KTT ASEAN Ingin Bentuk Masyarakat Ekonomi ASEAN  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Senin, 19 November 2012 10:35 WIB

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan pidatonya pada acara peresmian pembukaan ASEAN Latin Business Forum 2012 di Jakarta, Senin (9/7). ANTARA/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN yang berlangsung 18-20 November akan difokuskan pada pembahasan rencana menuju Masyarakat EKonomi ASEAN pada 2015. 10 kepala negara/pemerintahan ASEAN, termasuk Indonesia, hari ini melakukan pertemuan di Phnom Penh, Kamboja, dalam rangkaian KTT ASEAN ke-21 dan KTT terkait lainnya.

"Salah satu hal yang menjadi kesepakatan para pemimpin ASEAN adalah untuk melipatgandakan upaya dan memfokuskan diri pada langkah-langkah strategis untuk mewujudkan Masyarakat Ekonomi ASEAN pada tahun 2015," kata Menteri Perdagangan RI, Gita Wirjawan, dalam siaran persnya, Senin, 18 November 2012.

KTT ASEAN yang berlangsung hari ini secara khusus membahas masalah internal ASEAN dan hubungan ASEAN dengan berbagai mitranya. Pada hari kedua, 19 November, hingga rangkaian KTT berakhir pada 20 November nanti, para kepala negara/pemerintahan ASEAN akan berbincang dengan kepala negara/pemerintah negara, mitra, maupun organisasi mitra ASEAN.

Dalam KTT ASEAN ini, para kepala negara pemerintahan ASEAN mendapatkan laporan antara lain dari Dewan Masyarakat Ekonomi ASEAN mengenai perkembangan dan tantangan mewujudkan Masyarakat Ekonomi ASEAN serta sejumlah rekomendasi berupa langkah-langkah prioritas. Laporan yang disiapkan dan diselesaikan sehari sebelumnya dalam Pertemuan Persiapan Para Menteri Ekonomi ASEAN ini dibahas secara mendalam oleh semua Kepala Negara/Pemerintahan.

"Seluruh negara Anggota ASEAN, termasuk Indonesia, menyambut baik usulan langkah-langkah prioritas dan capaian capaian utama menuju ASEAN Economic Community (AEC) pada 2015," ujar Gita.

Ia menambahkan, salah satu langkah yang menjadi prioritas bagi Indonesia adalah sosialisasi mengenai Masyarakat Ekonomi ASEAN di sebanyak mungkin kabupaten dan kota. Tidak hanya itu, pemerintah Indonesia akan meningkatkan konektivitas nasional agar dapat mencapai manfaat sebesar-besarnya bermula dari perwujudan Masyarakat Ekonomi ASEAN pada 2015.

"Kebutuhan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman mengenai Masyarakat Ekonomi ASEAN pada 2015 merupakan tantangan semua negara anggota ASEAN," Gita menambahkan. Terkait ini, semua kepala negara pemerintahan ASEAN sependapat untuk lebih melibatkan wakil-wakil dunia usaha dalam proses ASEAN.

Pada 19 November, para kepala negara pemerintahan ASEAN dijadwalkan akan bertemu dengan sejumlah mitranya, yakni kepala negara/pemeritahan dari Jepang, Korea, India, Cina, Amerika Serikat, serta pertemuan ASEAN Plus Three (ASEAN-Jepang-Korea-Cina).

ROSALINA

Terpopuler:

BP Migas? Wassalam!

Suramadu Dinilia Tak Mampu Genjot Investasi Madura

BP Migas Bubar, Karyawan Diademkan SBY

BP Migas Bubar, Ditumbangkan 12 Ormas

BNI Terbaik se-Asia Tenggara Dalam Ketenagakerjaan dan CSR

BP Migas Bubar, Karyawan Sempat Panik

Berita terkait

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

8 hari lalu

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

ASEAN terdiri dari 11 negara yang berlokasi di Asia Tenggara. Ini dia negara terkecil di Asia Tenggara berdasarkan luas wilayahnya.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

8 Maret 2024

5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

Mulai kampanye hitam hingga Palestina, berbagai hal penting turut disorot Presiden Jokowi dalam KTT ASEAN Australia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Serukan Solidaritas dengan Palestina pada KTT ASEAN-Australia

6 Maret 2024

Jokowi Serukan Solidaritas dengan Palestina pada KTT ASEAN-Australia

Jokowi menegaskan solidaritas dengan Palestina serta menyerukan penghentian genosida di Jalur Gaza dalam KTT Khusus ASEAN-Australia

Baca Selengkapnya

Bertemu Albanese, Jokowi Tagih Komitmen Australia Rp 440 T di KTT ASEAN-Australia

6 Maret 2024

Bertemu Albanese, Jokowi Tagih Komitmen Australia Rp 440 T di KTT ASEAN-Australia

Jokowi bertemu Perdana Menteri Anthony Albanese dalam acara KTT ASEAN-Australia di Melbourne. Ia menyinggung soal komitmen investasi Australia.

Baca Selengkapnya

Momen Jokowi Kongko hingga Sesi Foto dengan Para Pemimpin ASEAN - Australia

5 Maret 2024

Momen Jokowi Kongko hingga Sesi Foto dengan Para Pemimpin ASEAN - Australia

Dalam rangkaian resepsi yang digelar PM Australia, Jokowi dan para pemimpin Asia Tenggara lainnya juga menyaksikan pertunjukan tradisional masyarakat adat "Smoking Ceremony" yang dibawakan oleh Wurundjeri First Nation Elders.

Baca Selengkapnya

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Dorong Kerja Sama Ekonomi hingga Pertahanan yang Dijajaki Prabowo

5 Maret 2024

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Dorong Kerja Sama Ekonomi hingga Pertahanan yang Dijajaki Prabowo

Jokowi mengatakan akan menggunakan KTT ASEAN - Australia untuk penguatan integrasi ekonomi, transisi energi dan transformasi digital.

Baca Selengkapnya

Raline Shah Berulang Tahun Hari Ini, Simak Perjalanan Akting dan Filmnya

4 Maret 2024

Raline Shah Berulang Tahun Hari Ini, Simak Perjalanan Akting dan Filmnya

Aktris Raline Shah lahir di Jakarta, 4 Maret 1985. Ia merupakan anak pertama dari pasangan Rahmat Shah dan Roseline Abu.

Baca Selengkapnya

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Akan Dorong Kerja Sama Ekonomi, Transisi Energi dan Transformasi Digital

4 Maret 2024

Jokowi ke KTT ASEAN-Australia, Akan Dorong Kerja Sama Ekonomi, Transisi Energi dan Transformasi Digital

Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada pagi hari ini, Senin, 4 Maret 2024, bertolak ke Melbourne, Australia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertolak ke Melbourne untuk KTT Spesial ASEAN - Australia

4 Maret 2024

Jokowi Bertolak ke Melbourne untuk KTT Spesial ASEAN - Australia

PresidenJokowi akan menghadiri peringatan 50 tahun hubungan Blok Asia Tenggara dan Australia.

Baca Selengkapnya

Para Menlu Sepakat Teruskan Hasil Keketuaan RI di KTT ASEAN Laos

30 Januari 2024

Para Menlu Sepakat Teruskan Hasil Keketuaan RI di KTT ASEAN Laos

Para Menlu ASEAN sepakat Laos akan melanjutkan hasil keketuaan Indonesia di KTT ASEAN yang telah dicapai selama 2023.

Baca Selengkapnya