TEMPO.CO, Jakarta - Bank BCA memiliki jumlah nasabah yang sangat besar dan tersebar di seluruh negeri. Untuk memastikan setiap nasabah menerima pelayanan, Bank BCA telah mendirikan banyak cabang Bank BCA terdekat.
Beberapa daerah bahkan memiliki lebih dari satu kantor cabang Bank BCA yang siap melayani nasabah. Namun, agar tidak membuang-buang waktu, Anda perlu mengetahui cara mencari bank BCA terdekat dari lokasi Anda. Berikut penjelasannya
Cara Mencari Lokasi Bank BCA Terdekat
Jika Anda sedang mencari lokasi Bank BCA terdekat, Anda memiliki beberapa opsi yang dapat membantu Anda menemukannya dengan mudah. Berikut adalah tiga cara untuk menemukan lokasi kantor Bank BCA terdekat:
1. Menggunakan Google Maps
Salah satu cara paling cepat dan efisien adalah dengan memanfaatkan Google Maps. Dengan Google Maps, Anda tidak hanya dapat menemukan kantor Bank BCA terdekat, tetapi juga alamat berbagai tempat lainnya. Berikut langkah-langkahnya:
- Aktifkan fitur GPS di ponsel Anda
- Buka aplikasi Google Maps
- Di menu pencarian Google Maps, ketik "Bank BCA Terdekat."
- Tunggu beberapa saat, dan Google Maps akan menampilkan daftar alamat kantor Bank BCA terdekat serta estimasi waktu tempuhnya.
Anda juga dapat menemukan lokasi ATM BCA terdekat dengan mengetik kata kunci "bank BCA setor tunai terdekat dari lokasi saya sekarang." Google Maps akan menampilkan hasil yang sesuai.
Jika Anda ingin mengetahui kantor Bank BCA yang buka pada hari Sabtu dan Minggu, cukup ketik kata kunci "bank BCA yang buka Sabtu Minggu."
2. Melalui Website Bank BCA
Alternatif lain adalah menggunakan website resmi Bank BCA. Berikut langkah-langkahnya:
- Kunjungi situs web Bank BCA di https://www.bca.co.id/id/lokasi-bca
- Di kolom pencarian, ketik nama kota tempat Anda berada saat ini
- Website akan menampilkan daftar alamat kantor Bank BCA terdekat. Pilih lokasi yang paling sesuai dengan lokasi Anda saat ini.
3. Mencari Melalui Layanan Call Center BCA
Jika Anda mengalami kesulitan dalam menemukan kantor Bank BCA terdekat menggunakan metode di atas, maka Anda masih bisa menemukan lokasi Bank BCA terdekat, bahkan pada hari Sabtu dan Minggu dengan menghubungi call center BCA.
Berikut beberapa nomor telepon customer service BCA yang dapat Anda hubungi:
- Halo BCA: 1500888
- WhatsApp Bank BCA: 0811 1500 998
- Email: [email protected]
Dengan metode ini, Anda dapat dengan mudah menemukan lokasi kantor Bank BCA terdekat atau Kantor Cabang Pembantu Bank BCA terdekat.
Daftar Cabang BCA untuk Buka Rekening
Dilansir dari situs web resmi BCA, di bawah ini adalah sepuluh lokasi teratas cabang BCA untuk membuka rekening:
No. | Nama Cabang | Alamat | Nomor Telepon |
1 | KCU Thamrin (0206) | Menara BCA, Grand Indonesia, Jln. MH Thamrin No. 1, Jakarta Pusat 10310 | 021-23588000 (hunting) |
2 | KCU City Tower (0319) | The City Tower, Ground Floor, Jln. MH. Thamrin No. 81, Jakarta Pusat 10310 | 021-31996069 |
3 | KCU Wahid Hasyim (0028) | Jln. KH. Wahid Hasyim No. 183 A-B, Jakarta Pusat 10340 | 021-3150556, 324456 (hunting) |
4 | KCU Suryopranoto (0261) | Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan
Jln. Suryopranoto 40, Jakarta Pusat 10130 | 021-6331742 (hunting), 6304171 |
5 | KCU Pangeran Jayakarta (0194) | Jln. Pangeran Jayakarta No.127, Jakarta Pusat 10730 | 021-2601151, 2601152 |
6 | KCU Pasar Baru (0002) | Jln. KH Samanhudi 8, Jakarta Pusat 10710 | 021-2310411 (hunting) |
7 | KCU Gunsa 45 (0003) | Jln. Gunung Sahari 45, Jakarta Pusat 10720 | 021-6012123 (hunting), 6012129-30 |
8 | KCU Sudirman (0035) | Gedung Chase Plaza, Jln. Jend. Sudirman Kav. 21, Jakarta Selatan 12920 | 021-25989898 |
9 | KCU Wisma GKBI (0006) | Jln. Jend. Sudirman 28, Suite G 01, Jakarta Selatan 10210 | 021-5722810 (hunting) |
10 | KCU Kuningan (0217) | Gedung Menara Karya Ground Floor, Jln. HR Rasuna Said Blok X-5 Kav. 1-2 Jakarta Selatan | 12950 021-57944500 |
KAYLA NAJMI IHSANI
Pilihan Editor: Begini Cara Buatkan Rekening Tabungan Anak yang Belum Punya KTP