Nam Air Buka Rute Jakarta-Natuna, Kemenhub Ingatkan Unsur Keselamatan

Minggu, 21 November 2021 14:32 WIB

Pesawat NAM Air. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Novie Riyanto menyambut baik pembukaan penerbangan maskapai Nam Air rute Jakarta-Natuna pergi-pulang (PP). Novie mengatakan penerbangan maskapai tersebut akan mendukung konektivitas baik untuk penumpang maupun barang.

Apalagi, Natuna merupakan daerah terluar. Namun, Novie mengingatkan agar maskapai tetap memperhatikan keselamatan penerbangan dan kenyamanan penumpang.

“Unsur penting dalam menjamin kesehatan pengguna jasa transportasi udara, terutama dalam mencegah penularan Covid-19,” ujarnya pada Ahad, 21 November 2021.

Novie berharap, kehadiran rute baru tersebut dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat. Pembukaan rute ini merupakan kerja sama antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan pihak maskapai.

Maskapai penerbangan Nam Air membuka rute Jakarta-Natuna dengan penerbangan carter. Maskapai akan melayani penumpang dengan jadwal penerbangan satu kali seminggu pada sabtu menggunakan pesawat Boeing 737-500.

Advertising
Advertising

Kepala Bandar Udara Ranai Natuna Gatot Riadi menjelaskan, penerbangan perdana pesawat Nam Air telah berlangsung pada Sabtu, 20 November. Pesawat mendarat di Bandara Ranai pada pukul 11.30 WIB setelah sebelumnya transit di Batam.

<!--more-->

“Pesawat milik maskapai NAM Air dengan nomor registrasi PK-NAM telah mendarat di Bandara Ranai pukul 11.30 waktu setempat, dengan membawa 115 penumpang dari Jakarta," kata Gatot.

Pesawat kemudian balik menuju Jakarta pukul 12.55 WIB dan membawa 93 penumpang. Semua proses keberangkatan dan kedatangan melewati tahap pemeriksaan administrasi dan protokol kesehatan yang telah ditentukan.

Sebelumnya, Bandar Udara Ranai melayani penerbangan rute Batam-Natuna sembilan kali seminggu dengan maskapai Wings Air.

Direktur Niaga Sriwijaya Air Group Henoch Rudi Iwanudin sebelumnya menyatakan pembukaan rute penerbangan NAM Air ini merupakan rute terbaru untuk meningkatkan aksesibilitas bagi masyarakat Natuna dan mendorong kebangkitan ekonomi masyarakat setempat.

Tak hanya itu, rute penerbangan terbaru NAM Air ini dibuka untuk mendekatkan jarak antara Pulau Natuna di Kepulauan Riau dengan Jakarta sebagai Ibu Kota Negara. “Kami mengembangkan rute penerbangan ke Natuna, Kepulauan Riau, mulai 20 November 2021," ucap Rudi dalam siaran pers, Sabtu, 20 November 2021.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA | BISNIS

Baca: Bos Pelindo Beberkan 5 Sebab Biaya Logistik RI Lebih Mahal Ketimbang Negara Lain

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

5 jam lalu

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

PT Sriwijaya Air didirikan oleh Chandra Lie, Hendry Lie, Johannes Bunjamin, dan Andy Halim pada 28 April 2003.

Baca Selengkapnya

Hendry Lie Pendiri Sriwijaya Air Tersangkut Kasus Timah, Apa Peran dan Dampaknya pada Maskapai?

7 jam lalu

Hendry Lie Pendiri Sriwijaya Air Tersangkut Kasus Timah, Apa Peran dan Dampaknya pada Maskapai?

Kejaksaan Agung menetapkan pendiri Sriwijaya Air Hendry Lie sebagai tersangka kasus dugaan korupsi PT Timah, bagaimana dampaknya ke Maskapai?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

13 jam lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

22 jam lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

22 jam lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

1 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

1 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

2 hari lalu

Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

Gunung Ruang kembali erupsi. Operasional Bandara Sam Ratulangi kembali ditutup hari ini.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

2 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya