Masyarakat Diimbau Hindari Pinjol Ilegal untuk Biayai Pengobatan, Ini Sebabnya

Selasa, 28 September 2021 09:31 WIB

Ilustrasi pinjaman online. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Financial Planner PT Solusi Finansialku Indonesia (Finansialku.com) Rizqi Syam menyatakan tak jarang masyarakat menganggap remeh proteksi kesehatan dan langsung mengalokasikan dana yang dimiliki untuk investasi. Akibatnya, ketika jatuh sakit, mereka kebingungan mencari dana dan akhirnya ada yang menggunakan pinjaman online atau pinjol untuk membiayai pengobatan.

Rizqi pernah menemui kliennya yang bercerita tengah frustasi terjerat pinjol ilegal untuk menutupi biaya kesehatan ayahnya. Mendapatkan uang dari pinjol saat itu dinilai sebagai pilihan yang tepat karena syaratnya sangat mudah dan waktu pencairan dananya relatif lebih singkat ketimbang mengajukan pinjaman ke lembaga keuangan dan bank.

"Ada yang tergoda melirik pinjaman yang paling mudah, pinjol ilegal salah satunya," kata Rizqi, dalam diskusi virtual yang dikutip Senin, 27 September 2021. Tapi masalah kemudian timbul jika utang ke pinjol tersebut tak segera dilunasi, mulai dari bunga yang mencekik hingga debt collector yang tidak sopan.

Oleh karena itu, ia mengingatkan dalam piramida perencanaan keuangan, produk asuransi sebagai salah satu langkah manajemen risiko memiliki segitiga proteksi. Asuransi kesehatan sangat penting karena di kala sakit, pasti ingin segera sembuh dan mau pengobatan yang terbaik berapa pun harganya.

"Apa masih memikirkan aset sedang naik atau turun, dan bagaimana menjualnya? Pasti tidak. Maka, proteksi ini penting buat kenyamanan," tutur Rizqi.

Advertising
Advertising

Ia lalu menjelaskan pada umumnya piramida perencanaan keuangan yang paling awal adalah pengelolaan cash flow. Layer kedua adalah ketersediaan dana darurat. Berikutnya, layer ketiga adalah proteksi. Setelah itu layer berisi pos investasi, dana pensiun, dan terakhir distribusi warisan.

"Beberapa klien saya lihat sering melewatkan layer ketiga, menganggap remeh proteksi atau transfer risiko, langsung lari ke investasi," ucap Rizqi. "Padahal setelah terjadi sesuatu dan biaya rumah sakit membengkak, sebanyak apapun dana darurat dan investasi kita bisa habis nanti."

Berita terkait

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

15 jam lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

1 hari lalu

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

Berita terpopuler Tempo: YLKI menuntut pemberantasan Pinjol ilegal, Menkominfo Budi Arie sebut judi online seperti hantu.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: YLKI Minta Akar Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

1 hari lalu

Terpopuler: YLKI Minta Akar Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

Berita terpopuler Tempo: YLKI menuntut pemberantasan Pinjol ilegal, Menkominfo Budi Arie sebut judi online seperti hantu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

YLKI minta Satgas Pasti berantas pinjol ilegal sampai ke akarnya.

Baca Selengkapnya

YLKI Kirim Surat ke Satgas Pasti, Minta Pemberantasan Pinjol Sampai ke Akarnya

1 hari lalu

YLKI Kirim Surat ke Satgas Pasti, Minta Pemberantasan Pinjol Sampai ke Akarnya

Kabid Pengaduan YLKI Rio Priambodo mengungkapkan, lembaganya telah mengirim surat kepada Satgas Pasti terkait aduan konsumen Pinjol ilegal.

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

1 hari lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

2 hari lalu

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

Satgas Pasti menemukan 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi sepanjang Februari hingga Maret 2024.

Baca Selengkapnya

KPPU: Penegakan Hukum Pinjol Pendidikan Masih Tahap Penyelidikan Awal

2 hari lalu

KPPU: Penegakan Hukum Pinjol Pendidikan Masih Tahap Penyelidikan Awal

Pada Februari 2024, KPPU menyatakan memanggil empat perusahaan pinjol yang berikan pinjaman pendidikan kepada mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

2 hari lalu

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

Investasi menjadi salah satu langkah keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang.

Baca Selengkapnya