PT PAL Selesaikan 7 Kapal Cepat Rudal Pesanan TNI dan Malaysia

Reporter

Antara

Editor

Yudono Yanuar

Kamis, 25 Januari 2018 14:30 WIB

PT PAL telah membangun tiga Kapal Cepat Rudal sepanjang 60 meter (KCR60). Kapal cepat ini mampu membawa empat rudal permukaan ke permukaan C-705 buatan Tiongkok. Selain KCR60, PT Pal juga membangun KCR40, yang mampu membawa dua rudal C-705. globalsecurity.org

TEMPO.CO, Jakarta - PT Penataran Angkatan Laut Indonesia (PT PAL) tahun ini menargetkan memproduksi sedikitnya tujuh kapal cepat rudal (KCR), baik untuk keperluan alutsista Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut maupun ekspor ke negara-negara di Asia Tenggara dan Afrika.

Direktur Utama PT PAL Indonesia Budiman Saleh, di Jakarta, Senin, 22 Januari 2018, mengatakan produksi kapal perang pada 2018 meningkat dibanding dua tahun sebelumnya.

Baca juga: PT PAL Garap Kapal Cepat Rudal Keempat Pesanan TNI AL

"Target kami untuk tahun ini ada empat kapal cepat rudal yang 60 meter pesanan dari TNI AL. Kemudian target ekspor kami ke Malaysia bisa dapat dua, di Thailand itu targetnya ada satu kapal, dan beberapa dari negara Afrika," kata Budiman setelah bertemu dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Produksi kapal cepat rudal jenis KCR-60 merupakan pesanan tahap kedua oleh TNI AL, setelah PT PAL Indonesia menyelesaikan pembuatan tiga kapal rudal serupa dan menyerahkannya kepada TNI AL.

Advertising
Advertising

Selain itu, PT PAL memproduksi kapal perusak kawal rudal (PKR) dan landing platform deck (LPD) untuk keperluan perlengkapan alutsista pertahanan TNI di laut.

"Terkait ekspor, kita sudah masuk di pasar Asia Tenggara, yaitu di Thailand, Malaysia, dan kembali ke Filipina, serta beberapa negara di Afrika, seperti Senegal, Kongo, Guinea Bissau, dan Burkina Faso," tutur Budiman.

Budiman, bersama Direksi PT PAL Indonesia, melaporkan kepada Wapres Jusuf Kalla terkait dengan perkembangan industri kapal Indonesia serta rencana memberikan pelatihan kepada masyarakat muda Indonesia. "Kami juga bicara tentang vokasi sebagai salah satu program besar pemerintah kita kepada lebih-kurang 1.500 anak Indonesia dari seluruh wilayah timur sampai barat, mulai November 2017 hingga November 2018," ujarnya.

Berita terkait

Ganjar Sebut Proyek Kapal Selam PT PAL dan Korea Selatan Dibatalkan Prabowo, Ini Profil PT PAL

8 Januari 2024

Ganjar Sebut Proyek Kapal Selam PT PAL dan Korea Selatan Dibatalkan Prabowo, Ini Profil PT PAL

Saat debat capres, Ganjar sentil Prabowo soal batalnya proyek kapal selam kerja sama PT PAL dan Korea Selatan. Berikut profil PT PAL.

Baca Selengkapnya

Profil 3 BUMN yang Dituding Jual Senjata ke Junta Militer Myanmar

6 Oktober 2023

Profil 3 BUMN yang Dituding Jual Senjata ke Junta Militer Myanmar

Tiga BUMN dituding menjual senjata ke Junta Myanmar pasca kudeta pada 1 Februari 2021. Berikut profil tiga BUMN tersebut.

Baca Selengkapnya

Kasus Dugaan 3 BUMN Jual Senjata Ilegal ke Myanmar, Komnas HAM Didesak Investigasi

5 Oktober 2023

Kasus Dugaan 3 BUMN Jual Senjata Ilegal ke Myanmar, Komnas HAM Didesak Investigasi

Organisasi koalisi masyarakat sipil untuk reformasi sektor keamanan meminta Komnas HAM usut kasus dugaan penjualan senjata ilegal ke Myanmar oleh 3 BU

Baca Selengkapnya

Sinergi BUMN, Siap Terangi Timur Indonesia

29 Januari 2022

Sinergi BUMN, Siap Terangi Timur Indonesia

Proyek pembangunan Barge Mounted Power Plant (BMPP) Nusantara 1 resmi dirampungkan,

Baca Selengkapnya

Direktur PAL Dicopot Erick Thohir usai 2 Bulan Menjabat, Digeser ke Ancol

17 September 2021

Direktur PAL Dicopot Erick Thohir usai 2 Bulan Menjabat, Digeser ke Ancol

Menteri BUMN Erick Thohir mencopot Wing Antariksa dari jabatannya sebagai Direktur SDM dan Umum PT PAL Indonesia (Persero).

Baca Selengkapnya

Jalani Overhaul, Kembaran Kapal Selam KRI Nanggala Diuji Kembali ke Laut

20 Juni 2021

Jalani Overhaul, Kembaran Kapal Selam KRI Nanggala Diuji Kembali ke Laut

Overhaul kapal selam KRI Cakra-401 adalah satu dari tiga proyek strategis alat utama sistem senjata nasional yang sedang dikerjakan PT PAL Indonesia.

Baca Selengkapnya

Laik Tempur, Kapal Perang I Gusti Ngurah Rai-332 Siap Dioperasikan TNI AL

3 November 2020

Laik Tempur, Kapal Perang I Gusti Ngurah Rai-332 Siap Dioperasikan TNI AL

PT PAL Indonesia (Persero) menyerahkan kapal perang KRI I Gusti Ngurah Rai-332 kepada Kementerian Pertahanan.

Baca Selengkapnya

PT PAL Serahkan Kapal Perang Rumah Sakit Jenis LPD 124 ke TNI AL

21 Januari 2019

PT PAL Serahkan Kapal Perang Rumah Sakit Jenis LPD 124 ke TNI AL

PT PAL Indonesia menyerahkan Kapal Perang Rumah Sakit jenis Landing Platform Dock (LPD) 124 dengan nama KRI Semarang pesanan TNI AL.

Baca Selengkapnya

Temui Jusuf Kalla, Direksi PT PAL Bahas Produksi Armada TNI

22 Januari 2018

Temui Jusuf Kalla, Direksi PT PAL Bahas Produksi Armada TNI

Jajaran direksi PT PAL (Persero) menyambangi Kantor Wakil Presiden Jusuf Kalla hari ini untuk membahas rencana bisnisnya pada 2018.

Baca Selengkapnya

PT PAL Rampungkan Kapal Selam Pesanan TNI AL Tahun Ini

9 Januari 2018

PT PAL Rampungkan Kapal Selam Pesanan TNI AL Tahun Ini

PT PAL berhasil memproduksi kapal selam dan saat ini sedang merampungkan kapal selam ketiga milik TNI AL.

Baca Selengkapnya