Rapat dengan DPR, Menkes Akui Mengantuk setelah Disuntik Vaksin Covid-19

Rabu, 13 Januari 2021 16:30 WIB

Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin saat berbicara sebelum dimulai vaksinasi perdana di Indonesia. Foto/youtube.com

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengaku mengantuk saat rapat bersama Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat, Rabu, 13 Januari 2021. Ia menyebut hal tersebut ia rasakan setelah disuntik vaksin Covid-19.

"Tadi saya sudah divaksin enggak merasa demam tapi malah merasa mengantuk," ujar Menkes Budi di tengah rapat.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 di RI Dimulai, Rupiah Ditutup Menguat Hari Ini

Ia lantas membandingkan dampak vaksinasi kepadanya dan kepada Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Penny Lukito yang tidak terlihat mengantuk. Dia pun berkelakar bahwa ada perbedaan dampak vaksinasi untuk laki-laki dan perempuan.

"Ini Bu Penny malah semakin cerah. Mungkin beda dampaknya antara laki-laki dan perempuan," ujar Budi.

Advertising
Advertising

Budi Gunadi dan Penny Lukito menjadi salah satu peserta yang menerima vaksin perdana Covid-19 pada hari ini. Vaksinasi perdana Covid-19 itu dimulai dengan Presiden Joko Widodo sebagai penerima pertama vaksin tersebut.

Budi mengatakan vaksinasi tersebut penting untuk melindungi masyarakat dari pandemi Covid-19. "Pesan saya bahwa vaksin ini adalah alat yang bisa dipakai untuk melindungi diri kita, tetapi yang lebih penting vaksin ini digunakan untuk melindungi keluarga, tetangga, rakyat Indonesia dan melindungi peradaban umat manusia di seluruh dunia," ujar Menkes.

Lebih lanjut, Budi menyatakan bahwa vaksin Covid-19 diberikan untuk mencapai herd immunity. Oleh karena itu, 70 persen umat manusia di dunia harus divaksinasi agar tujuan itu tercapai.

"Vaksinasi dari teman-teman di seluruh rakyat Indonesia akan sangat menentukan keberhasilan. Semoga seluruh teman-teman saya bisa memulai vaksinasi untuk membangun Indonesia dan dunia yang lebih sehat dan bebas dari pandemi Covid-19," paparnya.

CAESAR AKBAR | BISNIS

Berita terkait

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

1 jam lalu

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

PKS belum membuat keputusan resmi akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo atau menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

2 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

3 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

3 hari lalu

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

Pasca-putusan MK, pasangan Prabowo-Gibrang resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang pemilu. Sumpah jabatan mereka akan diikrarkan pada Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

4 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Wacana Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Berpotensi Langgar UU Penerbangan

4 hari lalu

Wacana Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Berpotensi Langgar UU Penerbangan

Penarikan iuran yang akan dimasukkan dalam komponen perhitungan harga tiket pesawat itu dinilainya berpotensi melanggar Undang-Undang (UU).

Baca Selengkapnya

Fathan Subchi Dorong Pemerintah Sisir Belanja Tidak Prioritas

4 hari lalu

Fathan Subchi Dorong Pemerintah Sisir Belanja Tidak Prioritas

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Fathan Subchi meminta pemerintah untuk mencari langkah antisipatif untuk menyelamatkan perekonomian Indonesia, salah satunya adalah dengan cara menyisir belanja tidak prioritas.

Baca Selengkapnya

Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

4 hari lalu

Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

Empat jenis vaksin sangat penting bagi jemaah haji, terutama yang masuk populasi berisiko tinggi seperti lansia dan pemilik komorbid.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

DPR Arizona Loloskan Pencabutan Undang-undang Larangan Aborsi

4 hari lalu

DPR Arizona Loloskan Pencabutan Undang-undang Larangan Aborsi

DPR Arizona lewat pemungutan suara memutuskan mencabut undang-undang larangan aborsi 1864, yang dianggap benar-benar total melarang aborsi.

Baca Selengkapnya