MNC Sekuritas Luncurkan Tabungan Saham, Mulai dari Rp 100 Ribu

Senin, 30 Juli 2018 13:16 WIB

MNC Securities.

TEMPO.CO, Jakarta - PT MNC Sekuritas meluncurkan produk tabungan saham dengan tambahan manfaat berupa asuransi bernama MNC GEMESIN Plus. Produk tabungan ini diharapkan bisa menjadi alternatif investasi tabungan dari yang selama ini terbatas konvensional, baik tradisional celengan maupun tabungan di bank.

Baca: Lion Air dan Perusahaan Tommy Soeharto Siap Melantai di Bursa

Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina, menyatakan, untuk dapat mengembangkan nilai investasi, ada alternatif tabungan lain yang dapat memberikan potensi keuntungan lebih besar. Peluncuran produk saham tabungan tersebut adalah untuk mendorong pengenalan masyarakat Indonesia pada investasi saham.

Salah satu faktor yang berkontribusi terhadap rendahnya tingkat literasi keuangan pasar modal Indonesia adalah anggapan bahwa investasi saham membutuhkan dana besar dan rumit untuk dipahami. Tidak heran, tingkat literasi pasar modal di Indonesia pada tahun 2016 baru mencapai 4,4 persen.

Baca: Saudi Aramco Akuisisi Saham, IPO Bakal Tertunda 2020

Advertising
Advertising

"Investasi saham tidak serumit yang dibayangkan. Yang terpenting adalah menyisihkan uang untuk menabung saham secara rutin dan berkala," ujar Susi, saat peluncuran di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin, 30 Juli 2018. Melalui MNC GEMESIN Plus, nasabah dapat menabung mulai dari Rp 100.000 per bulan.

Susy menambahkan, pihaknya bersinergi dengan perusahaan asuransi jiwa di bawah naungan MNC Group yaitu PT MNC Life Assurance dalam melengkapi produk MNC GEMESIN dengan manfaat asuransi kecelakaan, sehingga nasabah mendapatkan investasi sekaligus proteksi.

Direktur MNC Life Lilis Samsudin menjelaskan bahwa MNC Life menyediakan perlindungan asuransi bagi nasabah MNC Gemesin Plus berupa manfaat santunan duka akibat kecelakaan dengan total manfaat hingga Rp 500 juta. "Saat ini MNC Life memiliki mitra usaha untuk kerjasama strategis dalam konsep bundling produk atau gimmick, contohnya produk jasa transportasi online, anggota koperasi, jasa perjalanan wisata, tiket tempat wisata, TV berlangganan, royalti program dan lainnya," ujar Lilis.

Manfaat plus dari tabungan saham itu berupa santunan duka akibat kecelakaan selama satu tahun dapat diperoleh nasabah MNC GEMESIN Plus dengan nilai premi mulai dari yaitu Rp 10 ribu untuk mendapatkan nilai manfaat sebesar Rp 10 juta. Sementara premi Rp 15 ribu untuk nilai manfaat Rp 15 juta, Rp 20 ribu untuk nilai manfaat Rp 20 juta, Rp 30 ribu untuk nilai manfaat Rp 30 juta, serta Rp 50 ribu untuk nilai manfaat Rp 50 juta.

ANTARA

Berita terkait

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

3 jam lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

4 jam lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

17 jam lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

18 jam lalu

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

Kejati Bali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap oknum Bendesa Adat di Bali. Bendesa itu diduga melakukan pemerasan investasi.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

21 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

1 hari lalu

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

Rencana investasi Microsoft itu diumumkan melalui agenda Microsoft Build: AI Day yang digelar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

1 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

2 hari lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya