Profil Subholding Perkapalan Pertamina yang Direncanakan IPO Tahun Ini

Rabu, 5 Mei 2021 16:24 WIB

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati memberikan pemaparan dalam rapat kerja dengan Komisi VII DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 5 April 2021. Rapat tersebut membahas kebakaran tangki minyak milik Pertamina RU VI Balongan, Indramayu, Jawa Barat yang terjadi pada Senin, 29 Maret 2021. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengumumkan lahirnya subholding bidang pengapalan alias shipping, yaitu PT Pertamina International Shipping.

Subholding yang menangani logistik laut terintegrasi itu menggabungkan perusahaan Shipping Pertamina dan PT Pertamina Trans Kontinental. "Ini adalah lahirnya subholding pertama pasca restrukturisasi organisasi Pertamina sejak 12 juni tahun lalu. Ini subholding pertama," ujar Nicke di Gedung Patra Jasa, Rabu, 5 Mei 2021.

Subholding Pertamina itu dipimpin oleh Erry Widiastono. Saat ini, perseroan telah mengintegrasikan seluruh aset kapal, sarana tambat, non sarana tambat, enam pelabuhan, serta terminal BBM dan elpiji. "Maka hari ini armada yang dikelola PIS 750 armada. 540 milik sendiri sisanya sewa," tutur Nicke Widyawati.

Ke depannya, Nicke mengatakan subholding ini akan melakukan peremajaan armada untuk mengefisiensikan biaya transportasi dan jasa dari perseroan. Pasalnya, anak perusahaan pelat merah ini direncanakan meperluas pasar persesoan ke luar negeri.

Pasalnya, hari ini perseroan masih banyak menggarap pasar dalam negeri. Untuk mengekspansi bisnisnya, perusahaan juga akan menggandeng mitra-mitra.

Dengan adanya pengintegrasian aset di lima terminal, Nicke meyakini perseroan bisa masuk ke pasar regional. Terminal yang dikelola oleh PIS saat ini antara lain Terminal Pulau Sambu, Terminal Uban, Terminal Tanjung Sekong, Terminal Kotabaru, dan Terminal Bau-Bau.

"Kami juga akan meningkatkan value PIS dengan masuknya PIS ke pasar gas. Dengan 17 ribu pulau dan program net zero emission di 2030, gasifikasi menjadi sangat penting," ujar dia. Kalau PGN akan menangani pipeline di darat, ia mengfatakan PIS akan menangani virtual pipeline.

Selanjutnya, Nicke berharap PIS bisa menjadi subholding pertama yang akan masuk ke pasar modal.

Baca Juga: Erick Thohir Sebut Pertamina International Shipping Melantai di Bursa Tahun Ini

Berita terkait

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

1 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

4 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

6 hari lalu

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

PT Pertamina International Shipping mencatat data dekarbonisasi PIS turun signifikan setiap tahun.

Baca Selengkapnya

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

6 hari lalu

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

PGN mulai optimalkan produk gas alam cair di tengah menurunnya produksi gas bumi.

Baca Selengkapnya

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

7 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

8 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Profil Mustika Ratu, Perusahaan Jamu dan Kecantikan yang Didirikan Mooryati Soedibyo

9 hari lalu

Profil Mustika Ratu, Perusahaan Jamu dan Kecantikan yang Didirikan Mooryati Soedibyo

Pendiri Mustika Ratu, Mooryati Soedibyo meninggal dunia dalam usia 96 tahun. Simak profil perusahaan jamu dan kecantikan tersebut berikut ini.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

9 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

10 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

10 hari lalu

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.

Baca Selengkapnya