tersebut bersifat tetap dan tidak bisa dipenuhi dari penjualan yang ada.

BISNIS

Baca: THR PNS 2022 Cair pada H-10 Lebaran, Kapan Gaji ke-13 Dibayarkan?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Samuel Sekuritas: IHSG Ditutup Melemah di Sesi I, Saham ASII Paling Aktif Diperdagangkan

1 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Ditutup Melemah di Sesi I, Saham ASII Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG melemah di sesi pertama hari ini, menutup sesi di level 7,082.9 atau -0,22 persen.

Baca Selengkapnya

IHSG Pekan Depan Diprediksi Menurun Terbatas, Berikut Rekomendasi Saham Pilihan

2 hari lalu

IHSG Pekan Depan Diprediksi Menurun Terbatas, Berikut Rekomendasi Saham Pilihan

Dinamika kebijakan Bank Sentral Amerika diprediksi masih memberi pengaruh pada penurunan IHSG pekan depan

Baca Selengkapnya

Antam Bagi Dividen Rp 3 Triliun

5 hari lalu

Antam Bagi Dividen Rp 3 Triliun

PT Aneka Tambang Tbk. atau Antam (ANTM) akan membagikan dividen Rp 3,08 triliun.

Baca Selengkapnya

Laporkan Kinerja 2023, Laba Bersih Jasa Marga Capai Rp 6,8 Triliun

6 hari lalu

Laporkan Kinerja 2023, Laba Bersih Jasa Marga Capai Rp 6,8 Triliun

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. atau JSMR melaporkan kondisi kinerja perseroan selama tahun 2023 dengan laba bersih mencapai Rp 6,8 triliun.

Baca Selengkapnya

PT Timah Rombak Direksi untuk Perbaikan Bisnis

6 hari lalu

PT Timah Rombak Direksi untuk Perbaikan Bisnis

PT TIMAH Tbk melakukan perombakan direksi melalui RUPST. Berharap bisa memperbaiki bisnis perusahaan.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Melemah di Sesi I, Saham BBRI Paling Aktif Diperdagangkan

7 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Melemah di Sesi I, Saham BBRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG melemah di sesi pertama Rabu, 8 Mei 2024, menutup sesi pertama di level 7,097,7.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Investasi Reksa Dana Saham Tidak Direkomendasikan

7 hari lalu

Ini Alasan Investasi Reksa Dana Saham Tidak Direkomendasikan

Tren harga beberapa saham besar menurun, investasi di reksa dana saham pun terdampak.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Melemah ke Level 7.128,7, Berikut Saham yang Aktif Diperdagangkan

8 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Melemah ke Level 7.128,7, Berikut Saham yang Aktif Diperdagangkan

IHSG ditutup di level 7.128,7 atau turun 0,09 persen dibanding kemarin.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Berhasil Tembus ke Zona Hijau, Saham Lippo Karawaci Melejit

9 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Berhasil Tembus ke Zona Hijau, Saham Lippo Karawaci Melejit

IHSG menutup sesi pertama hari Ini di level 7,150,9 atau +0.22 persen.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Resmi Tutup, Apa Sebabnya?

10 hari lalu

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Resmi Tutup, Apa Sebabnya?

PT Sepatu Bata resmi menutup pabriknya di Purwakarta yang telah dibangun sejak 1994. Pabrik ditutup imbas kerugian dan tantangan industri.

Baca Selengkapnya