Jokowi Dapat Ucapan Selamat Ultah dari Pekerja Proyek Bandara

Reporter

Antara

Editor

Rahma Tri

Jumat, 21 Juni 2019 14:17 WIB

Presiden Joko Widodo melayani permintaan swafoto dari pengunjung rumah makan Gubug Makan Mang Engking, Tangerang, 21 Juni 2019. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Saat meninjau proyek runway 3 Bandara Soekarno - Hatta, Presiden Joko Widodo mendapatkan kejutan. Jokowi menerima ucapan selamat ulang tahun ke-58 dari para pekerja proyek pembangunan di bandara tersebut.

Baca: Jokowi Diminta Meniru Kebijakan Cina untuk UMKM

"Panjang umurnya, panjang umurnya, panjang umurnya serta mulia, serta mulia, serta mulia," demikian nyanyian para pekerja proyek lokasi pembangunan landas pacu ketiga di Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Banten, Jumat.

"Terima kasih, terima kasih," balas presiden sambil menyalami para pekerja satu per satu.

Ada dua proyek yang kini sedang dikerjakan di Bandara Soekarno - Hatta yaitu pembangunan landasan pacu (runway)3sepanjang 3.000 meter dan "taxi way" atau tempat parkir pesawat sepanjang 3.160 meter.

Advertising
Advertising

Kunjungan tersebut mengulangi kunjungan pada tahun lalu, yang juga tepat dilakukan Presiden pada hari ulang tahunnya Ke-57 tahun.

Namun, Presiden enggan menyampaikan harapannya pada hari istimewanya tersebut. "Enggak merayakan ulang tahun," kata Presiden singkat sambil masuk ke dalam mobil.

Dalam akun instagram Presiden Joko Widodo, ia mengucapkan terima kasih atas setiap ucapan ulang tahun yang diberikan.

Baca juga: Jokowi Akan Serahkan 3.000 Sertifikat Tanah ke Warga Gresik

"Terima kasih untuk segala perhatian, doa, dukungan dan amanah yang tercurah dari seluruh rakyat kepada saya dan keluarga. Selama ini saya tak pernah merayakan hari ulang tahun. Tak perlu ada pesta, kecuali rasa syukur ke hadirat Allah SWT, dan negeri yang menanti kerja bersama kita semua. Sekali lagi, terima kasih," demikian tertulis dalam akun resmi Jokowi itu.

ANTARA

Berita terkait

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

22 menit lalu

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

Presiden Jokowi menerima kunjungan kerja Chief Executive Officer Microsoft Satya Nadella di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

1 jam lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

2 jam lalu

Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

Rocky Gerung dinyatakan tidak bersalah dalam gugatan penghinaan presiden yang diajukan David Tobing. Bagaimana kilas baliknya?

Baca Selengkapnya

11 Fakta Menarik Lamb of God, Band Kesukaan Jokowi yang Bakal Tampil di Hammersonic 2024

3 jam lalu

11 Fakta Menarik Lamb of God, Band Kesukaan Jokowi yang Bakal Tampil di Hammersonic 2024

Bukan kali pertama, Lamb of God pernah tampil di Indonesia. Band itu juga digemari Presiden Jokowi

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

15 jam lalu

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

Prabowo-Gibran diminta memperhatikan komposisi kalangan profesional dan partai politik dalam menyusun kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

15 jam lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

16 jam lalu

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

Jokowi mengatakan selama 10 tahun dia menjabat sebagai presiden urusan konflik tanah selalu menjadi keluhan utama warga.

Baca Selengkapnya

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

16 jam lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

17 jam lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

18 jam lalu

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.

Baca Selengkapnya