Kisah Bisnis Sepatu Ceker Ayam Nurman Farieka

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Rahma Tri

Minggu, 5 Juli 2020 12:58 WIB

Bentuk tampilan sepatu ceker ayam yang diproduksi oleh pengusaha asal Kota Bandung, Jawa Barat, Nurman Farierka, melalui perusahaannya, Hirka, sejak tahun 2015. Foto: istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Nurman Farieka berbagi kisah mengenai bisnis sepatu berbahan dasar ceker ayam yang dirintisnya sejak tahun 2015. Sepatu ini diproduksi oleh perusahaan Hirka yang ia dirikan dan sudah banyak diekspor ke pasar luar negeri.

"Saya ingin sepatu ceker ayam merek Hirka ini dapat dipahami dan diterima oleh seluruh masyarakat Indonesia," kata Nurman saat menjadi pembicara dalam webinar SATU Indonesia Awards 2020, seperti dilansir dalam siaran pers di Jakarta, Sabtu, 4 Juli 2020.

Nurman tinggal di Gang Subur, Regol, Kota Bandung. Pagi-pagi, pukul 5 subuh, pedagang sayur datang ke rumahnya memasok ceker ayam untuk diolah menjadi sepatu. Sehingga, setiap 10 hari ia bisa menampung 20 kilogram ceker ayam. Kulit ceker ayam inilah yang kemudian diambil dan dijadikan bahan luar sepatu bikinannya.

Pria yang baru berusia 25 tahun ini kemudian mengembangkan dua jenis sepatu di perusahaannya. Keduanya yaitu Jokka dan Tafiaro yang berarti jalan-jalan, dalam bahasa Makassar dan Papua.

Hingga Oktober 2019, bisnis sepatu kulit Nurman ini sudah menyerap empat orang tenaga kerja di lingkungan sekitarnya. Dengan modal awal Rp 2 juta, Nurman pun berhasil mendulang omzet sebesar Rp 40 sampai 60 juta per bulan meskipun belum memiliki cabang.

Advertising
Advertising

Kisah sukses Nurman ini sengaja ditampilkan jelang pelaksanaan SATU Indonesia Awards 2020. Ini adalah ajang tahunan yang digelar PT Astra International Tbk. bersama sejumlah mitra. Tujuannya untuk mengaprediasi lima anak bangsa terpilih yang berjuang di bidang kesehatan, pendidikan, lingkungan, kewirausahaan, dan teknologi.

Kick-off acara yang memasuki musim ke-11 ini sudah dimulai pada Senin, 2 Maret 2020 lalu. Sampai hari ini, sudah ada 6.510 yang yang mendaftar di ajang ini. Mereka yang terpilih menjadi pemenang mendapatkan penghargaan senilai Rp 60 juta dan pembinaan kegiatan secara berkelanjutan.

Berita terkait

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

10 jam lalu

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

Begini awal kasus munculnya larangan terhadap warung Madura untuk buka 24 jam.

Baca Selengkapnya

Bambang Brodjonegoro Menjadi Komisaris Independen Astra

1 hari lalu

Bambang Brodjonegoro Menjadi Komisaris Independen Astra

PT Astra International Tbk. (ASII) menetapkan jajaran komisaris dan direksi baru.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

1 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

2 hari lalu

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

Menkop UKM Teten Masduki mengevaluasi pernyataan pejabatnya tentang pembatasan jam operasinal warung atau toko klontong milik masyarakat.

Baca Selengkapnya

Astra International Tebar Dividen Rp 21 T, Dapat Rp 519 per Saham

2 hari lalu

Astra International Tebar Dividen Rp 21 T, Dapat Rp 519 per Saham

Astra International akan bagi-bagi dividen tunai tahun buku 2023 mencapai Rp 21 triliun atau Rp 519 per saham. Ada Rp 12,8 triliun laba ditahan.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

2 hari lalu

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

Kemenkop UKM pastikan tidak ada yang membatasi jam operasi warung atau toko klontong milik masyarakat seperti warung Madura.

Baca Selengkapnya

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

2 hari lalu

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) antara lain dengan memanfaatkan securities crowdfunding.

Baca Selengkapnya

Kopdit CU Lete Konda NTT Semakin Eksis dengan Manfaatkan Layanan LPDB-KUMKM

2 hari lalu

Kopdit CU Lete Konda NTT Semakin Eksis dengan Manfaatkan Layanan LPDB-KUMKM

Selain suntikan pinjaman terdapat upaya pembinaan, pendidikan, dan peningkatan usaha koperasi dari LPDB-KUMKM

Baca Selengkapnya

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

2 hari lalu

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di kawasan wisata Danau Toba sudah mulai menerapkan sistem pembayaran melalui QRIS.

Baca Selengkapnya

Ramai Kemenkop UKM Batasi Jam Operasional Warung Madura, Ini Respons Ikatan Pedagang Pasar

2 hari lalu

Ramai Kemenkop UKM Batasi Jam Operasional Warung Madura, Ini Respons Ikatan Pedagang Pasar

Ikappi menyatakan keuntungan dari warung madura itu akan berputar di daerah masing-masing dan mendorong upaya peningkatan ekonomi daerahnya.

Baca Selengkapnya