Kala JK Gores Angka 1 di Kanvas saat Membuka Pameran Produk Napi

Selasa, 26 Maret 2019 15:56 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla menggores angka 1 di atas kanvas sebagai simbolis pembukaan pameran produk unggulan narapidana 2019 di Kementerian Perindustrian, Jakarta, 26 Maret 2019. ISTIMEWA

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK menggores angka nomor satu di atas lembaran kanvas dalam acara pembukaan pameran produk unggulan narapidana 2019 di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Selasa, 26 Maret 2019.

Baca: Sandiaga Soal 1 Kartu Multifungsi, JK: Belum Ada Teknologinya

Pembawa acara mulanya meminta JK untuk memberikan goresan tinta di atas kanvas sebagai simbolis pembukaan pameran. Kemudian, JK menggambar angka satu.

Sontak hal itu membuat para tamu yang hadir tertawa. Pasalnya, angka satu merupakan nomor urut pasangan calon presiden dan wakil presiden 2019, Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Pameran produk unggulan narapidana itu merupakan salah satu upaya memberikan citra positif terhadap pembinaan narapidana di lembaga pemasyarakatan atau lapas. "Sehingga masyarakat di luar dapat melihat secara nyata bahwa lapas bukan lah lembaga yang membelenggu kreativitas para narapidana," kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto.

Advertising
Advertising

Menurut Airlangga, lapas merupakan lembaga yang turut berperan aktif dalam membangun karakter sekaligus meningkatkan keterampilan narapidana. Sehingga, para napi diharapkan memiliki bekal baru sebagai wirausaha ketika kembali di tengah masyarakat. Apalagi, Indonesia saat ini membutuhkan sedikitnya 4 juta wirausaha baru untuk mendorong penguatan struktur ekonomi.

Meski rasio wirausaha di Indonesia sudah melampaui standar internasional, yakni sebesar 2 persen, Indonesia perlu menggenjot lagi un5uk mengejar capaian negara tetangga. Bila dihitung populasi penduduk Indonesia sekitar 260 juta, jumlah wirausaha nasional seharusnya mencapai 8,06 juta jiwa.

Untuk menumbuhkan wirausaha baru, Airlangga mengatakan bahwa kementeriannya terus mengembangkan pola pembinaan, baik terkait bimbingan teknis, bantuan peralatan, dan manajemen usaha. Misalnya, bimbingan teknis pada warga binaan di Lapas Wanita Tangerang dan Pondok Bambu.

Baca: JK Sebut Anggaran Banyak untuk Belanja Pegawai dan Bayar Utang

"Hal lain yang menjadi concern kami adalah pengembangan pasar dari hasil produk warga binaan, misalnya bantuan uji coba pasar di Plasa Pameran Industri yang Alhamdulillah selalu mendapatkan tanggapan positif dari pengunjung pameran," kata Airlangga.

Simak berita lainnya terkait JK hanya di Tempo.co.

Berita terkait

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

12 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

15 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

19 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

22 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

1 hari lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

1 hari lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

1 hari lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya