Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Cabai Rawit di Solo Tembus Rp 80 Ribu per Kg, Menjelang Akhir Tahun Makin Naik Lagi?

image-gnews
Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa (tiga dari kiri) bersama TPID Kota Solo melakukan sidak di Pasar Legi Solo, Jawa Tengah, Rabu, 13 Desember 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa (tiga dari kiri) bersama TPID Kota Solo melakukan sidak di Pasar Legi Solo, Jawa Tengah, Rabu, 13 Desember 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Harga cabai rawit di pasar tradisional di Kota Solo, Jawa Tengah, per Rabu, 13 Desember 2023, meroket hingga tembus di kisaran Rp 70 ribu hingga Rp 80 ribu per kilogram (kg). Harga komoditas itu diperkirakan masih akan naik mendekati momentum libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru). 

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa mengakui ada beberapa bahan kebutuhan pokok yang menjelang Nataru ini mengalami perubahan harga meski sebagian lainnya juga cenderung stabil. Salah satu yang naik harganya adalah cabai. 

"Ada beberapa yang stabil, ada yang memang berubah misalnya gula dengan HET (harga eceran tertinggi) yang saat ini jadi Rp 16 ribu per kg. Jadi memang tidak naik tapi berubah," ujar Teguh ketika ditemui wartawan di sela-sela inspeksi mendadak (sidak) barang kebutuhan pokok di Pasar Legi Solo, Rabu, 13 Desember 2023. 

Ia juga menyebutkan, harga beras terbilang stabil, meskipun memang ada kenaikan Rp 1.000 per kg untuk beras premium. "Untuk cabai ini juga ada kenaikan (harga)." 

Namun, ia mengatakan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo akan memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok di pasaran aman dengan terus memantau harga-harga. "Pantauan ini untuk menjaga atau menjamin pasokan barang kebutuhan pokok agar baik pedagang maupun pembeli tenang," katanya. 

Dari pantauan TPID tersebut, menurut Teguh akan menjadi pertimbangan bagi Pemkot Solo untuk mengadakan operasi pasar dengan tujuan menekan kenaikan harga, terutama kebutuhan pokok. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara menurut pedagang cabai di Pasar Legi Solo, Miyadi, menuturkan kenaikan harga cabai diduga dipicu tingginya permintaan menjelang libur akhir tahun ini. Selain itu, dari pengamatannya, pasokan cabai saat ini memang cenderung berkuran.

"Kalau Nataru permintaan memang cenderung tinggi. Untuk saat ini harga cabai rawit sekarang sekitar Rp 80 ribu per kg, ada yang Rp 77 ribu per kg. Dulu pernah paling tinggi Rp 90 ribu per kg," kata Miyadi. 

Adapun dari sidak di pasar itu, diketahui harga beberapa komoditas pangan yang strategis naik dalam kurun waktu sebulan terakhir. Di antaranya cabai rawit, cabai merah, dan bawang merah. Sedangkan harga beras, gula pasir, dan bawang putih cenderung stabil tinggi. 

Pilihan Editor: Harga Cabai Rawit Merah Terus Melonjak: Hari Ini Tembus Rp 147 Ribuan per Kilogram

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemendag Sebut Bisnis Waralaba Meningkat 5 Persen, Terpusat di Pulau Jawa

2 hari lalu

Pramuniaga melayani pengunjung yang mencari informasi waralaba jasa cuci dalam Francise and License Expo Indonesia di Jakarta Convention Center, Jumat 13 Oktober 2023. Acara tersebut berlangsung selama tiga hari hingga 15 Oktober 2023 dan bertujuan untuk memajukan perekonomian Indonesia dan mendoronng pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan menghadirkan berbagai peluang bisnis dan lisensi yang berpotensi. Tempo/Tony Hartawan
Kemendag Sebut Bisnis Waralaba Meningkat 5 Persen, Terpusat di Pulau Jawa

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Isy Karim menyebut perkembangan waralaba tahun ini meningkat sebanyak 5 persen.


