2 BUMN Ini Persilakan Pesaing Pertamina Ikut Menjual Avtur

Kamis, 14 Februari 2019 16:21 WIB

Petugas melakukan pemeriksaan rutin pada tangki timbun di Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina di Pontianak, Kalimantan Barat, 14 Oktober 2017. TBBM Pontianak setiap harinya mendistribusikan Premium, Pertamax, Pertalite, Solar dan Avtur. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Dua Badan Usaha Milik Negara pengelola bandara di Indonesia membuka kemungkinan masuknya penyedia avtur bahan bakar pesawat selain PT Pertamina Aviation. Kemungkinan masuknya penyedia avtur itu terbuka asalkan perusahaan terkait telah memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh regulator.

Baca: Darmin Sebut Pajak Avtur di Eropa Lebih Tinggi Ketimbang RI

Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura (AP) I Handy Heryudhitiawan mengatakan penyedia avtur tersebut harus bisa menjamin ketersediaan bahan bakar untuk memasok bandara terjauh, seperti Bandara Frans Kaisiepo di Biak, Bandara El Tari di Kupang, maupun Bandara Sam Ratulangi di Manado.

"Setiap penyedia avtur yang hendak menjalankan usahanya di bandara harus melalui sebuah proses tender. Adapun, kontrak yang diberikan biasanya dua tahunan," kata Handy, Rabu, 13 Februari 2019.

Saat ini, menurut Handy, Pertamina Aviation yang terpilih sebagai penyedia avtur karena memenuhi persyaratan dan mampu melaksanakan ketentuan yang ditetapkan. Kontrak antara PT AP I dengan Pertamina berlaku sejak 2017 dan akan berakhir pada tahun ini.

Advertising
Advertising

Handy menjelaskan, selama ini Pertamina Aviation mampu memenuhi ketersediaan avtur untuk seluruh bandara yang dikelola AP I dan tidak pernah mendapatkan keluhan dari maskapai.

Sementara itu, Vice President Corporate Communication AP II Yado Yarismano mengatakan prosedur awal bagi penyedia avtur bisa dimulai dengan penyerahan surat minat (letter of interest) kepada pengelola bandara. Apabila sudah memenuhi syarat-syarat dari regulator, akan dilakukan proses selanjutnya yakni tender maupun pembahasan teknis kerja sama.

Baca: Jokowi Perintahkan Harga Avtur Dihitung Ulang agar Lebih Efisien

"Kami tidak menutup kemungkinan bagi provider aviation fuel lainnya (untuk masuk)," kata Yado. Meski begitu, ia belum bisa menyebutkan tanggal proses tender penyedia avtur selanjutnya. Tahapan tersebut akan diumumkan lebih lanjut.

BISNIS

Berita terkait

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

6 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

6 jam lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

8 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

10 jam lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

12 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

19 jam lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

1 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

2 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya