Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Erick Thohir Ajak Pemilik Burj Khalifa ke IKN, Investasi Bakal Masuk?

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan pendiri Emaar Properties, pengusaha properti asal Uni Emirat Arab dan pemilik gedung tertinggi di dunia Burj Khalifa, Mohamed Ali Rashed Alabbar, di kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Senin, 27 Mei 2024. (dok. Kemhan)
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan pendiri Emaar Properties, pengusaha properti asal Uni Emirat Arab dan pemilik gedung tertinggi di dunia Burj Khalifa, Mohamed Ali Rashed Alabbar, di kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Senin, 27 Mei 2024. (dok. Kemhan)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengajak pengusaha Uni Emirat Arab atau UAE mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Ahad, 26 Mei 2024. Erick mengajak Founder and Managing Director Emaar Properties, Mohamed Ali Rashed Alabbar pemilik gedung tertinggi dunia, Burj Khalifa dan Managing Director EMaar Properties Ahmad Thani Rashed Almatrooshi.

Dalam kunjungan tersebut, mereka juga didampingi Kepala Otorita IKN Bambang Susantono. Mereka berkeliling di Istana Presiden dan Plaza Seremoni, yang termasuk kawasan inti pembangunan ibu kota baru.

Dalam kesempatan itu, Erick menyebut pembangunan IKN sebagai hal penting yang harus dilakukan. Ia mengatakan proyek ambisius ini membutuhkan kontribusi swasta. "Seperti yang diminta Bapak Presiden, percepatan pembangunan IKN harus terus didorong," kata Erick, Ahad, 26 Mei 2024, dikutip dari  keterangan tertulis.

Menurut Erick, investasi dari luar berpotensi masuk ke Indonesia karena didukung pertumbuhan ekonomi nasional. Investasi yang masuk itu kemudian mendorong adanya pembangunan. Ia memberi contoh masuknya CEO SpaceX dan Tesla, Elon Musk ke Indonesia dengan meluncurkan layanan internet Starlink.

"Dan yang penting tadi (kemarin) saya lihat bersama Pak Bambang, lapangan sepakbola (training centre) sudah jadi, artinya FIFA pun berinvestasi di sini jadi mudah-mudahan yang ini kita dorong terus," ujarnya.

Dalam kunjungan tersebut, Mohamed Ali Rashed Alabbar menyampaikan sinyal berminat investasi di IKN. Ia menilai desain dan konstruksi IKN dibuat berkualitas. "Saya harap semua proses ini berjalan sukses dan suatu hari nanti saya dapat berkontribusi dalam pembangunan yang mengagumkan ini," tutur Mohamed Alabbar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pembangunan IKN di Kalimantan Timur, masih terus berlangsung. Pemerintah berencana menggelar upacara HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia di IKN, Kalimantan Timur, pada Agustus mendatang. Upacara ini sekaligus menjadi upacara terakhir Presiden Jokowi sebelum digantikan presiden terpilih dalam Pilpres 2024.

Di sisi lain, proyek IKN juga disorot karena diduga memicu banjir di wilayah Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara. Sebagai contoh, banjir terjadi pada Jumat sore, 3 Mei 2024. Air mulai menggenangi wilayah tersebut pada pukul 14.25 WITA. Salah satu warga, Randi Randiansyah mengaku banjir sudah pernah terjadi di tempat tinggalnya sebelum ada proyek IKN. Namun, kata dia, tidak separah setelah ada proyek. "Dulu enggak sampai kayak begini, hujan berapa jam saja sudah naik airnya," kata Randi ketika dihubungi Tempo pada Ahad, 5 Mei 2024. "Sebelum ada proyek IKN itu satu hari satu malam hujan, baru air naik," tambahnya.

Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) Danis Sumadilaga mengklaim proyek ibu kota baru tidak memicu banjir di wilayah Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Ia mengatakan, banjir di Sepaku terjadi karena wilayah tersebut berada di dekat muara sungai.

Danis juga mengatakan, dari sisi lokasi, Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) tidak berada di atas Sepaku sehingga tidak mengalirkan banjir ke wilayah tersebut. "Saya bisa katakan (pembangunan IKN) nggak bikin banjir karena dari sisi lokasi bisa kita cek," kata Danis ketika ditemui di Kementerian PUPR, Jumat, 17 Mei 2024.

Pemerintah, kata Danis, juga berupaya membangun pengendali banjir di hulu Sungai Sepaku. Selain itu, membangun 15 embung untuk mengantisipasi luapan air. Ihwal banjir yang terjadi di Sepaku pada awal Mei lalu, Danis menduga itu terjadi karena sejumlah faktor. Misalnya, curah hujan yang tinggi. "Coba pakai data hidrologi. Karena tidak selalu banjir itu kaitannya dengan pembangunan IKN," tutur Danis.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Seminggu Sebelum 17 Agustus, Pekerjaan Konstruksi IKN Sementara Berhenti untuk Persiapan Upacara HUT RI

11 jam lalu

Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers usai meninjau lokasi Upacara HUT ke-79 RI di IKN, Kalimantan Timur, Rabu 5 Juni 2024. ANTARA/Dokumentasi Pribadi
Seminggu Sebelum 17 Agustus, Pekerjaan Konstruksi IKN Sementara Berhenti untuk Persiapan Upacara HUT RI

Para pekerja proyek IKN tidak akan dipulangkan dan Kementerian PUPR akan memberikan aktivitas lain kepada mereka seperti pelatihan sertifikasi


Terpopuler Bisnis: Progres Kantor Presiden di IKN, Santer PHK Karyawan PT Pos, hingga Harga Cabai

23 jam lalu

Presiden Jokowi menyampaikan IKN baru merupakan transformasi besar-besaran yang akan dilakukan dan menekankan pembangunan IKN baru bukan semata-mata memindahkan fisik kantor pemerintahan. Foto : PUPR
Terpopuler Bisnis: Progres Kantor Presiden di IKN, Santer PHK Karyawan PT Pos, hingga Harga Cabai

Danis Sumadilaga menyebut progres pembangunan Kantor Presiden di IKN sudah mencapai 92 persen.