Beras SPHP Naik, Pengamat: Perlu Penyesuaian Agar Disparitas Harga Tak Jauh

7 hari lalu

Seorang pekerja merapikan beras program Stabilisasi Harga dan Pasokan Pangan (SPHP) di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta, Senin 19 Februari 2024. Kemendag meminta kepada Perum Bulog agar pengiriman beras pemerintah ke ritel modern yang digelontorkan lewat program SPHP dipercepat, hal tersebut guna menstabilkan harga beras yang melebihi ketentuan harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah yakni Rp69.500 per 5 kilogram. ANTARA FOTO/ Erlangga Bregas Prakoso
Beras SPHP Naik, Pengamat: Perlu Penyesuaian Agar Disparitas Harga Tak Jauh

Pemerintah melalui Perum Bulog menaikkan harga eceran tertinggi atau HET untuk beras SPHP, dari Rp10.900 menjadi Rp12.500 per kilogram sejak 1 Mei 2024


Harga Beras SPHP Naik jadi Rp 12.500 per Kilogram, Bapanas Beberkan Alasannya

8 hari lalu

Petugas melayani warga membeli beras SPHP saat gerakan pangan murah di halaman Kantor Kelurahan Kereng Bangkirai, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu, 6 Maret 2024. Pemkot Palangka Raya menggelar operasi pasar gerakan pangan murah yang menjual berbagai bahan pokok makanan sebagai upaya stabilisasi pasokan dan harga pangan menjelang Ramadan 1445 Hijriah serta membantu warga untuk mencukupi kebutuhan pokok sehari-hari untuk menekan laju angka inflasi. ANTARA FOTO/Auliya Rahman
Harga Beras SPHP Naik jadi Rp 12.500 per Kilogram, Bapanas Beberkan Alasannya

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo buka suara soal naiknya harga beras merek SPHP.


Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

11 hari lalu

Petugas memeriksa barang bawaan penumpang di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta. TEMPO/Subekti.
Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

Permendag nomor 3 tahun 2023 diklaim belum sempurna.


Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

11 hari lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) menyampaikan pidato sambutannya saat meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Desa Lembar,  Kecamatan Lembar, Lombok Barat, NTB, Kamis 2 Amei 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.


Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

13 hari lalu

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan  memberi keterangan di kediaman Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih, Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan pada Rabu, 10 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengklaim sejumlah harga pangan telah berangsur normal. Yang mahal tinggal gula pasir.


Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

16 hari lalu

Ilustrasi Minyak Goreng. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/YU
Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

Isy Karim mengatakan Kemendag akan memperjuangkan utang selisih harga minyak goreng yang tersendat sejak awal 2022.


Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

18 hari lalu

Warga membeli bahan kebutuhan pokok di Pasar Kosambi, Bandung, Jawa Barat, 11 Maret 2024. Harga daging sapi juga naik di kisaran Rp 140.000 per kg, cabai merah keriting dan tanjung naik di kisaran Rp 120.000 per kg. Sedangkan beras kualitas medium turun tipis di kisaran Rp 14.500 per kg. TEMPO/Prima Mulia
Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

Harga sejumlah kebutuhan pokok terpantau naik pada hari ini. Sejumlah bahan pangan itu adalah bawang, cabai daging, gula pasir, ikan dan garam.


Harga Bawang Merah Melesat karena Gagal Panen, Ikappi Minta Percepat Distribusi

19 hari lalu

Pekerja tengah memilah bawang merah di Pasar Induk Kramatjati, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Badan Pangan Nasional (Bapanas) mengungkap penyebab harga bawang merah mendadak melesat bahkan ada yang sampai jadi Rp 84 ribu per kg. TEMPO/Tony Hartawan
Harga Bawang Merah Melesat karena Gagal Panen, Ikappi Minta Percepat Distribusi

Ikappi menyayangkan kondisi curah hujan yang tinggi di beberapa daerah sehingga membuat gagal panen dan memicu kenaikan harga bawang merah.


Harga Gabah Anjlok, Kemendag: Gara-gara Panen Raya

19 hari lalu

Harga Gabah Terjun Bebas
Harga Gabah Anjlok, Kemendag: Gara-gara Panen Raya

Harga gabah anjlok menjadi Rp 4.500 per kilogram. Kemendag sebut gara-gara panen raya.