Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daerah Berpeluang Dapat Partisipasi Di Blok West Madura  

image-gnews
Pengeboran minyak dan gas di lepas pantai perairan Madura. TEMPO/Fully Syafi
Pengeboran minyak dan gas di lepas pantai perairan Madura. TEMPO/Fully Syafi
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Komisi Energi di Dewan Perwakilan Rakyat RI dalam Rapat Kerja bersama dengan PT Pertamina (Persero) memutuskan bahwa Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Timur memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam pengelolaan Blok West Madura Offshore.

"DPR juga meminta Pertamina memberikan participating interest kepada pemerintah daerah sesuai perundangan dan kesepakatan antarpartner,” kata Effendi Simbolon, Wakil Ketua Komisi VII yang memimpin rapat, Senin 23 Mei 2011 malam.

Dalam putusan semalam, DPR juga mendukung langkah Pertamina yang melalui anak usahanya, yaitu PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore (PHE WMO) yang berhasil menjadi operator dan pemiliki participating interest mayoritas.

Menanggapi hal tersebut, Vice President Corporate Communication Pertamina, Mochammad Harun, menjelaskan bahwa apabila daerah menginginkan partisipasi di Blok West Madura, keputusan akan hal tersebut harus didiskusikan terlebih dahulu bersama dengan partner yang terpilih dalam pengelolaan blok tersebut, dalam hal ini Kodeco.

“Nanti kita, Kodeco, dan keinginan pemerintah daerah ini dinegosiasikan dulu saat menyusun JOA (Joint Of Agreement) ,” kata Harun, Selasa 24 Mei 2011. Mengenai mekanismenya, Pertamina merujuk pada pembagian saham daerah di Blok Cepu dahulu. Perkiraannya, porsi pembagian juga tidak akan jauh berbeda dengan porsi yang diberikan kepada daerah di Blok Cepu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada blok yang terletak di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur tersebut, Pertamina memiliki saham 45 persen, Mobil Cepu 45 persen, dan sekitar mendapat 10 persen dimiliki oleh 4 BUMD. yaitu milik Pemda Blora, Bojonegoro, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Seperti diketahui, Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Timur meminta Pertamina memberikan sebagian sahamnya sebesar 49 persen di Blok West Madura. Alasannya, dengan besaran saham tersebut Pemerintah Provinsi Jawa Timur bisa menempatkan seorang komisaris di blok tersebut. Permintaan ini diajukan berdasarkan rancangan revisi UU No 22/2011 mengenai minyak dan gas bumi. Dalam rancangan ini, pendapatan migas semestinya dapat dikembalikan ke daerah. Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, bahkan pernah mengancam akan memboikot pengelolaan blok migas tersebut apabila hak partisipasi tersebut diberikan.

Namun, hal tersebut dibantah oleh Pertamina. Menurut Harun, kondisi Blok West Madura saat ini masih cukup kondusif. "Produksinya saja sekarang sudah mulai naik, dari semula 13 ribu barel sudah mencapai 14 ribu barel per hari sekarang," tegasnya.


GUSTIDHA BUDIARTIE

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Targetkan Pertumbuhan Bisnis Rendah Emisi, Ini Prioritas Pertamina NRE

10 jam lalu

Targetkan Pertumbuhan Bisnis Rendah Emisi, Ini Prioritas Pertamina NRE

Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE) memimpin transisi energi dan dekarbonisasi di Pertamina Group dengan fokus pada pengembangan bisnis rendah emisi.


Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

2 hari lalu

Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

dr. Sidhi menambahkan bahwa selain untuk kesehatan jantung, olahraga lari dapat menjaga kesehatan mental.


Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

10 hari lalu

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

Komitmen Pertamina ini telah mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, karena telah berkontribusi dalam menjalankan Program TJSL yang mendorong kawasan transmigrasi di Indonesia.


Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

12 hari lalu

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

PT Pertamina International Shipping (PIS) memperkuat posisinya sebagai pengangkut LPG 'top tier' di Asia Tenggara dengan menambah dua kapal tanker gas raksasa Very Large Gas Carrier (VLGC), yakni Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia.


Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

13 hari lalu

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

Pertamina dan Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menandatangani perjanjian kerjasama pengamanan objek vital nasional.


Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

58 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.


Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

21 Maret 2024

Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Rosan Roeslani (tengah), Wakil Komandan Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Habiburokhman (kedua kiri) bersama jajaran TKN memberikan keterangan pers membantah tudingan soal Prabowo hanya menjabat 2 tahun sebagai Presiden di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Minggu, 11 Februari 2024.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.


PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.


Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

PT Pertamina Bina Medika - Indonesia Healthcare Corporation (IHC) melalui Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) umumkan bersinergi dengan Mayo Clinic, sebuah organisasi kesehatan dunia, pada akhir Januari 2023. Foto: Dok Pertamedika
Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.


5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

Ilustrasi Mencari Lowongan Kerja. Tempo/Tony Hartawan
5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.