Bos Jasa Marga Sebut 81 Persen Kecelakaan di Jalan Tol karena Faktor Pengemudi

Kamis, 25 November 2021 20:59 WIB

Mobil melintas di Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek di Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 12 April 2021. Peresmian ini dengan Latar belakang pemberian nama Jalan Tol MBZ Sheikh Mohamed Bin Zayed sebagai penghormatan bagi UAE yang telah melakukannya lebih dulu menyematkan nama Presiden Joko Widodo pada salah satu jalan tol strategis di Negara tersebut. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Subakti Syukur menjelaskan bahwa sejak Januari hingga Oktober tahun ini, mayoritas kecelakaan di jalan tol terjadi karena kelalaian pengemudi.

Subakti menyebutkan, sebanyak 81 persen kecelakaan terjadi karena pengemudi kurang kemampuan dasar dalam mengemudikan kendaraan. Sisanya, 17 persen kecelakaan karena ban dan rem kendaraan tidak dalam kondisi baik, dan 1 persen karena faktor jalan dan lingkungan.

Adapun faktor pengendara penyebab kecelakaan tertinggi di sepanjang tahun 2021 sebesar 52 persen pengemudi kurang antisipasi dan sisanya atau 45 persen pengemudi yang mengantuk.

Dari data sepanjang Januari hingga Oktober 2021, kata Subakti, rerata kendaraan yang overspeed atau ngebut sebanyak 14.294 kendaraan per hari. Adapun jumlah kendaraan yang terbanyak mengebut terjadi pada bulan Januari mencapai 24.417 kendaraan per hari.

Jumlah kendaraan yang overspeed terbanyak di ruas tol Jalan Layang MBZ yaitu 32,66 persen dari total keseluruhan ruas yang dioperasikan JSMR Group.

Advertising
Advertising

Dengan banyaknya data kecelakaan tunggal ini, Jasa Marga terus mengkampanyekan dan mengedukasi pengguna jalan agar selalu mengutamakan keamanan dan keselamatan berkendara. "Ini harus upaya bersama untuk menurunkan tingkat kecelakaan di jalan tol," ucapnya dalam webinar Road Safety Rangers, Kamis, 25 November 2021.

Data Jasa Marga menunjukkan sepanjang Januari hingga Oktober 2021, terdapat 790 kecelakaan yang terjadi di ruas tol yang dioperasikan BUMN tersebut.

Angka itu turun dibandingkan dengan tahun lalu yang mencapai 862 kecelakaan. Sementara pada tahun 2019 dan 2018 tercatat jumlah kecelakaan masing-masing sebanyak 1.079 dan 1.210 kecelakaan.

Lebih jauh, Subakti menyatakan, jumlah korban meninggal akibat kecelakaan di jalan tol dari Januari hingga Oktober lalu mencapai 77 jiwa. Sementara pada tahun lalu, terdapat 90 jiwa yang meninggal atau turun dari tahun 2020 dan 2019 yang masing-masing 100 jiwa dan 109 jiwa.

"Dihimpun Jasa Marga, dari total kecelakaan di 2021 sebesar 44 persen merupakan kecelakaan tunggal," kata Subakti.

BISNIS

Baca: MK Putuskan UU Cipta Kerja Bertentangan dengan UUD 1945, Apa Artinya?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

1 jam lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

Polisi Larang Sepeda Listrik Beroperasi di Jalan Raya

1 hari lalu

Polisi Larang Sepeda Listrik Beroperasi di Jalan Raya

Polres Mukomuko, Bengkulu, melarang sepeda listrik beroperasi di jalan raya usai menerima laporan pengguna kendaraan bermotor yang terganggu

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

2 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya

Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

3 hari lalu

Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

Mobil Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir terbalik dalam kecelakaan mobil karena menerobos lampu merah

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

4 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

5 hari lalu

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

PT Hutama Karya (Persero) kembali mendapatkan dana segar melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk proyek Jalan Tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

5 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

5 hari lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.

Baca Selengkapnya

Dua Helikopter AL Malaysia Bertabrakan di Udara, 10 Orang Tewas

6 hari lalu

Dua Helikopter AL Malaysia Bertabrakan di Udara, 10 Orang Tewas

Dua helikopter Malaysia bertabrakan saat sedang latihan untuk perayaan Hari Angkatan Laut.

Baca Selengkapnya

10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

7 hari lalu

10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

Berikut ini deretan jalan raya terpanjang di dunia, ada yang membentang hingga puluhan ribu kilometer. Adakah di Indonesia?

Baca Selengkapnya