Pemkot Semarang Bahas Kerja Sama Bangun Trem dengan PT Inka

Senin, 1 November 2021 07:39 WIB

Sejumlah pengunjung melihat-lihat koleksi lokomotif uap di Museum Kereta Api Stasiun Willem I Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 25 Desember 2019. Stasiun Willem I Ambarawa dijadikan sebagai Museum perkereta apian pertama di Indonesia, menyimpan koleksi sebanyak 22 Lokomotif uap tua, diproduksi pada tahun 1902-1928, dari pabrik-pabrik kereta api di Belanda dan Jerman, seperti Chemnitz, Esslingen, Wienterthur, atau Egestroof Linden, yang memilik nilai sejarah perjuangan panjang bagi bangsa Indonesia. TEMPO/Imam Sukamto
TEMPO.CO, Semarang - Pemerintah Kota Semarang tengah menggodok untuk menghidupkan kembali moda transportasi umum Trem. Sebagai salah satu kota pusat pemerintahan dan ekonomi pada zaman kolonial Belanda, moda transportasi berbasis rel itu pernah menjadi andalan di Kota Semarang.

Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menyebutkan tengah membahas kerja sama dengan PT Industri Kereta Api atau Inka untuk mewujudkan rencana tersebut. "Rencana ke depan ada Trem. Saat ini sedang dibahas rencana kerja sama Pemkot dengan PT Inka," kata dia pada Rabu, 27 Oktober 2021.

Namun, wanita yang akrab disapa Mbak Ita tak menyebutkan rute mana saja yang akan dilalui Trem tersebut. Dia menyebut rencana pengoperasian di Ibu Kota Jawa Tengah itu masih dalam pembahasan.
Pengamat Transportasi Universitas Katholik Soegijapranata Kota Semarang sekaligus Ketua Bidang Advokasi dan Kemasyarakatan Masyarakat Transportasi Indonesia Djoko Setijowarno justru menyebut Trem sudah ketinggalan zaman untuk diterapkan saat ini. "Teknologi Trem sudah usang," kata dia.
Menurutnya, kini sudah ada terobosan teknologi transportasi masal baru berupa autonomous rail rapid transit atau ART. Djoko menilai ART lebih cocok diterapkan saat ini dibandingkan Trem.
Dia juga mempertanyakan siapa yang akan membangun Trem di Kota Semarang. Serta dari mana subsidi untuk pengoperasian transportasi masal dan siapa sasaran penumpangnya. "Demand penumpang berasal dari mana?" ujar dia.
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Semarang Wahyoe Winarto mendukung rencana Pemkot Semarang mengoperasikan Trem. Namun, dia menjelaskan alasan subtantif dukungannya tersebut. "Dengan angkutan umum diperbaiki tentunya akan mengurangi kemacetan," kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kota Semarang itu.

Kini Kota Semarang memiliki moda transportasi umum andalan berupa Bus Rapid Transit atau BRT Trans Semarang. "Transportasi utama Trans Semarang yang terkoneksi dengan Trans Jateng," sebut Ita. Rute Trans Semarang yang terkoneksi dengan Trans Jateng adalah menuju Kabupaten Semarang, Kendal, dan Demak.

Diluncurkan sejak 2009, BRT Trans Semarang memiliki delapan koridor. Pemkot Semarang juga menyediakan angkutan penghubung daerah yang jauh dengan halte BRT. "Feeder untuk daerah-daerah perbatasan," ujar Ita.
ABDUN
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

19 jam lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

1 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

1 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

4 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

4 hari lalu

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

Pada saat penangkapan anggota gangster yang hendak tawuran itu, tiga orang melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke sungai.

Baca Selengkapnya

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

5 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

5 hari lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

7 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

8 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

11 hari lalu

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.

Baca Selengkapnya