Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nilai Iklan di Kaus Bola Tembus Rp 10 Triliun

image-gnews
(kanan-kiri): Marcelo, Gareth Bale dan James Rodriguez  berpose pada peluncuran jersey Liga Champions terbaru mereka di Santiago Bernabeu, Madrid, 26 Agustus 2014. Jersey ini dirancang oleh desainer Jepang Yamamoto, sebagai jersey tandang mereka di Liga Champions musim depan.  REUTERS/Sergio Perez
(kanan-kiri): Marcelo, Gareth Bale dan James Rodriguez berpose pada peluncuran jersey Liga Champions terbaru mereka di Santiago Bernabeu, Madrid, 26 Agustus 2014. Jersey ini dirancang oleh desainer Jepang Yamamoto, sebagai jersey tandang mereka di Liga Champions musim depan. REUTERS/Sergio Perez
Iklan

TEMPO.COJakarta - Pemasang iklan pada kaus atau jersey tim-tim yang berlaga dalam enam liga utama sepak bola dunia rupanya semakin royal. Hasil riset Repucom menunjukkan bahwa nilai sponsorship khusus untuk jersey naik 24 persen, dari 522 juta euro (Rp 7,6 triliun) menjadi 687 juta euro (Rp 10 triliun).

Data tersebut diperoleh Repucom dari iklan sponsor pada Liga Premier Inggris, Bundesliga Jerman, Primera Division Spanyol, Ligue1 Prancis, Serie A Italia, dan Eredivisie Belanda. Menurut Repucom, dalam sepuluh tahun terakhir, pendapatan setiap tim dari iklan sponsor pada kaus melonjak rata-rata dua kali lipat. 

Untuk tahun 2015, kenaikan iklan tertinggi dicatat oleh tim yang berlaga pada Liga Inggris. Menurut Repucom, pendapatan iklan pada kaus tim-tim Liga Inggris naik 36 persen secara keseluruhan. Kenaikan ini didorong kerja sama antara Chevrolet dan Manchester United senilai US$ 70 juta per tahun (Rp 899 miliar). Di bawahnya berturut-turut adalah Liga Spanyol (naik 30 persen), Italia (naik 21 persen), Prancis (13 persen), dan Jerman (9 persen).

Dan ternyata, sponsor yang paling mendorong kenaikan iklan ini adalah perusahaan-perusahaan asal Timur Tengah. Menurut Repucom, suntikan iklan senilai 160 juta euro datang dari perusahaan asal Uni Emirat Arab dan Qatar. Bisa ditebak, beberapa pengiklan terbesar itu adalah maskapai penerbangan Emirates dan Etihad. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Presiden Repucom Glenn Lovett mengatakan kenaikan iklan dari investor asing pada Liga Eropa bukan hal baru. Namun kali ini kenaikannya lebih besar ketimbang periode-periode sebelumnya. "Dengan pertumbuhan di atas 20 persen, investasi sponsor naik paling pesat dalam 15 tahun terakhir," katanya, dikutip dari situs Repucom, Selasa, 25 Februari 2015.

FERY FIRMANSYAH

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terlalu Dominan di Industri Periklanan Digital, Google Dapat Tekanan di Eropa

40 hari lalu

Google Essentials. Istimewa
Terlalu Dominan di Industri Periklanan Digital, Google Dapat Tekanan di Eropa

Google mendapat tekanan di Eropa karena dinilai terlalu dominan dan berpotensi memonopoli industri periklanan digital.


Vice Media Bakal PHK Ratusan Karyawan dan Setop Publikasi Konten

24 Februari 2024

Logo Vice Media. Istimewa
Vice Media Bakal PHK Ratusan Karyawan dan Setop Publikasi Konten

VICE Media Group akan melakukan PHK dan berhenti mempublikasikan konten di situs mereka. Apa sebabnya?


