Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sambut Hari Pahlawan, KAI Beri Diskon Tiket Kereta Api 25 Persen untuk 29 Kereta Api

image-gnews
Kereta api Taksaka. ANTARA
Kereta api Taksaka. ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Memperingati hari Pahlawan, PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menghadirkan Promo Patriotrip. Dalam promo ini, KAI menyediakan lebih dari 25 ribu tiket kereta api dengan diskon sebesar 25 persen yang dapat dipesan oleh masyarakat.

Harga promo tersebut berlaku untuk tiga kelas, yaitu kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi. Promo Patriotrip ini berlaku untuk keberangkatan kereta api antara 13 hingga 30 November 2023.

Pemesanan tiket dapat dilakukan mulai 8 hingga 10 November 2023. Tiket promo ini dapat dibeli melalui semua saluran resmi pemesanan tiket KAI, kecuali melalui loket stasiun.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, Promo Patrioptrip ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan pada momen Hari Pahlawan. KAI berharap masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk bepergian naik kereta api dengan tarif yang terjangkau.

“Kami harapkan melalui promo ini, mampu meningkatkan animo masyarakat dalam melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan tepat waktu,” kata Joni dalam keterangan tertulisnya pada Selasa, 7 November 2023. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat 29 kereta api yang dapat digunakan oleh masyarakat, berikut adalah daftar kereta api yang termasuk dalam promo ini:

1. Ambarawa Ekspres (Surabaya Pasarturi – Semarang Poncol pp)
2. Argo Bromo Anggrek (Gambir – Surabaya Pasarturi pp)
3. Argo Cheribon (Gambir – Cirebon/Tegal pp) 
4. Argo Dwipangga (Gambir – Solo Balapan pp) 
5. Argo Merbabu (Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng pp)
6. Argo Muria (Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng pp)
7. Argo Sindoro (Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng pp)
8. Baturraden Ekspres (Bandung – Purwokerto pp)
9. Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen – Surabaya Gubeng pp)
10. Tawang Jaya Premium (Pasar Senen - Semarang Tawang Bank Jateng pp)
11. Senja Utama YK (Pasar Senen – Yogyakarta)
12. Kutojaya Utara (Jakarta Kota – Kutoarjo pp)
13. Gajahwong (Pasar Senen – Lempuyungan pp)
14. Banyubiru (Semarang Tawang Bank Jateng – Solo pp)
15. Ciremai (Bandung – Semarang Tawang Bank Jateng pp)
16. Jaka Tingkir (Pasar Senen – Purwosari pp) 
17. Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
18. Kaligung (Semarang Poncol – Cirebon Prujakan pp)
19. Kamandaka (Purwokerto/Cilacap – Semarang Tawang Bank Jateng pp)
20. Tegal Bahari (Pasar Senen - Tegal pp)
21. Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp)
22. Majapahit (Pasar Senen – Malang pp)
23. Manahan (Gambir – Solo pp)
24. Sancaka (Yogyakarta - Surabaya Gubeng pp)
25. Menoreh (Pasar Senen – Semarang Tawang Bang Jateng pp)
26. Purwojaya (Gambir – Cilacap pp)
27. Sawunggalih (Pasar Senen – Kutoarjo pp)
28. Taksaka (Gambir – Yogyakarta pp)
29. Sribilah Utama (Medan – Rantauprapat pp)

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Promo Patriotrip, masyarakat dapat menghubungi Customer Service di stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121.

Pilihan Editor: Realisasi Penyaluran KUR Baru Rp 177 Triliun, Sri Mulyani Dorong Perbankan Lakukan Akselerasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

41 menit lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyapa penumpang kereta api usai meresmikan dimulainya proses pembangunan (groundbreaking) perluasan Stasiun Tanahabang di Jakarta, Minggu, 30 April 2023. Kementerian Perhubungan bersama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mengembangkan Stasiun Tanah Abang yang akan menjadi stasiun sentral guna mendukung mobilitas masyarakat serta akan menjadi ikon baru transportasi di Jakarta. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.


Solo Great Sale 2024 Berhadiah Mobil

2 hari lalu

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa (dua dari kiri) memberikan sambutan saat konferensi pers penyelenggaraan Solo Great Sale 2024 di Loji Gandrung Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Solo Great Sale 2024 Berhadiah Mobil

Kota Solo kembali menghadirkan event Solo Great Sale yang berlangsung selama satu bulan penuh. Berhadiah motor listrik hingga mobil.


Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

4 hari lalu

Pekerja tengah melakukan perawatan bagian gerbong kereta api di Balai Yasa Manggarai, Jakarta, Kamis 21 Maret 2024. PT Kereta Api Indonesia menyediakan penambahan total 48 kereta untuk masa mudik Lebaran 2024. Vice President Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan sebanyak 1,2 juta tiket kereta api jarak menengah dan jauh sudah terjual pada periode H-10 sampai H+10 Lebaran. Dari hasil survei Kementerian Perhubungan (Kemenhub), jumlah masyarakat yang menggunakan atau naik kereta api selama mudik Lebaran 2024, diperkirakan mencapai 20,3% dari total pemudik, atau sebanyak 39,32 juta. TEMPO/Tony Hartawan
Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat jumlah barang yang diangkut sepanjang triwulan pertama 2024 sebanyak 15.758.465 ton.


Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

5 hari lalu

Pesawat Garuda Indonesia Airbus A330-900neo bercorak khusus yang menampilkan visual masker pada bagian moncong pesawat dipamerkan di akun media sosial maskapai plat merah tersebut. Instagram
Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.


Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

6 hari lalu

Penumpang Kereta Api Menoreh dari Semarang saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.


Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

7 hari lalu

Antrean pengunjung terpantau panjang di gerai Hokben di Buaran Plaza, Klender, Jakarta Timur pada hari pertama promo ultah, 17 April 2018. Para pengunjung mengincar promo paket special seharga Rp 33 ribu dari harga normal Rp 57 ribuan per paket.TEMPO/Rr. Ariyani
Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

Sejumlah merchant makanan menawarkan ragam promo di pekan terakhir April 2024. Cek daftar lengkap promo tersebut berikut ini.


Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

7 hari lalu

Kereta berkecepatan tinggi ICE diparkir di depot perusahaan kereta api Jerman Deutsche Bahn selama pemogokan nasional   di Hamburg, Jerman, 27 Maret 2023. REUTERS/Fabian Bimmer/File Foto
Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024


5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

8 hari lalu

Ilustrasi road trip. Unsplash.com/Caleb Whiting
5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

Sebelum mulai road trip, buat perencanaan dengan matang agar perjalanan lancar dan berkesan


Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

8 hari lalu

Foto udara tikungan 16 Pertamina Mandalika International Street Circuit yang telah selesai dicat di Kuta Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa 3 Oktober 2023. Ajang balapan MotoGP 2023 seri 15 di sirkuit Mandalika dengan nama resmi Pertamina Grand Prix of Indonesia akan berlangsung pada 13-15 Oktober 2023. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.


Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

9 hari lalu

Pedagang menjajakan foto pasangan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 di lapaknya di kawasan Pasar Baru, Jakarta Pusat, Sabtu, 6 April 2024. Meski proses gugatan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pilpres 2024 masih berjalan dan pelantikan presiden terpilih belum dilaksanakan, foto pasangan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029 sudah mulai dipasarkan. TEMPO/Martin Yogi
Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.