Menteri PUPR Pastikan Food Estate di Kalteng Mulai Dibangun Bulan Depan

Rabu, 2 September 2020 13:35 WIB

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kanan) meninjau lokasi banjir bandang di Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Kamis, 16 Juli 2020. ANTARA/Abriawan Abhe

TEMPO.CO, Jakarta – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan pembangunan infrastruktur untuk mendukung pengembangan lumbung pangan atau food estate di Kalimantan Tengah akan dimulai pada Oktober 2020. Pembangunan tersebut dilakukan di lahan aluvial Sekolah Lapang Petani Gambut (SPLG) seluas 165 ribu hektare untuk tanaman padi.

“Major project-nya (dalam RKP 2021) pembangunan food estate di Kalimantan Tengah untuk padi dan singkong yang kemarin sudah dikoordinasikan akan dibangun pada bulan Oktober ini,” kata Basuki dalam rapat kerja bersama Komisi V DPR, Rabu, 2 September 2020.

Basuki menyebut pembangunan food estate akan mendukung peningkatan ketahanan pangan dengan tujuan mendongkrak produktivitas lahan pertanian. Adapun program pengembangan food estate ini meliputi rehabilitasi saluran irigasi, pintu air dan jembatan, serta pembangunan jalan akses.

Menurut Basuki, jalan dan jembatan di area food estate akan didesain supaya keberadaanny hanya bisa diakses oleh pengusaha lokal. “Jadi bukan yang (pengusaha) besar yang masuk ke sana. Kita atur jadi porsi pengusaa daerah lebih besar,” tuturnya.

Meski demikian, pemerintah tak menutup kesempatan bagi pengusaha jumbo. Pengusaha besar yang ingin masuk ke area food estate harus bekerja sama dengan pengusaha lokal menggunakan mekanisme kerja sama operasi atau KSO.

Advertising
Advertising

<!--more-->

Selain membangun food estate di lahan 165 ribu hektare, pemerintah berencana memperluas di luar SPLG seluas 60 hektare. Lahan ini akan dipakai untuk tanaman singkong dan perumahan bagi karyawan.

Sembari menyiapkan infrastruktur akses, Kementerian PUPR memproses pengadaan air baku, pembangunan sumur, serta drainase. Rencananya, food estate tidak hanya dibangun di Kalimantan Tengah, namun juga Sumatera Utara.

Pada Juli lalu, Presiden Joko Widodo alias Jokowi memberikan mandat kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memimpin pengembangan lumbung pangan di Kalimantan Tengah. Kementerian Pertahanan akan bekerja sama dengan Zeni TNI.

"Leading sector-nya ini nanti karena menyangkut cadangan strategis pangan kita, akan kita berikan kepada Pak Menhan yang tentu saja didukung Pak Menteri Pertanian dan juga Menteri PUPR. Tentu saja di daerah kita harapkan juga ada dukungan penuh dari gubernur maupun para bupati," ujar Jokowi.

Jokowi berharap, dengan adanya cadangan strategis ini, negara tidak akan kekurangan bahan pangan dan memiliki cadangan dalam kondisi apa pun.

Baca juga: Ke Menteri PUPR, PKS Pertanyakan IMB RS Darurat Wisma Atlet

FRANCISCA CHRISTY ROSANA | DEWI NURITA

Berita terkait

KPK Eksekusi Eks Kadis PUPR Papua Gerius One Yoman ke Lapas Sukamiskin Bandung

3 hari lalu

KPK Eksekusi Eks Kadis PUPR Papua Gerius One Yoman ke Lapas Sukamiskin Bandung

Hakim memvonis eks Kadis PUPR Papua, Gerius One Yoman dengan hukuman empat tahun delapan bulan penjara dan uang pengganti Rp 4,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Di World Water Forum ke-10, RI Akan Usul Penetapan Hari Danau Sedunia

4 hari lalu

Di World Water Forum ke-10, RI Akan Usul Penetapan Hari Danau Sedunia

Pemerintah Indonesia akan mengusulkan penetapan Hari Danau Sedunia dalam acara World Water Forum ke-10 yang dihelat di Bali pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

5 hari lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Hunian Modular Berkelanjutan Dibangun di Kawasan Inti IKN, Apa Keunggulannya?

6 hari lalu

Hunian Modular Berkelanjutan Dibangun di Kawasan Inti IKN, Apa Keunggulannya?

Otoritas Ibu Kota Nusantara (OIKN) menyatakan akan menggunakan sistem modular untuk membangun hunian di IKN. Apa itu sistem hunian modular?

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR Sebut 2 Rumah Dinas Menteri di IKN Telah Rampung: Juli Sudah Semua..

8 hari lalu

Menteri PUPR Sebut 2 Rumah Dinas Menteri di IKN Telah Rampung: Juli Sudah Semua..

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan dua rumah dinas menteri di IKN sudah rampung pembangunannya.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

8 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

11 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Dianalogikan sebagai Bandung Bondowoso saat Bangun IKN, Respons PUPR?

11 hari lalu

Dianalogikan sebagai Bandung Bondowoso saat Bangun IKN, Respons PUPR?

Kementerian PUPR memastikan pihaknya idak bekerja terburu-buru dalam membangun IKN.

Baca Selengkapnya

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

13 hari lalu

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono telah melihat langsung progres konstruksi dan pernak-pernik permasalahan di Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Betung.

Baca Selengkapnya

Cerita Sri Mulyani Mudik ke Semarang, Bertemu Menteri Basuki hingga Bahas Masa Lalu

20 hari lalu

Cerita Sri Mulyani Mudik ke Semarang, Bertemu Menteri Basuki hingga Bahas Masa Lalu

Menteri Keuangan atau Menkeu Sri Mulyani Indrawati kembali membagikan momen perayaan lebaran tahun ini di akun Instagram-nya @smindrawati.

Baca Selengkapnya