Pengusaha Ini Kaget Dapat Hadiah Rp 1 Miliar dari Gojek

Rabu, 19 September 2018 18:20 WIB

Pemenang undian Go-Points Go-Lucky edisi Milyader, Juliana (kanan) berfoto bersama Vice Presiden Go-Points, Michael Perera saat menerima hadiah 1 miliar di Restoran The Hook, Jakarta, 19 September 2018. TEMPO/Candrika Radita Putri

TEMPO.CO, Jakarta -Perusahaan penyedia jasa transportasi online Gojek memberikan hadiah hasil undian berupa uang tunai senilai Rp 1 miliar kepada Juliana, pelanggan setianya melalui program Go-Points Go-Lucky Edisi Miliarder.

BACA: Pemerintah Bikin Transportasi Online, Kemenhub: Hanya untuk Roda Empat

Juliana, wirausaha asal Medan mengaku kaget karena sebelumnya hanya diberitahu besaran hadiahnya hanya sebesar Rp 32 juta. “Saya malah tadi sudah tanda tangan kontrak penerimaan uang tunai Rp 32 juta, tapi malah dapat Rp 1 miliar,” kata Juliana saat ditanya oleh pembawa acara di Restoran The Hook, Jakarta, 19 September 2018.

Selain hadiah 1 miliar, Gojek melalui program yang sama juga memberikan uang tunai sebesar Rp 250 juta kepada Astuti, Rp 125 juta kepada Emanuel Ali, Rp 32 juta kepada 3 pengguna, Rp 16 juta kepada enam pengguna dan sebuah macbook air kepada 1 pengguna. Pemenang tersebut telah bersaing bersama dengan lebih dari dua juta orang yang juga telah menukarkan lucky vouchernya.

BACA: Saingi Gojek, Kemenhub Inisiasi Platform Transportasi Online

Advertising
Advertising

Adapun program Go-Lucky Edisi Miliarder ini merupakan program ketiga yang telah dilangsungkan oleh Gojek. Pada edisi pertama, Gojek memberikan hadiah utama sebuah mini cooper dan pada edisi kedua memberikan hadiah utama paket liburan keluarga ke Paris.

Program yang dilaksanakan tiap tiga bulan sekali sejak Oktober 2017 tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada para pelanggan setia Gojek.“Harapannya, pengguna dapat merasa program ini (Go-Points Go-Lucky) merupakan benefit yang dapat kami berikan kepada pengguna,” kata Michael Perera, Vice President Go-Points.

Fitur Go-Points menurut Michael memang didedikasikan dan dibentuk untuk memberikan nilai tambah kepada pengguna. “Kami punya model bisnis tersendiri tapi yang jelas, kami tidak berniat mencari uang dari Go-Points. Bukan itu objektif dari Go-Points,” kata Michael.

Adapun Michael mengatakan dalam waktu enam bulan ke depan sampai kuarter pertama di awal tahun 2019, peningkatan fitur Go-Points akan lebih signifikan agar apresiasi yang diberikan kepada pengguna lebih relevan.

Baca berita tentang Gojek lainnya di Tempo.co.

CANDRIKA RADITA PUTRI

Berita terkait

Warga Ungkap Rumah Tempat Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak Milik Pengusaha Batu Bara

1 jam lalu

Warga Ungkap Rumah Tempat Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak Milik Pengusaha Batu Bara

Brigadir RA ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala di dalam mobil Alphard di sebuah rumah di Mampang.

Baca Selengkapnya

Setelah Laporkan Kapolres Tangsel ke Divisi Propam Polri, Pengusaha ini ke LPSK Bawa Bukti Penembakan Kantornya

1 hari lalu

Setelah Laporkan Kapolres Tangsel ke Divisi Propam Polri, Pengusaha ini ke LPSK Bawa Bukti Penembakan Kantornya

Budi meminta perlindungan LPSK. Lawan pengusaha importir mesin itu diduga dibekingi jenderal.

Baca Selengkapnya

Antony Blinken Minta Beijing Beri Kesetaraan Kesempatan untuk Pengusaha Amerika di Cina

2 hari lalu

Antony Blinken Minta Beijing Beri Kesetaraan Kesempatan untuk Pengusaha Amerika di Cina

Antony Blinken menyerukan pada Cina agar memberikan kesempatan yang sama pada para pelaku bisnis dari Amerika Serikat di Cina.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

2 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Hari Konsumen Nasional, Menteri Zulhas: Pengusaha Jangan Curang

3 hari lalu

Hari Konsumen Nasional, Menteri Zulhas: Pengusaha Jangan Curang

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas meminta para pengusaha tidak curang.

Baca Selengkapnya

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

3 hari lalu

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

Seorang pengusaha mesin di Kota Tangerang melaporkan Kapolres Tangsel atas dugaan kriminalisasi.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

4 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo Shinta Kamdani menilai melemahnya nilai tukar rupiah berdampak pada penurunan confidence ekspansi usaha di sektor manufaktur nasional.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

4 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

6 hari lalu

Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Harvey Moeis dan Sandra Dewi melakukan pisah harta saat keduanya resmi menikah pada 2016 lalu.

Baca Selengkapnya

Ini Dua Dampak Konflik Iran-Israel Menurut Asosiasi Pengusaha Indonesia

8 hari lalu

Ini Dua Dampak Konflik Iran-Israel Menurut Asosiasi Pengusaha Indonesia

Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo merespons soal imbas konflik Iran-Israel.

Baca Selengkapnya