Terkini Bisnis: Luhut Takjub dengan Teknologi Australia hingga Rekrutmen TNI

Kamis, 23 September 2021 18:30 WIB

Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan saat perkenalan Menteri Kabinet Indonesia Maju di Veranda Istana Negara, Jakarta, Rabu, 23 Oktober 2019. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis petang, 23 September 2021, dimulai dari Luhut Pandjaitan yang mengaku terkejut saat mengetahui teknologi canggih yang digunakan untuk proyek Australia-Asia Powerlink.

Berikutnya ada penjelasan BRI Makassar soal deposito Rp 1,3 miliar yang raib dan Matahari tutup satu gerainya di Bogor. Lalu ada berita tentang rekrutmen prajurit perwira karir TNI dan menguatnya IHSG.

Kelima topik tersebut paling banyak menyedot perhatian pembaca di kanal Bisnis Tempo.co. Berikut selengkapnya lima berita bisnis yang trending tersebut:

1. Luhut Terkejut dengan Teknologi Canggih Australia untuk Proyek Transmisi Energi

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menceritakan pendapatnya tentang teknologi yang digunakan untuk proyek Australia-Asia Powerlink. Proyek itu mentransmisikan energi baru terbarukan berkapasitas 10 gigawatt dari Australia ke Singapura.

Advertising
Advertising

Proyek yang dikembangkan perusahaan Sun Cable tersebut akan membangun pembangkit listrik tenaga surya yang diklaim terbesar di dunia dengan kabel listrik bawah laut terpanjang. Kabel ini rencananya melewati wilayah teritorial Indonesia.

“Saya ingat pertama kali kami membahas proyek ini dengan Andrew Forrest beberapa waktu lalu. Saya terkejut dengan teknologi ini. Kami tidak dapat membayangkan bahwa seratus ribu megawatt Anda dapat mentransfer dari Sun Cable (Australia) ke Singapura,” ujar Luhut dalam konferensi pers, Kamis, 23 September 2021.

Simak lebih jauh tentang Australia di sini.

<!--more-->

2. Penjelasan Resmi BRI Makassar Soal Deposito Nasabah Rp 1,3 Miliar Raib

PT Bank Rakyat Indonesia atau BRI Cabang Ahmad Yani Makassar menginvestigasi secara menyeluruh kabar hilangnya deposito Rp 1,3 miliar atas nama John Rambulangi.

"Diketahui bahwa yang bersangkutan tidak melakukan transaksi keuangan di Unit Kerja BRI dan transaksi dilakukan tidak sesuai dengan prosedur perbankan, melainkan melalui oknum petugas devisa BRI yang kini telah ditindak sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata Pemimpin Kantor Cabang BRI Makassar Ahmad Yani, Fahmi Rahendas, dalam pesan tertulis, Kamis, 23 September 2021.

Sebelumnya, kuasa hukum John, Yunius Jhody Pama’tan, mengatakan kliennya kehilangan dana deposito sebesar Rp 1,3 miliar di BRI Cabang Ahmad Yani Makassar. Yunius pun telah melaporkan kasus tersebut ke Kepolisian Daerah atau Polda Sulawesi Selatan pada 16 September 2021.

Simak lebih jauh tentang BRI di sini.

3. Matahari Tutup Satu Gerai di Bogor Kendati Perusahaan Raup Untung, Apa Sebabnya?

Manajemen PT Matahari Department Store Tbk. membenarkan bahwa pihaknya menutup salah satu gerainya di Bogor, Jawa Barat.

"Benar gerai kami di Bogor ditutup. Sampai dengan hari ini kami sudah menutup 4 gerai pada 2021," kata Corporate Secretary and Legal Director Matahari Miranti Hadisusilo ketika dihubungi, Kamis, 23 September 2021.

Pernyataan Miranti menanggapi ramai kabar soal penutupan gerai retail modern tersebut belakangan ini. Sebelumnya, cuitan akun Twitter @textdaribogor pada Selasa lalu mengunggah foto dan kabar penutupan gerai Matahari SM untuk umum berlaku sejak 16 September 2021.

Simak lebih jauh tentang Matahari di sini.

<!--more-->

4. TNI Buka Rekrutmen Prajurit Perwira Karier Hingga Oktober, Simak Syaratnya

Tentara Nasional Indonesia atau TNI membuka penerimaan calon prajurit untuk periode September hingga Oktober 2021. Dilansir dari laman rekrutmen-tni.mil.id formasi yang dibuka adalah salah satunya adalah Prajurit Perwira Karier.

