Jokowi Sebut Ma'ruf Amin Berpengetahuan Luas di Bidang Ekonomi

Jumat, 10 Agustus 2018 10:45 WIB

Pasangan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin bersalaman saat menyapa para pendukungnya di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta, Jumat, 10 Agustus 2018. REUTERS/Darren Whiteside

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Presiden RI periode 2019-2024, Joko Widodo atau Jokowi, menilai pendampingnya, calon wakil presiden Ma’ruf Amin, merupakan sosok yang memiliki pengetahuan luas di bidang ekonomi. Salah satunya dibuktikan saat Ma’ruf Amin dikukuhkan sebagai profesor, pidato pengukuhannya berkaitan dengan arus ekonomi baru Indonesia.

Baca: Jokowi Pilih Ma’ruf Amin, Apindo: Bisa Lebih Fokus Benahi Ekonomi

"Artinya beliau sangat mengetahui ekonomi," kata Jokowi dalam sambutan di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta, sebelum pendaftaran calon Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024.

Bersama dengan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu, Jokowi menyatakan ingin tetap istikamah dalam upaya menuju Indonesia yang maju, berdaulat, mandiri, dan berkepribadian.

Baca: Rupiah Menguat, Karena Deklarasi Jokowi Ma’ruf dan Prabowo Sandi?

Advertising
Advertising

"Beliau memiliki pandangan yang sama dengan kita, dengan saya, bahwa sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar, kita harus mengatasi masalah kemiskinan dan kesenjangan dengan memperkuat ekonomi umat," kata Jokowi.

Menurut Jokowi, kesenjangan harus diatasi agar warga di perbatasan merasakan buah dari kemerdekaan. Warga dari Sabang sampai Merauke juga harus merasa bangga menjadi bangsa Indonesia. "Kita ingin mewujudkan keadilan sosial di seluruh Indonesia, meratakan pembangunan yang berkeadilan," kata Jokowi.

Jokowi menyatakan pihaknya akan terus menjaga kedaulatan atas kekayaan sumber daya alam Indonesia. Pengelolaan Blok Rokan, Blok Mahakam, dan mayoritas saham Freeport merupakan bukti kedaulatan dan pemanfaatan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat Indonesia.

Lebih jauh, Jokowi juga menekankan bahwa yang dilakukannya adalah kerja nyata. "Apa yang kita kerjakan adalah bukti, bukan fiksi. Inilah fondasi yang dibangun, yang perlu diteruskan dan dilanjutkan," kata Jokowi.

ANTARA

Berita terkait

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

42 menit lalu

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

Pengajuan nama Budi Gunawan oleh Jokowi, kata narasumber yang sama, bertujuan untuk meluluhkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri.

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

1 jam lalu

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

Luhut menyebut istilah toxic saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang pemerintahan mendatang. Siapa yang dimaksud Luhut?

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Aprisindo: Pengetatan Impor Mempersulit Industri Alas Kaki

15 jam lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Aprisindo: Pengetatan Impor Mempersulit Industri Alas Kaki

Asosiasi Persepatuan Indonesia menanggapi tutupnya pabrik sepatu Bata. Pengetatan impor mempersulit industri memperoleh bahan baku.

Baca Selengkapnya

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

16 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

20 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

23 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

1 hari lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Laga Playoff Olimpiade 2024

1 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Laga Playoff Olimpiade 2024

Wapres Ma'ruf Amin optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan timnas Guinea U-23 pada pertandingan playoff Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya