PT Railink Kucurkan Rp 3 M untuk Porter KA Bandara Soekarno-Hatta

Jumat, 31 Januari 2020 21:11 WIB

Plt Dirut PT Railink, Mukti Jauhari, dalam acara peluncuran layanan Counter City Check-In dan Baggage Handling untuk Kereta Api Bandara Soekarno-Hatta di Stasiun BNI City, Jakarta, Jumat, 30 Januari 2020. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - PT Railink resmi meluncurkan layanan terbaru bernama City Check-In dan Baggage Handling untuk Kereta Api atau KA Bandara Soekarno-Hatta. Pelaksana Tugas PT Railink Mukti Jauhari mengatakan perusahaannya menginvestasikan dana Rp 3 miliar untuk layanan ini.

“Ini sudah lama diidamkan oleh para pelanggan kami, syukur alhamdulillah, hari ini bisa terealisasi,” kata Mukti dalam acara peluncuran di Stasiun BNI CIty, Sudirman, Jakarta, Jumat, 31 Januari 2020.

Layanan ini diluncurkan Railink, dengan kerja sama bersama PT Gapura Angkasa, anak perusahaan dari PT Garuda Indonesia, Tbk. Lewat layanan ini, penumpang bisa melakukan check-in pesawat langsung di Stasiun BNI City dan menimbang bagasi mereka.

Selanjutnya, tenaga porter akan membantu membawakan bagasi mereka ke atas KA bandara dan Terminal Bandara Soekarno-Hatta. Di tahap awal, sebanyak 20 orang porter akan dikerahkan oleh Railink. Namun, layanan baru bisa digunakan oleh penumpang pesawat Garuda Indonesia dan Citilink.

Mukti mengatakan, kedua layanan ini adalah salah satu cara Railink meningkatkan animo masyarakat naik KA Bandara. Saat ini, kata dia, okupansi kereta baru 32 persen. “Ya kalau ekspektasi kami, harus di atas 50 persen,” kata dia.

Dalam 3 bulan pertama, layanan ini diberikan cuma-cuma alias gratis. Tapi setelah itu, Railink akan mengevaluasinya untuk diterapkan berbayar. Tapi, Railink belum mengungkapkan berapa harga yang diberikan. “Nanti saja itu,” kata dia.

FAJAR PEBRIANTO

Berita terkait

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

3 hari lalu

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

Polres Bandara Soekarno-Hatta menyelidiki peristiwa terjatuhnya seorang petugas PT Jasa Angkasa Semesta (JAS) dari pintu pesawat Trans Nusa

Baca Selengkapnya

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

4 hari lalu

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

Seorang petugas terjatuh dari pintu pesawat Transnusa di Bandara Soekarno-Hatta saat persiapan terbang menuju Bali.

Baca Selengkapnya

Terima Berbagai Aduan Jumat Curhat, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta: Kalau Pecah Ban Telpon Hotline 110

10 hari lalu

Terima Berbagai Aduan Jumat Curhat, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta: Kalau Pecah Ban Telpon Hotline 110

Kapolres menyampaikan kepolisian juga menyediakan layanan kesehatan di Klinik Pratama Polresta Bandara Soekarno-Hatta untuk berobat dan cek.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Siapkan 12 Konter Makkah Route

11 hari lalu

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Siapkan 12 Konter Makkah Route

Bandara Internasional Soekarno-Hatta telah mempersiapkan fasilitas dan pelayanan untuk memudahkan calon jemaah haji melakukan penerbangan ke Mekah

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

18 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

22 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

31 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

Kementerian PUPR menargetkan Jalan Tol Palembang - Betung selesai pada 2025. Untuk itu butuh tambahan tim percepatan.

Baca Selengkapnya

Bandara Soekarno - Hatta Peringkat 28 Terbaik Dunia, Nomor 5 Kategori 70 Juta Penumpang

31 hari lalu

Bandara Soekarno - Hatta Peringkat 28 Terbaik Dunia, Nomor 5 Kategori 70 Juta Penumpang

Skytrax menetapkan Bandara Soekarno - Hatta peringkat 28 terbaik dunia 2024.

Baca Selengkapnya

Kronologi Penyelundupan Sabu dan Ekstasi dari Medan ke Jakarta Melalui Pesawat Lion Air, Mengapa Bisa Lolos Pemeriksaan?

31 hari lalu

Kronologi Penyelundupan Sabu dan Ekstasi dari Medan ke Jakarta Melalui Pesawat Lion Air, Mengapa Bisa Lolos Pemeriksaan?

Bareskrim bersama tim gabungan Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta menangkap penumpang Lion Air yang membawa sabu dan ekstasi dari Medan.

Baca Selengkapnya

Bandara Soekarno-Hatta Peringkat 28 Terbaik Dunia 2024, Meroket dari Posisi 43 Dunia

32 hari lalu

Bandara Soekarno-Hatta Peringkat 28 Terbaik Dunia 2024, Meroket dari Posisi 43 Dunia

Bandara Soekarno-Hatta naik peringkat dari posisi 43 menjadi 28 terbaik dunia 2024, tertinggi dalam sejarah

Baca Selengkapnya