Untuk lowongan Prajurit Perwira Karier, pendaftar yang dibutuhkan adalah pria dan wanita lulusan D4 hingga S1, mulai dari jurusan kedokteran umum, kedokteran gigi, arsitektur, teknik sipil, hingga jurnalistik. Kebutuhan lengkap dapat dilihat di laman resmi.

Adapun materi yang akan diujikan dalam rekrutmen tersebut antara lain administrasi, mental ideologi, akademik, kesehatan, psikologi dan tes bakat terbang, hingga kesamaptaan jasmani.

Simak lebih jauh tentang TNI di sini.

5. IHSG Ditutup Menguat di 6.143, Samuel Sekuritas: Aliran Masuk Dana Asing Deras

Indeks Harga Saham Gabungan alias IHSG melanjutkan penguatannya di sesi kedua hari ini dengan menutup sesi di titik 6.143. Angka tersebut 0,56 persen lebih tinggi dari angka penutupan kemarin yang di level 6.108.

Sebanyak 265 saham menguat, 265 saham melemah, dan 154 saham stagnan pada akhir sesi perdagangan hari ini, dengan nilai transaksi mencapai Rp 13,2 triliun. Menguatnya IHSG hari ini juga diikuti dengan derasnya aliran dana asing yang masuk ke pasar saham RI.

"Di akhir sesi kedua hari ini, tercatat angka beli bersih asing sebesar Rp 870.9 miliar di seluruh pasar," dinukil dari analisis PT Samuel Sekuritas Indonesia, Kamis, 23 September 2021.

Simak lebih jauh tentang IHSG di sini.

Berita terkait

Kata Komnas HAM Papua soal Permintaan TPNPB-OPM Warga Sipil Tinggalkan Kampung Pogapa: Wajar Demi Keselamatan

11 jam lalu

Kata Komnas HAM Papua soal Permintaan TPNPB-OPM Warga Sipil Tinggalkan Kampung Pogapa: Wajar Demi Keselamatan

Komnas HAM Papua menyatakan permintaan TPNPB-OPM bukan sesuatu yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

14 jam lalu

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

Korlantas Polri memastikan pelat nomor khusus kendaraan dinas berkode 'ZZ' harus tetap mematuhi aturan ganjil genap.

Baca Selengkapnya

Luhut Lontarkan Tawaran Kewarganegaraan Ganda ke Diaspora, Membedah Apa Itu Diaspora

14 jam lalu

Luhut Lontarkan Tawaran Kewarganegaraan Ganda ke Diaspora, Membedah Apa Itu Diaspora

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menawarkan kewarganegaraan ganda bagi para diaspora Indonesia. Apa itu diaspora Indonesia?

Baca Selengkapnya

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

15 jam lalu

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

Indonesia dan Australia menghadapi beberapa tantangan yang sama sebagai negara yang secara historis bergantung terhadap batu bara di sektor energi

Baca Selengkapnya

Korlantas Ungkap Banyak Lembaga Negara Buat Pelat Dinas Tapi Tak Tercatat di Database Polri

15 jam lalu

Korlantas Ungkap Banyak Lembaga Negara Buat Pelat Dinas Tapi Tak Tercatat di Database Polri

Korlantas Polri mengungkap, terdapat banyak lembaga negara yang membuat pelat kendaraan dinas dan STNK khusus sendiri.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora Indonesia yang Ditawarkan Luhut?

17 jam lalu

Apa Itu Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora Indonesia yang Ditawarkan Luhut?

Luhut menawarkan kewarganegaraan ganda bagi diaspora Indonesia. Apa maksudnya?

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

17 jam lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

Aktivitas Seru dan Unik di Pulau Rottnest Perth Australia, Selfie dengan Quokka hingga Melihat Singa Laut Berjemur

17 jam lalu

Aktivitas Seru dan Unik di Pulau Rottnest Perth Australia, Selfie dengan Quokka hingga Melihat Singa Laut Berjemur

Pulau Rottnest di sebelah barat Perth, Australia, menawarkan berbagai aktivitas yang seru dan unik.

Baca Selengkapnya

Anggota TNI AL Cekcok dengan Pengendara di Bogor, Danpuspom: Ada Miskomunikasi

18 jam lalu

Anggota TNI AL Cekcok dengan Pengendara di Bogor, Danpuspom: Ada Miskomunikasi

Video viral anggota TNI AL yang cekcok dengan sopir truk katering di kawasan Cileungsi, Kabupaten Bogor pada Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Plat Kendaraan hingga Konflik Antaranggota

19 jam lalu

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Plat Kendaraan hingga Konflik Antaranggota

Yusri juga berharap, TNI dan Polri memiliki frekuensi yang sama dalam mengatasi berbagai permasalahan itu.

Baca Selengkapnya