Tanggapan FIFA Setelah Presiden Mereka, Gianni Infantino, Diselidiki Jaksa Swiss

3 Agustus 2020

Presiden FIFA, Gianni Infantino. (AP/Michael Probst)
Tanggapan FIFA Setelah Presiden Mereka, Gianni Infantino, Diselidiki Jaksa Swiss

Badan sepak bola dunia FIFA menyatakan pihak berwenang Swiss tidak mempunyai alasan untuk meluncurkan penyelidikan kriminal atas Gianni Infantino.


Kasus Pelecehan Seks, FIFA Skors Presiden Sepak Bola Haiti

26 Mei 2020

Kantor FIFA di Zurich, Swiss. (beinsports.com)
Kasus Pelecehan Seks, FIFA Skors Presiden Sepak Bola Haiti

Badan sepak bola dunia (FIFA) menskors presiden federasi sepak bola Haiti Yves Jean-Bart terkait kasus pelecehan seks.


Boikot Bertambah Mendekati Pembukaan, Piala Dunia 2018 Batal?

27 Maret 2018

Pemain Inggris, Jesse Lingard, mencetak gol ke gawang Belanda dalam laga persahabatan menjelang Piala Dunia 2018, 23 Maret 2018. REUTERS/Michael Kooren
Boikot Bertambah Mendekati Pembukaan, Piala Dunia 2018 Batal?

Negara-negara yang menyatakan akan melakukan boikot bertambah ketika Piala Dunia 2018 tinggal tiga bulan lagi.


Presiden FIFA: Piala Dunia 2018 Tak Akan Jadi Ajang Perang

19 Maret 2018

Diego Armando Maradona (kedua kanan) dan Presiden FIFA, Gianni Infantino berfoto bersama usai mengikuti turnamen FIFA Legends menjelang upacara penghargaan FIFA di Zurich, Swiss, 9 Januari 2017. REUTERS/Arnd Wiegmann
Presiden FIFA: Piala Dunia 2018 Tak Akan Jadi Ajang Perang

Presiden FIFA Gianni Infantino menegaskan kecemasan terhadap potensi bentrok suporter Rusia dan Inggris tak akan terjadi di Piala Dunia 2018.


FIFA Didesak Batalkan Chechnya sebagai Markas Timnas Mesir

13 Februari 2018

Aksi demo warga Chehnya saat memberikan dukungan untuk pemimpin mereka, Ramzan Kadyrov dan Presiden Rusia Vladimir Putin, di Grozny, Chechnya, 22 Januari 2016. Dok
FIFA Didesak Batalkan Chechnya sebagai Markas Timnas Mesir

Keputusan FIFA untuk mengijinkan ibukota Chechnya, Grozny, sebagai markas Timnas Mesir mengundang protes.


Ini Strategi Startup Adroady Dorong Industri Iklan Outdoor

9 Februari 2018

Pendiri Adroady, Edward Halley (kiri). Foto/Istimewa
Ini Strategi Startup Adroady Dorong Industri Iklan Outdoor

Startup di bidang media luar ruang - Adroady, optimistis bisa membangkitkan kembali industri iklan luar ruang (outdoor) yang selama ini lesu.


Piala Dunia 2018: Peluang Arab Saudi di Mata Sami Al-Jaber

3 Februari 2018

Pemain timnas Jepang, Yuya Osako berebut bola dengan pemain timnas Arab Saudi, Osama Hawsawi dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 di Saitama Stadium, Jepang, 15 November 2016. Dengan kemenangan ini, Jepang sementara menempel Arab Saudi di puncak klasemen dengan sama-sama mengumpulkan 10 poin. REUTERS/Toru Hanai
Piala Dunia 2018: Peluang Arab Saudi di Mata Sami Al-Jaber

Sami Al-Jaber bangga tim Arab Saudi bisa bermain pada partai pembukaan Piala Dunia 2018.


Sepanjang 2017, Belanja Iklan Meikarta Lebih dari Rp 1,5 T

1 Februari 2018

Dunia di Meikarta
Sepanjang 2017, Belanja Iklan Meikarta Lebih dari Rp 1,5 T

Direktur Eksekutif PT Nielsen Indonesia Hellen Katherina mengatakan tren belanja iklan sepanjang 2017 menunjukkan pertumbuhan positif.