Stasiun Tawang Pasang Target 5 Juta Penumpang  

Senin, 29 September 2014 15:37 WIB

Seorang karyawan PT Kereta Api Daop IV Semarang meniti kursi untuk keluar dari kantor di Stasiun Tawang Semarang, yang terendam banjir (23/1). Karena stasiun maupun akses masuk stasiun terendam banjir, maka PT Kereta Api Daop IV Semarang melakukan pemberhentian luar biasa di Stasiun Poncol. (TEMPO/Budi Purwanto)

TEMPO.CO, Semarang - PT Kereta Api Indonesia memasang target 5 juta penumpang per hari untuk Stasiun Tawang di Kota Semarang pada 2020. Target itu berdasarkan kalkulasi jumlah penduduk Jawa Tengah yang mencapai 50 juta jiwa, dan diperkirakan 10 persennya menumpang kereta setiap hari.

"Meski ada jalan tol, itu bukan pesaing. Minimnya bahan bakar akan menjadi kesempatan kami," kata Vice Production Conservation, Maintenance, and Architecture Design PT Kereta Api Indonesia, Ella Ubaidi, di Semarang, Senin, 29 September 2014. (Baca: Lebaran, Pendapatan PT KAI Naik 16 Persen)

Jumlah layanan penumpang yang ditargetkan itu jauh lebih tinggi dibanding wilayah Jabodetabek, yang pada 2016 ditargetkan melayani 1,2 juta penumpang. Sedangkan di kota negara maju, seperti Tokyo di Jepang, jumlahnya sudah belasan juta.

Kepala PT KAI Daop IV Semarang Wawan Ariyanto menyatakan saat ini kapasitas operasional kereta di daerah kerjanya meningkat, dengan total perjalanan hingga 112 kereta per hari. Adapun kapasitas maksimalnya hingga 200 kereta. "Jadi target 5 juta itu realistis," katanya. (Baca: 500 Perlintasan Kereta di Daops IV Tidak Dijaga)

Wawan menjelaskan saat ini animo masyarakat menggunakan kereta sangat tinggi. Hal itu dibuktikan, antara lain, dengan okupansi kereta Kamandaka tujuan Semarang-Purwokerto hingga 150 persen. Yang menjadi kendala layanan di Stasiun Tawang hanya soal banjir. Namun Wawan menjamin bahwa banjir yang terjadi hanya satu bulan dengan waktu rendaman paling lama lima hari.

"Kondisi itu bisa ditangani oleh polder Kali Banger yang mampu mengatasi banjir hingga 70 persen. PT KAI juga siap membantu dengan pengurangan air di Polder Tawang hingga 30 persen," ujar Wawan. (Baca: Kereta Wisata Pekalongan Express Diluncurkan)

EDI FAISOL



Terpopuler
2 Alasan Lucu Soal SBY Gugat UU Pilkada
'SBY Kecewa UU Pilkada, tapi Rakyat Tidak Bodoh'
5 Argumen DPR Soal Pilkada DPRD yang Terbantahkan
Gugat UU Pilkada, SBY Dianggap Sumpah Palsu
Koalisi Prabowo Usulkan Pilpres oleh MPR Lagi







Advertising
Advertising

Berita terkait

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

17 jam lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

1 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

2 hari lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

4 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

4 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

4 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

4 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

5 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

5 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

5 hari lalu

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

Sleeper train L'Observatoire Venice Simplon-Orient-Express mulai beroperasi tahun 202

Baca Selengkapnya