Target Kredit Usaha Rakyat BRI Rp 10 Triliun

Reporter

Editor

Sabtu, 16 Agustus 2008 13:53 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Bank Rakyat Indonesia menargetkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp 10 triliun dengan total 1,4 juta debitur.
"Pemberian kredit itu untuk usaha mikro, yang besarannya Rp 5 juta ke bawah," ujar Direktur Utama BRI Sofyan Basri.Minat masyarakat terhadap kredit untuk sektor pertanian sangat besar. "Kami telah menyalurkan Rp 5 triliun," ia menambahkan.

Sofyan optomistis pertumbuhan kredit minimum 22 persen pada tahun ini akan tercapai. BRI juga meningkatkan ekpansi pemberian kredit di sektor perkebunan, yang diprediksi naik 30 persen. Pemicunya adanya kenaikan harga komoditas sepanjang 2008. "Untuk semester dua ada 10 perusahaan perkebunan yang akan menerima kredit, total Rp 5-6 triliun," ungkapnya.

Penyaluran KUR hingga 31 Juli 2008 sebesar Rp 8,9 triliun dari enam bank pelaksana untuk lebih dari 950 ribu debitur di Indonesia. Dalam pembacaan Nota Keuangan dan Rancangan Anggaran Pemdapatan dan Belanja Negara 2009 di Gedung DPR kemarin, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, sistem ini membantu rakyat miskin yang membutuhkan perlindungan sosial melalui pemberian modal.

Sofyan menambahkan sisa modal yang dimiliki perseroan saat ini mencapai 14 persen. "Kami menyiasati kurangnya likuiditas dengan menghimpun dana dari nasabah Simpedes (Simpana Masyarakat Pedesaan)," katanya.

Jika modal masih kurang, perseroan berencana menggunakan instrumen hybrid capital (tier 3), yakni berupa dana tidak tetap untuk memperkuat struktur permodalan dalam rangka ekspansi usaha. Bank Indonesia akan mengeluarkan ketentuan instrumen hybrid capital dalam waktu dekat ini.

Dalam instrumen itu, dana yang diperoleh perbankan berasal dari pinjaman bilateral atau sindikasi berjangka panjang, minimal lima tahun. Pinjaman itu akan ditempatkan pada struktur modal yang ditetapkan bank sentral sebagai modal tier 3.

"Kalau mau mendapatkan modal dari obligasi saat ini sangat sulit karena pasar sedang lesu. Cara lain adalah melalui pinjaman jangka panjang hybrid itu," tambahnya. Dengan langkah-langkah tersebut, perseroan menargetkan laba bersih 2008 bisa mencapai lebih dari Rp 5 triliun.

Sorta Tobing

Berita terkait

Keripik Tempe Rohani Sukses Kembangkan Usaha Berkat Pinjaman BRI

12 hari lalu

Keripik Tempe Rohani Sukses Kembangkan Usaha Berkat Pinjaman BRI

Strategi yang dilakukan ada di peningkatan pelayanan, mempertahankan kualitas produk, dan juga melakukan inovasi

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

12 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Syarat Pengajuan KUR Mandiri Terbaru 2024 dan Caranya

24 Januari 2024

Syarat Pengajuan KUR Mandiri Terbaru 2024 dan Caranya

Bank Mandiri menjadi salah satu lembaga perbankan yang bertindak sebagai penyalur Kredit Usaha Rakyat pada 2024. Berikut syarat pengajuan KUR Mandiri.

Baca Selengkapnya

Kemenkop UKM Sebut 12 Bank Melanggar Aturan KUR, Ada Bank BUMN

19 Januari 2024

Kemenkop UKM Sebut 12 Bank Melanggar Aturan KUR, Ada Bank BUMN

Kemenkop UKM mengungkap ada 12 bank penyalur KUR yang melakukan pelanggaran terhadap aturan KUR.

Baca Selengkapnya

Syarat Pengajuan KUR BRI 2024, Asal Punya Usaha Produktif

17 Januari 2024

Syarat Pengajuan KUR BRI 2024, Asal Punya Usaha Produktif

Syarat dan cara mengajukan KUR BRI 2024 sangat mudah.

Baca Selengkapnya

Banyak Penyelewengan Dana KUR, Kemenkop UKM Buat Rekomendasi Pembenahan

8 Desember 2023

Banyak Penyelewengan Dana KUR, Kemenkop UKM Buat Rekomendasi Pembenahan

Kementerian Koperasi (Kemenkop) UKM buat tiga rekomendasi perbaikan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk cegah penyelewengan.

Baca Selengkapnya

Kemenkop UKM Bidik Penyaluran KUR Rp 300 Triliun pada 2024

8 Desember 2023

Kemenkop UKM Bidik Penyaluran KUR Rp 300 Triliun pada 2024

Kementerian Koperasi dan UKM menargetkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat atau KUR tahun depan naik sedikit dari target tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kementerian Koperasi Sebut Banyak Penyelewengan Dana KUR

8 Desember 2023

Kementerian Koperasi Sebut Banyak Penyelewengan Dana KUR

Kementerian Koperasi dan UKM mengungkapkan masih banyak pelanggaran dalam penyaluran dana Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Baca Selengkapnya

Total Penyaluran Kredit Usaha Rakyat Rp 204 Triliun

18 November 2023

Total Penyaluran Kredit Usaha Rakyat Rp 204 Triliun

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan bahwa total penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) telah mencapai Rp 204,17 tril

Baca Selengkapnya

Begini Bank Mandiri Digitalkan UMKM

15 Oktober 2023

Begini Bank Mandiri Digitalkan UMKM

Bank Mandiri mendorong sistem keuangan digital UMKM dengan aplikasi Livin' Merchant by Mandiri.

Baca Selengkapnya