Menteri PANRB Sebut Formasi CPNS 2018 Rampung Sebelum Mei

Reporter

Adam Prireza

Editor

Martha Warta

Jumat, 23 Maret 2018 14:10 WIB

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Asman Abnur (kedua kiri) mencoba alat ukur tinggi badan saat meninjau tahapan seleksi calon pegawai negeri sipil Kementerian Hukum dan HAM di Denpasar, 11 September 2017. Inspeksi tersebut untuk memastikan seleksi CPNS itu berjalan dengan baik tanpa adanya praktik percaloan dan kecurangan. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur mengatakan saat ini masih menggodok ihwal formasi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018. Ia menyebut formasi itu dijadwalkan rampung sebelum bulan Mei 2018.

“Sebelum bulan Mei nanti mudah-mudahan sudah bisa ditetapkan termasuk formasi kebutuhan daerah,” ujar Asman di kantor Kementerian PANRB, Jakarta Selatan, Jumat, 23 Maret 2018.

Baca:Guru Honorer Diangkat Jadi CPNS, MenPAN-RB: Banyak Data Siluman

Untuk menentukan formasi kebutuhan daerah, besaran angka belanja pegawai pemerintah setempat menjadi pedoman. Nantinya, daerah yang presentase belanja pegawainya lebih dari 50 persen tidak akan mendapat jatah formasi CPNS. Selain itu kemambuan keuangan masing-masing daerah pun menentukan formasi yang akan diberikan Kementerian PANRB.

Asman juga mengatakan bahwa tenaga guru dan kesehatan akan memiliki susunan formasi khusus. Alasannya karena jumlah kedua tenaga itu masih dianggap kurang.

Advertising
Advertising

Ihwal jumlah penerimaan, Asman menargetkan sekitar 60-70 persen dari total keseluruhan PNS yang akan pensiun tahun ini sebanyak 220 ribu orang. Hal itu, kata dia, dilakukan karena pemerintah saat ini menerapkan sistem minus growth.

“Jadi yang diterima tidak melebihi jumlah yang pensiun,” kata Asman.

Kemudian setelah pembahasan formasi rampung, lanjut dia, tes penerimaan CPNS rencananya akan digelar usai pemilihan kepala daerah (Pilkada) 27 Juni 2018 mendatang.

Beberapa waktu lalu Asman mengatakan langkah tersebut diambil dengan alasan untuk menghindari ketidaknetralan yang mungkin terjadi. Ia menyampaikan bahwa menurut Badan Kepegawaian Negara (BKN), tes CPNS 2018 akan digelar sekitar 10-20 hari setelah pencoblosan.

“Saat ini kan orang-orang fokus ke pilkada, jangan sampai menambah lagi hal-hal yang sifatnya tidak netral,",” tutur dia saat ditemui usai menghadiri rapat kerja bersama Komisi II Dewan Perwakilan Daerah di kompleks parlemen, Senin, 12 Maret 2018 lalu.

Asman mengatakan 2018 juga merupakan tahun reformasi birokrasi karena sistem rekrutmen akan menjadi salah satu aspek yang akan dibenahi. Menurut dia, penerimaan CPNS harus melalui satu pintu, yaitu tes penerimaan, tidak boleh ada lagi penerimaan PNS tanpa tes.

Pembenahan proses rekrutmen CPNS sudah dimulai sejak 2017, ketika pemerintah membuka formasi 37 ribu posisi CPNS untuk 60 kementerian dan lembaga. Dari alokasi itu, 10 persen di antaranya disyaratkan lulus dengan predikat cum laude.

Berita terkait

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

3 hari lalu

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

4 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

4 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

5 hari lalu

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

Seleksi CPNS 2024 akan berlangsung lebih dari satu kali dalam setahun. Lalu, kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka? Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

5 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

11 hari lalu

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

Jadwal dan formasi CPNS 2024 untuk CPNS dan PPPK.

Baca Selengkapnya

Azwar Anas dan Yaqut Cholil Sepakat Lulusan Ma'had Aly Bisa Seleksi CPNS

26 hari lalu

Azwar Anas dan Yaqut Cholil Sepakat Lulusan Ma'had Aly Bisa Seleksi CPNS

Ma'had Aly merupakan perguruan tinggi keagamaan berbasis pesantren.

Baca Selengkapnya

Kemenpan RB Setujui 110.553 Formasi CPNS dan CPPPK Kemenag Tahun Ini

26 hari lalu

Kemenpan RB Setujui 110.553 Formasi CPNS dan CPPPK Kemenag Tahun Ini

Kemenpan RB menyetujui 110.553 formasi CPNS dan CPPPK untuk Kemenag pada tahun ini. Terbesar selama enam tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Kemenag Usul Lulusan Ma'had Aly Bisa Ikut Seleksi CPNS

26 hari lalu

Kemenag Usul Lulusan Ma'had Aly Bisa Ikut Seleksi CPNS

Lulusan Ma'had Aly berpeluang mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS, khususnya formasi penyuluh agama.

Baca Selengkapnya