Kementerian PUPR Bantah Intake Sungai Sepaku di IKN Sebabkan Banjir

1 hari lalu

Seorang bocah suku Balik berjalan di desanya, di Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, 6 Maret 2023. Selain itu, warga adat suku Balik juga menolak dengan keras relokasi dari tanah leluhur. Mereka pun menolak perubahan nama kampung dan sungai yang selama ini dikuasai warga secara turun menurun. REUTERS/Willy Kurniawan
Kementerian PUPR Bantah Intake Sungai Sepaku di IKN Sebabkan Banjir

Ketua Satgas IKN Danis Sumadilaga mengatakan banjir di Sepaku sudah terjadi sejak 2017.


Satgas Sebut 14 Rumah Menteri di IKN Siap Digunakan Akhir Juli, Sisanya Bertahap hingga Oktober

1 hari lalu

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono berpose di rumahnya di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Selasa, 7 Mei 2024. Mengaku sebagai orang desa, Basuki menilai rumah dinasnya tersebut sangat bagus.  TEMPO/Riri Rahayu.
Satgas Sebut 14 Rumah Menteri di IKN Siap Digunakan Akhir Juli, Sisanya Bertahap hingga Oktober

Rumah dinas menteri di IKN dibangun dengan dua lantai yang dilengkapi ruangan semi basement untuk garasi dan ruangan asisten.


Satgas Sebut Air Bersih Masuk IKN Mulai 15 Juli 2024

1 hari lalu

Pemandangan umum pembangunan bendungan Intake Sepaku, yang akan memasok air bersih untuk ibu kota baru Indonesia yang diproyeksikan Ibu Kota Negara Nusantara, di Sepaku, provinsi Kalimantan Timur, 6 Maret 2023. Masyarakat Adat Balik Menolak Penggusuran Situs-Situs Sejarah Leluhur, Menolak Program Penggusuran Kampung di IKN dan Menolak Relokasi. REUTERS/Willy Kurniawan
Satgas Sebut Air Bersih Masuk IKN Mulai 15 Juli 2024

Pengujian air bersih di ibu kota baru akan dilaksanakan pada 10 Juli 2024.


Eko Patrio Harap Semen Hijau untuk Bangun IKN Bisa Diekspor

1 hari lalu

Anggota Komisi VI DPR RI Eko Hendro Purnomo saat mengikuti pertemuan kunjungan kerja spesifik ke Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis (4/7/2024). Foto: Galuh/vel
Eko Patrio Harap Semen Hijau untuk Bangun IKN Bisa Diekspor

PT Semen Indonesia harus memastikan semen hijau mendapat kelayakan standar internasional agar bisa diekspor.


Menjelang HUT Kemerdekaan RI di IKN, Satgas Klaim Progres Kantor Presiden Sudah 92 Persen

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo mendapat penjelasan dari Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) didampingi Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti seusai pemasangan bilah pertama Garuda di Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat, 22 September 2023. Presiden Jokowi menyebut progres pembangunan Kantor Presiden sudah mencapai 38 persen. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Menjelang HUT Kemerdekaan RI di IKN, Satgas Klaim Progres Kantor Presiden Sudah 92 Persen

Ketua Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN Nusantara Danis Sumadilaga menyebut progres pembangunan Kantor Presiden sudah 92 persen.


3 Skema Pemindahan ASN ke IKN Termasuk Rekrut 49 RIbu CPNS, Jokowi Beri Apartemen untuk Pejabat Eselon I

1 hari lalu

Arsitektur  Istana Kepresidenan di IKN karya Nyoman Nuarta. (Dok. Nyoman Nuarta)
3 Skema Pemindahan ASN ke IKN Termasuk Rekrut 49 RIbu CPNS, Jokowi Beri Apartemen untuk Pejabat Eselon I

Pemerintah menyiapkan tiga skema pemindahan aparatur sipil negara atau ASN ke IKN, namun kapan waktunya belum diputuskan karena menunggu apatemen.


Terkini: Serikat Pekerja Sebut Alasan di Balik Rencana PHK Karyawan PT Pos Indonesia, Pernyatatan Kemenkes tentang Pemecatan Dekan FK Unair

1 hari lalu

PT Pos Indonesia. ANTARA/M Agung Rajasa
Terkini: Serikat Pekerja Sebut Alasan di Balik Rencana PHK Karyawan PT Pos Indonesia, Pernyatatan Kemenkes tentang Pemecatan Dekan FK Unair

Wacana pemutusan hubungan kerja di lingkungan PT Pos Indonesia santer terdengar. Serikat Pekerja menyebutkan alasannya.


Jokowi Minta IKN Tarik Kelebihan Produksi Beras hingga Sayur di Daerah

1 hari lalu

Petani menggunakan alat tradisional untuk membersihkan gabah saat panen di Desa Kawengen, Kabupaten Semarang, Minggu, 28 April 2024. Seiring periode panen raya pada bulan April, Bulog mulai menggunakan beras produksi lokal untuk keperluan bantuan pangan maupun stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP). Tempo/Budi Purwanto
Jokowi Minta IKN Tarik Kelebihan Produksi Beras hingga Sayur di Daerah

Jokowi minta kelebihan besar dan sayuran dari daerah lain bisa dikirim ke IKN.